Habiskan Waktu Luang Anda dengan Memainkan Game untuk iPad Ini

3 Jul 2012 11:00 7552 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
iPad merupakan salah satu gadget yang memiliki spesifikasi mumpuni untuk membantu Anda mengakses banyak hal. Selain dapat menampilkan tampilan aplikasi dengan baik, iPad pun dikenal menjadi salah satu perangkat bermain game yang menarik untuk digunakan.

iPad merupakan salah satu gadget yang memiliki spesifikasi mumpuni untuk membantu Anda mengakses banyak hal. Selain dapat menampilkan tampilan aplikasi dengan baik, iPad pun dikenal menjadi salah satu perangkat bermain game yang menarik untuk digunakan. iPad beserta daftar game yang terdapat di setiap perangkat dapat menjadi teman setia di kala Anda merasa bosan dengan rutinitas yang dilalui setiap hari. Ada berbagai game yang dapat Anda mainkan untuk menghabiskan waktu luang Anda agar tidak terasa bosan. Tentunya ada beragam alasan untuk memainkan game di kala bosan.

Selain dapat melewati waktu dengan menyenangkan, pikiran Andapun akan teralihkan kepada hal-hal menyenangkan yang game berika. Beberapa daftar game iPad di bawah ini adalah koleksi game yang dapat menjadi adiksi tersendiri untuk dimainkan. Yang perlu Anda lakukan adalah mengunduh, mengaktifkan, dan juga memainkan pola permainan yang ada pada setiap game. Berikut ulasannya.

Tap The Frog HD

Tap The Frog HD merupakan salah satu game untuk iPad yang telah dimainkan oleh jutaan penggunan yang tersebar di berbagai negara. Jika Anda ingin mengetahui mengapa ada sekitar 10.000.000 orang yang telah memainkan game Tap The Frog HD ini melalui gadget mereka secara online, Anda perlu mencobanya sendiri. Di dalam game ini Anda harus melalui sekitar 48 level permainan kata yang meloncati trampolin, melempar buah jeruk, panjat tebing, dan lainnya. Game Tap The Frog HD ini memiliki pola permainan yang kerap diselingin oleh humor-humor yang jenaka. Karakter katak di dalam game yang dikembangkan oleh Mentals LLC ini terlihat sangat lucu. Tampilan grafis yang menarik membuat game ini sangat menyenangkan untuk dimainkan. Terlebih pada versi update terbarunya, pihak pengembang telah memperbaiki beberapa masalah yang ditemui oleh beberapa pengguna sebelumnya. Bosan menghabiskan waktu luang Anda dengan melamun? Unduh game Tap The Frog HD ini seharga $ 1.99 di sini.

video

Tap The Frog 2

Dengan jutaan penggemar dan penggunannya, Tap The Frog melanjutkan sekuel permainannya ke permainan yang lebih seru dengan kehadiran game Tap The Frog 2. Kata lucu ini kembali dapat Anda mainkan, namun bedanya ia akan melakukan sebuah misi yang mengharuskannya menjadi seorang pangeran katak. Anda harus membantunya meningkatkan kemampuannya dan mengembalikan pujaan hatinya kepadanya. Di dalamnya sang katak akan melalui berbagai petualangan menarik. Mulai dari padang bunga lili di pelataran rumahnya, hingga mencapai ruang angkasa. Pola permainannya masih sama dengan Tap The Frog HD. Hanya saja di dalam game ini Anda harus melewati berbagai petualangan menarik untuk mengembalikan pujaan hati sang katak. Siap melalukan misi penyelamatan? Unduh game untuk iPad ini seharga $ 0.99 melalui App Store di sini.

video

Anodia

Anodia merupakan game yang dikembangkan oleh developer Clueless Little Muffin yang memiliki cukup banyak fitur menarik di dalamnya. Anda dapat memainkan game bergenre brick breaker ini untuk menghabiskan waktu luang Anda. Ada sekitar 50 handcrafted level yang harus dimainkan. Di dalamnya Anda harus meruntuhkan susunan berbagai bentuk kotak dengan memantulkan bola-bola ke arah susunan tersebut yang berada di atas. Selain mampu menampilkan game yang menarik pada perangkat iPad, para pengguna iPhone dan iPod Touch pun akan mendapatkan tampilan yang menarik dengan dukungan layar Retina yang digunakan. Di dalam App Store sendiri, game Anodia ini telah mendapatkan rating sempurna dengan 5 bintang yang tersemat kepadanya. Anda dapat mengunduh game berukuran 12.6MB ini seharga $ 1.99 di sini.

video

Envelop

Envelop merupakan game untuk iPad yang memiliki tampilan grafis menarik. Anda hanya perlu menyusun dan mengumpulkan kotak-kotak berwarna biru. Semakin banyak kota biru yang dapat Anda koleksi, semakin banyak poin yang akan Anda dapatkan. Untuk memainkan game Envelop ini cukup mudah. Anda harus mencapai seluruh area berwarna abu-abu untuk mengumpulkan seluruh kota berwarna biru. Ingat, yang Anda butuhkan hanyalah kotak berwarna biru. Uniknya, setiap level harus Anda lewati selama 5 detik, maka Anda harus memainkannya dengan sangat cepat. Tertarik memainkan game ini? Buang waktu membosankan Anda dengan mengunduh dan memainkan game ini seharga $ 0.99 di sini.

video

4 Elements HD (Premium)

4 Elements HD merupakan game menarik yang dapat menemani waktu luang Anda yang membosankan. Dengan menyocokkan warna-warna elemen yang terdapat di dalamnya, Anda harus menghabiskan setiap elemen agar dapat melanjutkan ke level berikutnya. Anda dapat menbuka empat kitab kekuatan kuno dan mengumpulkan sekitar 16 kartu misterius yang akan membantu Anda mengembalikan kerajaan Anda. Game ini mengkombinasikan tiga pola permainan mini game seperti hidden object, 3 object matching, dan juga fid the difference. Anda harus memenuhi target game ini dengan membuka dan mengembalikan empat elemen kehidupan, yakni bumi, air, api, dan udara. 4 Elements HD memiliki tampilan visual grafis yang menawan serta bonus-bonus menarik. Habiskan waktu luang membosankan Anda dengan memainkan game ini. Caranya dengan mengunduhnya seharga gratis melalui App Store di sini.

video

[MS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel