Hyper Breaker Turbo - Game untuk iPhone dengan 3 Dunia dan Tantangan Baru

7 Jun 2013 06:00 1591 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Hyper Breaker Turbo pada dasarnya adalah game breaker yang terkenal di zaman Nintendo dulu namun dengan sentuhan baru yang fresh.

Tentunya Anda para gamers sudah mengetaui game breaker yang terkenal di Nintendo. Permainan yang mengharuskan para pemainnya menghancurkan balok-balok kecil dengan pantulan sebuah bola untuk memenangkan permainan dan maju ke level berikutnya, namun baru-baru ini Barry Kostjens telah mengembangkan game untuk iphone yang berlatar belakangkan game breaker dengan sentuhan yang lebih fresh , dan diberi nama Hyper Breaker Turbo.

Deskripsi dan Konsep

Game untuk Iphone Hyper Breaker Turbo adalah pengembangan dari game breaker yang terkenal di Nintendo, dengan sedikit sentuhan yang lebih fresh. Pengembangan yang dilakukan oleh Barry Kostjens terhadap game breaker adalah dengan memberikan sedikit nuansa yang berbeda, sebelumnya pada game breaker yang mengharuskan pemainya untuk menghancurkan semua balok agar dapat melanjutkan ke level berikutnya akan tetapi pada Hyper Breaker Turbo untuk melanjutkan ke level berikutnya para pemain diharuskan mencapai garis finish yang berada di atas dengan menghancurkan dan memantulkan bola untuk naik dan menuju garis finish. Seperti halnya game breaker pada umumnya, Hyper Breaker Turbo juga terdapat turbo atau power ketika pemantul dapat mengambil power yang jatuh, ketika bola menghancurkan balok yang di dalamnya terdapat sebuah power.

Gameplay dan Controls

Memainkan game untuk iphone ini mungkin bagi para pemula bermain game dengan menggunakan motion sensor agak sedikit menyulitkan dimana untuk mengarahkan kekanan dan kekiri dengan menggoyangkan iphone dari posisi semula, untuk arah kanan maka posisi iphone kanan agak sedikit diangkat keatas begitu juga untuk arah kekiri, satu hal lagi yang sedikit unik penggunaan pad pada game untuk iphone ini yaitu melakukan smash untuk mempercepat laju bola dengan sedikit menggoyangkan secara vertikal. Seperti game untuk iphone yang lainya penggunaan navigasi saat bermain menggunakan motion sensor hanya pada saat setting atau main menu menggunakan sentuhan.

Level / Story

Pada Hyper Breaker Turbo tidak terdapat cerita yang diangkatnya, game untuk iphone ini hanya memiliki tingkatan atau level yang berbeda dan seperti game-game pada umumnya ketika naik level yang lebih tinggi tentunya permainan akan lebih sulit di mainkan. Sedikit berbada dengan game breaker, pada game untuk iphone ini terdapat lubang pusaran yang membuat bola utama tertelan sehingga memasuki kepada setting latar yang berbeda, seperti halnya masuk ke sebuah goa, dan untuk keluar dari goa tersebut maka para pemain harus mencari pusaran sebagai pintu keluar. penambahan tantangan tersebut membuat game untuk iphone ini lebih bervariasi.

Terdapat 4 kesempatan (nyawa) untuk mengulang permainan apabila bola jatuh kebawah yang tidak memantul pada bidang pantul maka nyawa dari bola akan berkurang. Level dianggap sudah selesai apabila bola sudah sampai pada garis finish, setelah bola sampai di garis finish maka pemain dapat melanjutkan ke level berikutnya begitu pula seterusnya hingga sampai pada level terakhir atau level 75 dengan 3 dunia yang berbeda.

Graphic dan Sounds

Melihat dari sisi graphic game untuk iphone ini memiliki keunikan tersendiri dan berbeda dengan game breaker yang sudah ada, lantaran adanya 3 dunia yang berbeda antara level pertama, kedua, dan ketiga pada level berikutnya mengulang dengan dunia pertama. Perbedaan yang begitu jauh menjadikan game untuk iphone ini menarik, misalkan saja pada dunia pertama theme yang digunakan seperti halnya game breaker pada umumnya namun pada level kedua, kita disuguhkan dengan theme nuansa arsiran pensil yang sangat unik, beda lagi untuk level ketiga yang dibalut dengan theme sedikit glowy, tentu saja membuat Hyper Breaker Turbo asik untuk dimainkan.

Pada sisi suara, Hyper Breaker Turbo menambahkan sedikit effect visual dari versi breaker yang sebelumnya, hanya merubah sedikit ke visual retro seperti visual pada permainan pin ball, namun dengan dukungan graphic yang lebih unik menjadikan Hyper Breaker Turbo menguatkan cirri khas permainan breaker dengan modern.

Kesimpulan dan Download

Pengembangan dari game breaker dengan sedikit menambahkan sentuhan pada graphic, menambahkan pusaran sebagai tantangan baru, dan menambahkan 3 dunia yang berbeda menjadikan game untuk iphone ini memberikan nuansa yang baru untuk memainkan permainan breaker. Untuk mendapatkan Hyper Breaker Turbo Anda dapat mengunjungi App Store. [MER].

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel