RJ TextEd – Sebuah Program Aplikasi Gratis Sebagai Alternatif Notepad++

5 Jun 2013 13:15 2030 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Bosan menggunakan Notepad++ sebagai media untuk menulis berbagai jenis bahasa pemrograman ? mungkin Anda harus mencoba aplikasi alternatif Notepad++ lainnya. Silahkan simak ulasan Paseban berikut ini.

RJ RexrEd adalah sebuah program aplikasi gratis atau aplikasi source editor yang berguna untuk mengedit maupun dipergunakan untuk membuat sebuah halaman web seperti bahasa pemrograman PHP, ASP, JavaScript, HTML and CSS, dan bahasa pemrograman lainnya. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan dukungan terhadap bahasa pemrograman CSS/HTML dimana saat proses membuatnya disediakan integrasi CSS/HTML preview, spell checking, auto completion, HTML validation, templates dan lainnya sehingga akan meminimalisir kesalahan pengetikan dan juga memudahkan penyusunan bahasa pemrograman saat mempergunakannya. Selain itu aplikasi RJ TexEd ini juga dilengkapi dengan dua buah panel perintah  yang berfungsi sebagai FTP Client untuk melakukan proses upload file-file Anda tersebut.

Berikut ini fitur dan juga kelebihan dari program aplikasi gratis - RJ TextEd yang ditawarkan:

- Auto completion.

- Code folding.

- Column mode.

- Fitur Multi edit dan multi select

- Melakukan peengaturan sorting lebih lanjut.

- Mampu menangani file ASCII maupun file binary.

- Fitur CSS dan HTML wizards.

- Menampilkan preview CSS dan HTML hasil source code menggunakan plikasi internal seperti browser Internet Explorer, Mozilla Firefox maupun Google Chrome.

- Sinkronisasi file dengan FTP dan juga SFTP client.

- Fitur file explorer, text clips, code explorer, project manager

- Melakukan konversi antara kode dan juga halaman, format Unicode maupun format teks.

- Melakukan pendeteksian kode pada Unicode dan juga ANSI.

- Membuka maupun menyimpan file UTF-8 encoded.

- Fitur HTML validation, format dan juga repair.

- Tools tambahan seperti syntax editor, color picker, charmap, dan masih banyak lainnya.

Berikut ini adalah kemudahan yang ditawaran aplikasi pemrograman gratis RJ TextEd:

Edit plain text

Fitur ini dapat menangani berbagai jenis tipe file seperti ANSI, ASCII, UTF-8, Unicode dan file binary files. File teks dokumen dapat dilakukan konversi menjadi beberapa kareakter file yang berbeda. Berikut adalah hal yang dpat Anda lakukan

- Fitur editor ini mendukung berbagai jenis teks maupun fungsi Unicode.

- Dilengakpi dengan fitur tab sama seperti tab pada browser yang akan memudahkan kinerja Anda.

- Mendukung fitur code folding dan regions untuk bahasa pemrograman .NET.

- Mendukung fitur “Column Editing Mode”.

- Fitur Spell check dalam beberapa bahasa pemrograman.

- Fitur undo/redo tanpa batas.

- Anda dapat menggunakan fungsi editing dalam jumlah besar.

- Fitur Advanced sorting.

Edit source code

- Anda dapat menggunakan syntax file untuk melakukan sebuah highligts pada source code yang sedang dibuat.

- Fitur Code Explorer akan memudahkan kinerja Anda.

- Kemampuan Synchronized editing yang memudahkan Anda melakukan pemilihan pada sebuah teks kode yang dipilih.

- Fitur Block Comments. Easily comment or uncomment a selected block of text.

- Fitur Class auto completion.

- Fitur Tag auto completion.

Write a home page

- Editor aplikasi RJ TextEd dilengkapi dengan fitur auto completion ketika Anda sedang menulis writing tags, attributes dan juga CSS properties.

- Fitur CSS editing yang dilengkapi dengan CSS preview dan juga HTML preview sehingga akan memudahkan untuk menampilkan hasil dari  kode yang telah ditulis.

- Fitur Validate HTML untuk menguji hasil file/dokumen yang sudah Anda tulis.

- Melakukan format atapun repair terhadap dokumen HTML document yang telah dibuat.

- Fitur FTP/SFTP client "File Commander" untuk meng-upload seluruh hasil dokumen ke situs website.

Convert document

- Mampu melakukan konversi file encoding.

- Mampu melakukan konversi dari file teks kedalam file dan sebaliknya

- Ampu mengkonversi dokumen dengan berbagai jenis karakter yang berbeda

Tools

- Syntax editor. Dengan fitur ini maka akan mempermudah kerja Anda seperti melakukan penyortiran maupun mencari teks.

- Character viewer. Mampu membaca berbagai jenis karakter teks dan juga jenis font Unicode maupun code pages.

- Fitur Unit converter.

Anda juga dapat menambah berbagai jenis plugin, tema, script, dan lainnya dengan mengunjungi situs resminya. Untuk tema mendukung lebih dari 70 skin yang bisa Anda pergunakan agar tidak bosan.Aplikasi RJ TextEd terdapat versi installer maupun versi portable.

Donwload RJ TextEd versi installer

Download RJ Text versi portabel

Jika penasaran dengan fitur-fitur yang telah Paseban ulas diatas, Anda terlebih dahulu dapat melihat sekilas berbagai screenshoot aplikasi RJ TextEd sebelum melakukan proses instalasi di PC kesayangan Anda pada link berikut. Adapun spesifikasi kebutuhan minimum dari aplikasi pemrograman gratis ini adalah sebagai berikut

Spesfikasi kebutuhan minimum

- Sistem operasi: Windows Me/2000/XP/2003/Vista/2008/Windows 7/ Windwos 8 (32 dan 64 bit)

- RAM: 256 Mb atau versi diatasnya

- Processor: Pentium 3 atau versi diatasnya

Demikian mengenai ulasan salah satu aplikasi gratis yang dapat kami ulas, semoga dapat memberikan manfaat. [AG] 

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel