Yuk Kenalan dengan Bioteknologi, Jurusan Masa Depan

4 Aug 2020 14:11 1529 Hits 1 Comments Approved by Plimbi
Bioteknologi mungkin jurusan yang masih baru di Indonesia.
 
 
Esaunggul.ac.id, Bagi sejumlah orang, Bioteknologi mungkin jurusan yang masih baru di Indonesia. Namun di sejumlah negara maju, Bioteknologi berkembang sangat pesat hal ini dikarenakan kuatnya penelitian Bioteknologi yang melingkupi sejumlah bidang seperti bidang kedokteran, Pertanian, Pangan hingga Industri. Luasnya cakupan Bioteknologi, membuat para lulusannya menjadi primadona bagi institusi pemerintah maupun perusahaan swasta. 

Untuk membahas lebih dalam terkait Bioteknologi, Universitas Esa Unggul menggelar Webinar bertajuk "Bioteknologi Kedokteran sebagai Solusi Permasalahan Kesehatan" yang dihelat Rabu, 29 Juli 2020. Dalam webinar kali ini pembicara yang dihadirkan yakni Dosen Biotek UEU, Dr. Henny Saraswati, M.Biomed.

Dalam materi yang disampaikan oleh Dr. Henny, Bioteknologi sendiri merupakan suatu ilmu yang mempelajari cara pemanfaatan makroorganisme seperti hewan, tumbuhan, dan lainnya ataupun mikroorganisme seperti bakteri, virus, fungi, dan lainya yang  berbasis teknologi untuk menghasilkan produk-produk yang bermanfaat bagi makhluk hidup.

Dirinya pun melanjutkan saat ini Bioteknologi memiliki peluang yang sangat besar di dunia pekerjaan, baik dari sisi industri maupun instansi pemerintah. Apalagi munculnya pandemi COVID-19, membuat basis penelitian Bioteknologi kedokteran sangat dibutuhkan kiprahnya dalam membuat vaksin COVID-19.

"Dalam Bioteknologi kita mengenal penelitian dan pengembangan Vaksin, hal ini dikarenakan study Bioteknologi sangat berhubungan dengan DNA, tidak dipungkiri lagi sumbangsih keilmuan Bioteknologi sangat besar terhadap pengembangan vaksin di seluruh dunia," ucapnya. 

Henny pun melanjutkan dengan meilhat data dan fakta tersebut, Bioteknologi menjadi sebuah keilmuan strategis yang dapat dipelajari oleh anak-anak muda indonesia sebagai cabang keilmuan di masa depan. 

"Jika kita ingin melihat masa depan, Bioteknologi merupakan jurusan yang tepat bagi anak-anak muda Indonesia, di tengah pandemi saat ini , peran Bioteknologi sudah diproyeksikan dapat berperan di masa depan kelak," tuturnya. 

Program studi Bioteknologi Universitas Esa Unggul adalah Program Studi Bioteknologi pada jenjang pembelajaran sarjana (strata 1/S1) yang bertanggung jawab untuk menyelenggarakan pendidikan sampai tahap sarjana Bioteknologi, dengan gelar lulusan S.Si.

Program Studi Bioteknologi Universitas Esa Unggul memiliki keunggulan dan karakteristik Bioteknologi Kesehatan dan Pangan yang berbasis Bioechonomics dan Biotechpreneurship dengan mengaplikasikan Bioengineering, Nanoteknologi, dan Bioinformatika. Program Studi Bioteknologi yang berbasis Bioeconomics berarti mengembangkan ilmu Bioteknologi menjadi suatu karya atau produk yang memiliki nilai ekonomi tinggi serta bermanfaat bagi masyarakat, dalam bidang Kesehatan dan Pangan. Dengan memadukan biotechpreneurship dan Bioengeering dari sumber daya alam hayati Indonesia sehingga dihasilkan produk unggulan yang dapat memenuhi kebutuhan hidup masyarakat Indonesia. Bidang Peminatan, Bioteknologi Kedokteran, dan Bioteknologi Pangan.
Tags

About The Author

rasyid23 29
Novice

rasyid23

Pria Biasa yang menyukai suasana senja, penulis dan mantan wartawan.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel