Game Fist Face Fight, Game Android Gratis Teman Pengisi Kebosanan Anda

29 May 2013 16:15 1636 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Bosan dengan game – game android yang ada di dunia maya. Butuh game yang sederhana dan menarik. Mungkin anda sebaiknya mencoba game android gratis Fist Face Fight. Dari pencipta the Cubed Rally series , game ini adalah sebuah game sederhana tentang melindungi sebuah hati atau jantung dari serangan para ninja.

Bosan dengan game – game android yang ada di dunia maya. Butuh game yang sederhana dan menarik. Mungkin anda sebaiknya mencoba game android gratis Fist Face Fight. Dari pencipta the Cubed Rally series , game ini adalah sebuah game sederhana tentang melindungi sebuah hati atau jantung dari serangan para ninja. Anda diharuskan menjaga  sebuah jantung atau hati dibagian bawah layar dan mengarahkan kepalan tangan tanpa tubuh ke arah para ninja dan bahaya lain yang mengganggu dari semua sisi.  Cukup sederhana tapi bukan berarti game ini membosankan.

Gameplay

Dalam game android gratis ini, anda akan berperan sebagai satu kepalan tangan  yang bertugas untuk menjaga 1 buah hati dari serangan para ninja didalam setiap level gamenya. Tujuan dari setiap level adalah untuk melindungi jantung selama mungkin. Anda harus meninju setiap ninja tersebut dan mengumpulkan setiap coin atau gem yang  dijatuhkan para ninja.

Selain menjaga hati tersebut, dalam game android gratis ini anda juga dapat menyelesaikan level tambahan yang jika diselesaikan, maka akan mendapatkan sebuah sabuk karate dengan warna yang berbeda. Anda harus menyelesaikan 3 tantangan disetiap levelnya. Setiap menyelesaikan 1 level, maka anda akan mendapatkan sebuah sabuk karate mulai dari sabuk yang berwarna putih (mudah) sampai sabuk yang berwarna hitam (paling sulit). Sabuk karate baru juga dapat diperoleh setelah mengalahkan cukup banyak ninja dan mengumpulkan jumlah sisa waktu yang dihabiskan dalam setiap level.

Sekilas cara memainkan game android gratis ini mirip dengan game Fruit Ninja. Bedanya jika dalam game Fruit Ninja anda menggunakan kontrol swipe untuk memotong buah, sedangkan dalam game satu ini anda  menggunakan kontrol tap untuk meninju para musuh (ninja).

Di awal permainan, game android gratis Fist Face Fight, terasa membosankan. Namun, ketika anda berhasil masuk level demi level hingga mendapatkan sebuah sabuk, baru anda menemukan tantangan dalam permainan ini. Semakin tinggi level, semakin banyak jenis ninja yang akan  dihadapi. Ada ninja yang cukup dipukul satu kali, ada juga ninja yang dapat menghilang ketika dipukul. Selain itu, ninja yang berhasil  dikalahkan tidak selalu menjatuhkan koin. Terkadang ninja tersebut akan menjatuhkan bom yang akan menyebabkan anda kalah jika ikut tersentuh.

Satu yang menjadi kekurangan game android gratis ini ialah tantangan setiap level yang membingungkan. Perbedaan tantangan disetiap levelnya datang dari jumlah score yang harus di dapatkan harus lebih banyak dari sebelumnya. Kemudian, waktu yang lebih lama untuk mempertahankan hati dan juga jumlah ninja yang mati  harus lebih banyak  dalam suatu level. Terkadang ketika anda telah memainkan sebuah level, anda akan kebingungan dengan target untuk menuju level berikutnya.

Display Game

Dari segi tampilan, game android gratis Fist Face Fight cukup menarik. Dari segi grafis, game ini masih menggunakan kualitas pixilated yang halus dan memiliki kesan retro. Walaupun demikian, game ini masih cukup nyaman untuk dinikmati baik orang dewasa hingga anak – anak.

Beberapa hal yang menjadi kekurangan game ini ialah hanya ada satu background sound saja yang akan selalu menemani anda dalam menyelesaikan seluruh level di dalamnya. Kemudian, background setiap level pun sama, tidak ada variasi lain dalam setiap level. Jika anda memainkan secara online, aka nada iklan dalam layar anda. Tapi seiring terkumpulnya koin, iklan – iklan tersebut akan hilang.

Fitur Lain

Fist Face Fight adalah game android gratis yang dapat didownload secara gratis di App Store. Fitur  IAP di dalamnya bisa digunakan untuk membeli koin secara online yang notabene dapat digunakan untuk membuka level selanjutnya. Pembelian IAP nominal berapa pun akan menghilangkan iklan yang ada di dalam game ini. Biasanya setiap kali bermain, anda bisa mendapatkan 20-30 koin. Sedangkan untuk membuka sebuah level biasanya dibutuhkan 90-100 koin saja.

Kesimpulan

Sebagai sebuah game android gratis, Fist Face Fight merupakan sebuah game sederhana dengan tampilan retro  dan level yang seru. Game ini cukup layak untuk dimainkan ketika menghabiskan waktu luang. Walaupun levelnya cukup monoton,  Gameplaynya cukup simple dan fitur IAP didalamnya pun cukup menyenangkan. Anda bisa mendownloadnya di sini .[ARS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel