Moldiv : Collage Photo Editor - Aplikasi Foto iPhone Dengan Banyak Pilihan Frame   

17 May 2013 10:30 3523 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

hampir semua smartphone memiliki fitur kamera dengan segala keunggulannya masing-masing. Dan kita, sebagai pengguna tentu saja akan memakai fitur gadget tersebut untuk menangkap momen-momen penting dalam hidup kita. Tentu saja, kita pasti ingin membuat foto kita terlihat lebih menarik dengan mengeditnya. Sudah banyak aplikasi foto dengan berbagai kelebihannya masing-masing. Namun, JellyBus Inc kembali meluncurkan aplikasi foto baru untuk Anda yang gemar mengedit foto dan senang foto-foto. 

Di zaman sekarang hampir semua smartphone memiliki fitur kamera dengan segala keunggulannya masing-masing. Dan kita, sebagai pengguna tentu saja akan memakai fitur gadget tersebut untuk menangkap momen-momen penting dalam hidup kita. Tentu saja, kita pasti ingin membuat foto kita terlihat lebih menarik dengan mengeditnya. Sudah banyak aplikasi foto dengan berbagai kelebihannya masing-masing. Namun, JellyBus Inc kembali meluncurkan aplikasi foto baru untuk Anda yang gemar mengedit foto dan senang foto-foto. Aplikasi foto iPhone keluaran developer besar tersebut diberi nama Moldiv: Collage Photo Editor. Moldiv: Collage Photo Editor hadir dengan keunikannya sendiri, Anda bisa menggabungkan beberapa foto dalam satu frame dengan bentuk yang berbeda-beda dan pilihan filter yang beragam, serta fitur lainnya. Dalam kesempatan kali ini, Paseban akan membahas lebih dalam mengenai aplikasi foto tersebut.

Keunggulan yang langsung terlihat dari aplikasi foto iPhone ini adalah kecepatan loadingnya. Biasanya, aplikasi lain membutuhkan waktu untuk terbuka dan dipakai, sementara Moldiv sangat cepat, sehingga Anda bahkan tidak akan sadar bahwa aplikasi ini sudah bisa digunakan. Setelah aplikasi ini terbuka, Anda bisa memulai memasukan foto-foto yang ingin Anda gabungkan ke dalam satu frame. Aplikasi ini memiliki banyak pilihan bentuk collage. Dengan mendownload secara gratis di App Store, Anda bisa menggunakan 80 design frame dengan bentuk potongan yang bermacam-macam. Itu sudah sangat banyak, namun, jika Anda menginginkan lebih, Anda bisa membeli 60 design frame lagi di App Store seharga $1.99. 60 frame tersebut memiliki design collage yang lebuh rumit dan unik.

Bagaimana cara menggunakan Moldiv? Pertama-tama, Anda harus memilih frame. Setelah itu, Anda bisa menekan setiap space pada frame tersebut untuk diisi foto-foto yang ada inginkan. Anda dapat mengambil foto secara langsung dengan kamera handphone Anda atau mengambil foto di galery foto. Jika mengambil foto dari galery handphone, Anda bisa memasukan beberapa foto sekaligus, supaya lebih mudah. Ketika Anda sudah memasukan semua foto yang diinginkan kedalam satu frame, Anda bisa mengubah size foto tersebut atau menukar posisi dengan foto yang lainnya.

Setiap  foto dapat Anda edit menggunakan filter yang berbeda. Disinilah letak keunggulan Moldiv dibandingkan dengan aplikasi lainnya. Anda hanya perlu menekan foto yang ingin Anda beri filter, lalu akan muncul menu dan Anda tinggal memilih menu “effects”. Ada sekitar 12 effects yang bisa Anda gunakan untuk mengedit foto jika Anda mendownloadnnya secara gratis. Namun, Anda juga bisa membeli “vintage effects” hanya seharga $0.99 di App Store untuk pilihan-pilihan filter yang lainnya. Selain itu, dengan memilih “Frame Adjust”, Anda dapat memutar layout, memberi efek bayangan dan merubah warna pada frame Anda.

Aplikasi foto iPhone yang satu ini juga bisa membuat kita memberikan text pada foto. Ada banyak pilihan jenis huruf yang bisa Anda gunakan, dari yang simpel hingga yang unik. Text yang Anda gunakan pada foto juga dapat diberi efek glowing, shadow, dan warna. Jangan heran jika aplikasi ini juga memiliki “lables” yang bisa Anda gunakan, karena didalam aplikasi ini semua serba ada dan mudah. Moldiv memiliki stamps yang bisa Anda tambahkan di foto Anda. Ada 24 stamps yang bisa Anda download secara gratis. Dan membeli stamps lainnya jika menginnginkan stamp lainnya. Stamps tersebut bisa Anda atur sesuka hati Anda dengan mudah.

Setelah Anda selesai, maka Anda bisa menyimpan foto hasil editan tersebut dengan pilihan resolusi yang berbeda-beda (standar 1200x983, medium 2048x1678, maksimum 3264x2674). Selain itu, foto yang telah Anda edit itu bisa langsung dikirim ke aplikasi jejaring sosial, seperti Instagram, Twitter, Facebook, Flickr, dan Tumblr.

Moldiv memiliki semua yang Anda butuhkan untuk mengedit foto dan mmebuatnya terlihat menarik dengan teks, label, filter serta stamp. Selain itu, Anda bisa mendownload aplikasi foto iPhone ini secara gratis di App Store. Aplikasi ini membutuhkan space kosong sebesar 36.8 MB dan dapat digunakan pada perangkat Apple dengan OS 5.0 ke atas. Yang bisa Anda download di sini  [AAD]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel