Ngebom, Pantai Pasir Hitam di Pesisir Utara Jawa

4 Oct 2015 21:23 3305 Hits 2 Comments
Wisata Murah Ngebom, Pantai Pasir Hitam di Pesisir Utara Jawa

Terletak di provinsi Jawa tengah Kabupaten Kendal desa mororejo kecamatan kaliwunggu, Ngebum (Ngebom) begitulah masyarakat sering menyebut nama pantai pasir hitam di semenanjung pesisir utara pulau jawa ini. nama yang cukup unik untuk sebuah pantai. Nama ngebum atau ngebom ini sendiri mirip dengan nama pantai yang terletak di daerah pekalongan. Tak begitu jelas alasan mengapa di berikan nama mirip dengan salah satu pantai di daerah pekalongan tersebut.

Hanya memperluhkan kurang lebih 10 menit dari pusat kecamatan kaliwunggu atau 6 kilometer Perjalan dari pusat kecamatan menuju pantai ngebum. Banyak jalur yang mudah di tempuh untuk menuju Ngebom baik itu dengan menggunakan  motor maupun mobil. Jalur menuju pantai ngebom sebenarnya mudah di temukan, sejalur dengan jalur menuju Pt kayu lapis indonesia yang juga terletak di desa mororejo.

Berwisata di pantai ngebom akan memberikan anda pengalaman tersendiri dalam liburan. Tak perlu membawa uang banyak karna wisata di pantai ngebom sangat merakyat. Tapi jangan salah banyak sekali permainan yang bisa anda lakukan di sini. Hanya dengan membayar tiket masuk 3000 rupiah, Tiket parkir 2000 rupiah untuk sepeda motor, dan 5000 rupiah untuk mobil. Anda sudah bisa menikmati wisata pantai pasir hitam di pesisir pulau jawa ini.

Berwisata di pantai ngebum lebih mengasikan di lakukan di pagi hari. Jika di asumsikan perjalanan dari kota semarang maka perjalanan menuju pantai ngebom sebaiknya di lakukan pada pukul 4 dini hari sehingga anda masih bisa menanti dan menikmati sunrise ala ngebom.

Di sepanjang jalan menuju pantai anda akan di suguhkan pedagang makanan yang sudah berjejer rapi dari pukul 5 pagi. Mulai dari bakwan udang, mendoan (tempe goreng berbalut tepung, Red), samarinda (olahan gandum dengan kelapa muda parut halus, Red), aneka macam bubur, Rajungan, dan masih banyak lainya. Tak perlu kuatir, harga makanan relarif murah. Untuk aneka gorengan anda hanya akan mengeluarkan 500 rupiah per- gorengan. Aneka Bubur berkirar 2.500 rupiah dengan berbagai macam ragam, dan cukup 10.000 yang anda harus keluarkan jika ingin menikmati sebungkus mika rajungan yang berisi 3 ekor rajungan matang berbumbu.

Jika ingin bersantai menikmati sunrise Anda bisa menyewa tikar sebagai alas duduk seharga 5.000 rupiah tanpa batas waktu. Menyewa ban atau perahu karet untuk bermain di pantai ngebom pun hanya membutuhkan biaya 5.000 rupiah tanpa batas waktu, sangat menghemat bukan ?

Ngebom, Pantai Pasir Hitam di Pesisir Utara Jawa

Selain bermain air laut anda juga bisa menikmati wahana banana boat seharga 25.000, menaiki perahu seharga 15.000, bermain motor Atv 15 menit dengan harga 20.000 dan mungkin anda tertarik untuk berkeliling pantai mengunakan delman. Mengahabiskan liburan akhir pekan di pantai ngebom mengasikan untuk di coba bukan ?

Jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar pantai ya.    

 

 

Tags

About The Author

Neni Isnaini 21
Novice

Neni Isnaini

suka segala fiksi bermacam genre.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel