Intip Lebih Dalam Ponsel Ramah Lingkungan Sony J108 Cedar

3 Jul 2012 13:00 4034 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Sony J108 Cedar adalah salah satu ponsel dari Sony yang masuk dalam kelompok GreenHeart. GreenHeart adalah usaha Sony untuk menghasilkan produk yang ramah lingkungan. Terbuat dari plastik daur ulang, ponsel J108 Cedar dapat mengurangi penggunaan plastik yang butuh waktu sangat lama untuk terurai ketika sudah sampai ke tempat pembuangan.

Sony J108 Cedar adalah salah satu ponsel dari Sony yang masuk dalam kelompok GreenHeart. GreenHeart adalah usaha Sony untuk menghasilkan produk yang ramah lingkungan. Terbuat dari plastik daur ulang, ponsel J108 Cedar dapat mengurangi penggunaan plastik yang butuh waktu sangat lama untuk terurai ketika sudah sampai ke tempat pembuangan. Dengan membeli produk ramah lingkungan seperti ponsel J108 Cedar, Anda turut ambil bagian dalam usaha pelestarian lingkungan secara tidak langsung. Meskipun terbuat dari plastik daur ulang, namun kualitas plastik yang digunakan pada produk ponsel J108 Cedar tetap sangat bagus. Sejajar dengan plastik yang digunakan pada produk ponsel lainnya.

Sebagian besar pengguna tidak akan bisa membedakan apakah ponsel J108 Cedar ini terbuat dari plastik daur ulang atau bukan. Bahkan mungkin mereka tidak akan peduli ponsel ini menggunakan jenis plastik apa. Ketika seseorang membeli ponsel, mungkin yang paling penting bagi mereka adalah fitur apa saja yang mereka peroleh dengan harga yang sudah dibayarkan. Oleh karena itu mari kita bahas fitur yang ditawarkan oleh ponsel J108 Cedar.

Ponsel Sony J108 dilengkapi dengan layar berukuran 2,2 inci dengan resolusi 240 x 320 piksel. Layar ini mempunyai kedalaman warna mencapai 256 K. Layar ini bisa digunakan pada saat pengambilan foto dari kamera 2 mega piksel yang ada dibelakang kasing. Meskipun tidak dilengkapi dengan GPS, namun Anda bisa menambahkan informasi lokasi pada foto yang diambil menggunakan fitur geo-tagging. Untuk urusan video, kamera ponsel J108 Cedar dapat merekam video dengan resolusi QVGA dengan kecepatan frame mencapai 15 fps. Foto dan video yang Anda ambil menggunakan ponsel ini bisa disimpan dalam memori eksternal microSD yang mendukung hingga ukuran 16 GB.

Sony J108 Cedar

Untuk kebutuhan hiburan, ponsel Sony J108 mempunyai aplikasi seperti pemutar musik. Dimana aplikasi ini bisa mendukung beragam format musik yang mungkin Anda gunakan, seperti MP3, ACC, hingga format WAV. Sementara itu aplikasi pemutar video bisa memainkan format video dengan dukungan codec untuk MP4, H.263, dan H.264. Komunikasi Anda akan menjadi lengkap, karena ponsel Sony J108 memberikan aplikasi yang memungkinkan Anda untuk terhubung ke beragam situs jejaring sosial populer.

Sony J108 Cedar menawarkan beberapa metode konektifitas yang bisa Anda pilih. seperti slot microUSB v2.0 dan bluetooth v2.1 yang sudah mendukung A2DP misalnya untuk wireless stereo headphone. Sementara itu untuk komunikasi data, ponsel ini sudah mendukung GPRS dan EDGE Class 10. Memang Sony J108 Cedar bisa dikategorikan value phone, namun untuk urusan komunikasi data ponsel ini bisa bersaing dengan smartphone karena sudah dilengkapi dengan fitur 3G dengan dukungan teknologi HSDPA dan HSUPA. Sehingga Anda bisa melakukan aktifitas seperti berselancar di Internet dengan kecepatan teoritis bisa mencapai 2 Mbps bila menggunakan jalur HSUPA.

Tidak seperti smartphone yang mempunyai tren dengan ukuran yang semakin membesar akibat dari penggunaan layar sentuh yang semakin lebar, ukuran ponsel J108 kurang-lebih sama dengan ponsel value lainnya. Jadi bila Anda tidak terlalu menyukai ponsel berukuran bongsor, mungkin Sony J108 akan cocok untuk kebutuhan Anda. Dengan dimensi 111 x 49 x 15,5 mm dan berat 84 g Sony J108 cukup nyaman dan ringan dipegang. Apalagi dengan bentuk kasing bagian belakang yang mempunyai bentuk kurva agak melengkung membuatnya nyaman digenggam. Karena ponsel ini tidak mengAndalkan layar sentuh, tentu saja Anda akan memperoleh keypad tradisional dengan tactile feedback khas yang sekarang mulai menghilang pada smartphone kelas atas yang diganti dengan feedback berupa getaran. Tentu saja pengalaman mennggunakan keypad fisik akan berbeda dengan virtual keypad yang biasanya ada pada smartphone layar sentuh. Tapi pada akhirnya apa yang paling cocok kembali lagi kepada kebutuhan dan tentu saja budget yang Anda miliki. Jika Anda membutuhkan ponsel dengan harga dibawah smartphone namun dengan dukungan 3G yang lengkap, maka Sony J108 bisa menjadi salah satu pilihan yang bisa Anda gunakan.[PN]

Sony Ericsson Cedar Official Video HD

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel