Bedove HY5001 - Smartphone Android 5 Inch China Terbaru Dengan Prosesor Quad Core

10 May 2013 21:00 2663 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Gempuran smartphone Android 5 inch murah dari negara China nampaknya akan kembali meramaikan pasar di tanah air. Hal ini dibuktikan dengan hadirnya Bedove HY5001 yang mana smartphone Android 5 inch ini membawa prosesor Quad core di dalamnya dan beberapa fitur hiburan yang menarik lainnya di dalam. Penasaran dengan bagaimana performa ponsel ini?

Gempuran smartphone Android 5 inch murah dari negara China nampaknya akan kembali meramaikan pasar di tanah air. Hal ini dibuktikan dengan hadirnya Bedove HY5001 yang mana smartphone Android 5 inch ini membawa prosesor Quad core di dalamnya dan beberapa fitur hiburan yang menarik lainnya di dalam. Penasaran bagaimana performa ponsel ini? Berikut ulasannya. 

Desain

Ponsel ini mengusung desain yang premium dan khas yang membedakan dari perangkat lainnya, tidak hanya pAndai meniru desain dari perangkat lain, namun salah satu pabrikan ponsel asal Shenzhen City Guangdong-China ini mampu membuktikan bahwa dirinya mampu menciptakan desainnya sendiri yang menarik. Di penampang depan, ponsel ini membawa desain yang benar-benar lembut, di balut dengan kombinasi warna hitam dan putih makin menambah kesan yang berbeda ketika melihat perangkat ini. Tepat di bagian bawah layar ponsel ini, Anda akan menemukan tiga buah tombol sentuh yang akan menghantarkan Anda menuju ke menu Options, Home dan Back

Tombol konvensional baru bisa Anda temukan di sisi kiri ponsel ini yang merupakan tombol fungsi untuk mengubah volume, tombol power baru akan ditemukan tepat bertengger di atas perangkat ini yang bersandingan dengan port USB dan jack 3.5 mm. Menengok ke belakang, Anda akan menemukan kamera utama yang bersandingan dengan sebuah lampu flash, smartphone inipun menyematkan speaker aktif tepat di bagian bawah ponsel. Secara keseluruhan, perangkat cantik ini berdimensi 144 x 72 x 10.3mm dan memiliki berat 182 gram.

Layar

Di lingkup pengolahan grafisnya, perangkat ini ditopang langsung oleh layar HD seluas 5 inch yang mana mampu mengolah resolusi layar di angka 1280 x 720 piksel. Resolusi ini tergolong resolusi yang tinggi dibandingkan dengan resolusi yang ditawarkan oleh ponsel yang berasal dari China lainnya. Selain memiliki resolusi yang tinggi, layar pada ponsel ini juga menawarkan spektrum warna hinga 16 juta macam, maka tak ayal Anda akan dimanjakan oleh tampilan warna yang tajam ketika jari jari Anda menari di atas layar ponsel ini. Sayangnya bahwa ponsel ini tidak dibekali dengan material anti gores merupakan nilai tambah untuk produk smartphone Android 5 inch saat ini.

Performa

Perangkat ini mengadopsi sistem operasi Android v4.2.1 Jelly Bean yang mana agar memudahkan kinerjanya, ponsel ini dimotori oleh prosesor quad core MediaTek MT6589 dengan clock speed  1GHz. Untuk memberikan kualitas yang prima dalam menampilkan kualitas gambarnya, perangkat ini menanamkan prosesor grafis GPU PowerVR SGX 544 yang mampu memompa performa grafis yang cukup mempesona.

Konektivitas

Ponsel ini memiliki kemampuan untuk menampung dua kartu SIM sekaligus yang mana berarti Anda tidak perlu memiliki dua ponsel sekaligus untuk urusan pekerjaan. Ponsel ini sendiri berjalan di jaringan 2G: 850/900/1800/1900MHz, 3G: 850/2100 MHz yang mampu memacu data untuk penggunaan internet pada jaringan data GPRS, HSPA, EDGE atau Anda juga dapat memanfaatkan koneksi internet nirkabel di kawasan Anda dengan menggunakan kanal WIFI 802.11 b/g/n yang juga sudah disematkan di dalam ponsel ini. Selain handal dalam urusan internet, perangkat ini juga dibekali dengan perangkat konektivitas lainnya, seperti Bluetooth 2.0 dan microUSB yang akan mengirimkan data dengan cepat ke dalam perangkat ini. 

Memori

Beralih ke memori, perangkat ini sudah dibekali dengan memori internal sebesar 8 GB dan masih bisa diekspansi kembali menggunakan memori eksternal sebesar  32 GB. Sedangkan untuk RAMnya sendiri, ponsel ini sudah membekali RAM sebesar 1 GB untuk mendukung performa dari prosesor yang ditanamkannya.

Kamera

Di lingkup fotografi, ponsel ini dibekali dengan kamera utama yang memiliki kekuatan sebesar 8MP yang memiliki kemampuan menangkap gambar dalam resolusi sebesar 2560 x 1920 pixels dan juga ditemani dengan fitur flashlight dan auto focus. Untuk kemampuan daya rekamnya sendiri, kamera pada ponsel ini sendiri mampu merekam video dengan format 3GP/MPEG4. Tak hanya menanamkan kamera utama, ponsel ini juga menanamkan kamera sekunder yang memiliki kekuatan 5MP.

Baterai

Di sektor daya tahannya, perangkat ini telah dibekali dengan baterai yang memiliki kekuatan sebesar 2500mAh yang mampu membawa perangkat ini terjaga hingga beberapa jam ke depan.

Fitur Lain

Fitur tambahan yang disematkan di dalam perangkat ini sebagai nilai tambah yang menarik adalah antara lain Google Play Store, Maps, Messaging, Music, Navigation, NoteBook, QQGame, Sound Recorder, Super Compass, ToDo, torch, Search, Browser, Calculator, Calendar, Clock, E-mail, File Manager, FM Radio, G-mail, Google, iReader

Harga

Di negara asalnya, ponsel ini masih belum mengumumkan secara resmi banderol harganya. Namun menurut rumor yang beredar, ponsel ini dibanderol dengan harga $195 atau sekitar Rp 1.8 jutaan.

Kesimpulan

Dengan fitur yang sangat memuaskan, tentunya ponsel ini akan menjadi idaman para penggemar ponsel pintar di tanah air jika memang dibanderol dengan harga yang terjangkau. Namun belum ada informasi apakah ponsel ini nantinya akan berkunjung ke Indonesia atau tidak. Namun jika dilihat dari fitur bahasa dalam ponsel ini yang menyematkan bahasa Indonesia di dalamnya, kemungkinan ponsel ini akan mampir ke pasar di tanah air. [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel