Ayo Download Game Multiplayer Terbaik untuk iPad

12 Jun 2012 08:30 3949 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Kehadiran iPad tidak hanya untuk mendukung pekerjaan ataupun menjelajahi dunia maya, sisi fitur multimedia yang ada di perangkat ini juga bisa dijadikan sebagai hiburan yang menyenangkan, salah satunya dengan bermain game. Dengan layar yang besar, sangat bagus untuk memainkan game, apakah itu dimainkan melalui antarmuka layar yang terpisah, pass-and-play atau ...

Kehadiran iPad tidak hanya untuk mendukung pekerjaan ataupun menjelajahi dunia maya, sisi fitur multimedia yang ada di perangkat ini juga bisa dijadikan sebagai hiburan yang menyenangkan, salah satunya dengan bermain game. Dengan layar yang besar, sangat bagus untuk memainkan game, apakah itu dimainkan melalui antarmuka layar yang terpisah, pass-and-play atau hanya dengan berbagi device.

Dengan setidaknya tiga juga tablet ajaib Apple di luar sana, Anda memiliki kesempatan bagus untuk menemukan teman, partner atau lawan untuk menghadapi mereka di banyak game multiplayer iPad yang popular sekarang ini. Apakah teman Anda berada di seberang ruangan dari Anda, di negara lain, atau bahkan di zona waktu yang berbeda, akan membuat game multiplayer ini seperti sebuah pekerjaan rumah. Ada begitu banyak pilihan, dengan banyak genre yang berbeda, yang tersedia untuk dua tablet yang akan bertanding.

Jadi inilah game-game keren yang dirancang khusus agar bisa dimainkan lebih dari satu pemain. Untuk download game multiplayer ini, semuanya tersedia di App Store dengan harga yang bervariasi.

Multiponk

Inilah generasi lanjutan dari board game seperti jigsaws dan screwball scramble. Game ini merupakan gabungan permainan Arkanoid dan Pong yang dikombinasikan menjadi sebuah permainan yang menghibur. Pada game ini mendukung hingga empat pemain untuk fokus pada satu perangkat tablet dan menggunakan satu jari tunggal. Setiap orang akan mendapatkan sebuah paddle, dan Anda harus menjaga bola dalam bermain.

Tampak sederhana tetapi sangat menyenangkan untuk dimainkan semua usia 6 taun ke atas. Klik di sini jika Anda ingin mengunduhnya.

Words with Friends HD

Words with Friends adalah sebuah pengganti yang baik untuk Scrabble, terutama jika Anda ingin bermain secara sosial dan memainkan banyak permainan sekaligus. Dalam permainan ini memungkinkan Anda dan teman untuk masuk ke dalam papan virtual scrabble dan menyusun kata demi kata dalam bahasa Inggris. Anda bisa memilih sendiri lawan Anda untuk bermain maupun memilih lawan secara acak.

Selama Anda bermain game ini, Anda juga bisa chat dengan lawan Anda, untuk berkomunikasi dan memberikan arahan atau masukan kata yang akan disusun. Ada dua versi dari game ini, yang pertama gratis dengan banyak iklan dan yang kedua hanya $2.99 tanpa iklan satupun. Klik link ini jika Anda ingin mengunduhnya.

Foosball HD

Sebuah game yang sudah cukup kuno datang untuk iPad. Foosball HD membawa gameplay yang sederhana dan cukup mudah untuk dipelajari. Cukup dengan gesek jari Anda ke iPad untuk membuat pemain Anda menendang bola ke lawan. Seperti halnya dalam sepak bola. Foosball HD ini memberikan kesan pengalaman sepak bola meja yang nyata di iPad Anda. Semua pemain berjalan untuk gol dengan menjentikkan pemain tanpa lengan mereka, dan menempel di tiang besi selamanya. Sepertinya cukup menakutkan.

Jika Anda tertarik dengan Foosball HD ini, Anda bisa download game multiplayer ini langsung via iTunes dengan harga $2.99 saja. Klik di sini jika Anda ingin mengunduhnya.

UNO HD

Sebuah permainan klasik diantara banyak permainan kartu multiplayer iPad yang pernah ada. Game UNO adalah game kartu yang menyenangkan dengan campuran strategi yang baru ketika memainkan kartu special seperti skip, reverse, draw 2 dan wild cards. Versi digital dari game ini tentu lebih menyenangkan dengan permainan yang sama meski tanpa kartu disekeliling Anda. Untuk kualitas grafisnya tidak perlu diragukan lagi, karena game besutan Gameloft ini tentu hadir dengan grafis yang terbaik. Game ini bisa Anda dapatkan dengan hanya dengan $0.99 di App Store. Klik link ini jika Anda ingin mengunduhnya.

Fruit Ninja HD

Semua orang suka buah, dengan rasa yang enak dan menguntungkan untuk kesehatan Anda juga. Jika Anda bosan dengan board game maka Anda harus mencoba mode kompetitif dari Fruit Ninja. Pada permainan Fruit Ninja HD ini memungkinkan gamer untuk memotong berbagai jenis buah-buahan yang muncul di layar. Anda bisa juga membuat bentuk gambar percikan mengagumkan saat memotong buah dengan keras menggunakan razor tajam dari pedang samurai katana. Kemudian memuntahkan biji lengket di dinding dojo seperti lukisan Jackson Pollock.

Sesuatu yang Anda dapatkan lebih baik ketika mengundang pemain lain, dimana Fruit Ninja HD membagi layar iPad menjadi dua bagian. Anda dapat memerintahkan bombs muncul di sisi lawan Anda, dan mengacaukan combo momentum mereka. Untuk memainkan pertandingan head-to-head di perangkat iPad yang sama, Anda dapat memilih gameplay yang bernama Zen Duel dan Classical Attack. Anda bisa langsung download game multiplayer ini di App Store yang dibanderol $2.99. Klik di sini jika Anda ingin mengunduhnya. [RK]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel