Apabila Anda termasuk orang yang memiliki aktivitas sehari-hari yang padat akan jadwal yang mengelilingi Anda, baik itu dalam urusan bisnis, keluarga, atau teman, Anda mungkin bingung untuk mengatur jadwal yang Anda buat atau untuk menjalankan salah satu jadwal yang Anda buat. Namun hal itu tidak akan membuat Anda bingung jika Anda mengunduh salah satu software pengatur jadwal untuk mengatur jadwal Anda yang banyak dan menjadikan smuanya menjadi ringan dan mudah. Software pengatur jadwal tersebut bernama Tungle.
Tungle diciptakan oleh developer yang bernama Tungle Corporation yang memang peduli akan Anda yang memiliki banyak jadwal yang padat. Memang, platform Blackberry diciptakan untuk Anda yang bekerja sebagai seorang pebisnis yang membutuhkan platform ponsel pintar yang bisa mengatur jadwal Anda yang padat dan melelahkan. Untuk itu mengapa software pengatur jadwal ini dibuat khusus untuk Blackberry yang memang ditujukan untuk Anda yang menjalani hari-hari dengan kepadatan jadwal yang super sibuk,
Ketika Anda pertama kali menjalankan software pengatur jadwal ini Anda akan mendapatkan tampilan yang cukup menarik namun juga bisa dibilang simpel. Dengan paduan warna latar belakang ungu dan box yang berwarna putih, Anda akan merasakan kenyamanan dalam memandang aplikasi tersebut meskipun berlama-lama.
Tampilan pertama software pengatur jadwal ini sekilas seperti tampilan jejaring sosial ketika Anda pertama kali menjalankannya. Anda dituntut untuk mendaftarkan akun Anda terlebih dahulu sebelum Anda bisa menggunakan software pengatur jadwal ini. Software ini dapat melakukan sinkronisasi terhadap beberapa aplikasi lain yang mendukung untuk mengatur jadwal Anda, seperti iCalendar, Microsoft Outlook, Google Calendar, dan Lotus Notes.
Untuk menggunakan software pengatur jadwal ini, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah membuat akun di situs resminya di <www.tungle.me>. Setelah selesai, import kontak Anda ke dalam software pengatur jadwal ini, Anda bisa menyimpan data-data Anda dengan sistem cloud menggunakan aplikasi ini. Hal ini bisa bermanfaat jika memori ponsel Anda sudah tidak cukup lagi untuk menampung jadwal Anda yang menumpuk. Bahkan, dengan software pengatur jadwal ini Anda juga bisa mengundang teman Anda untuk ikut rapat dengan fitur Review Your Meeting.
Pada intinya, software pengatur jadwal ini sangat berguna bagi Anda yang memiliki jadwal yang padat dan sibuk. Software ini disediakan secara gratis pada Blackberry Apps World yang bisa Anda unduh di sini. [PY]