TMC Polda Metro - Dapatkan Informasi Lalu Lintas Indonesia Langsung di Android Anda

2 Apr 2012 14:00 7285 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Jika selama ini Anda selalu meng-*update* informasi mengenai hal tersebut melalui *microblogging* Twitter ataupun radio, kini Anda bisa mendapatkannya dengan lebih mudah melalui aplikasi Android bernama TMC Polda Metro.

Hidup di kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya maupun Yogyakarta mau tidak mau mengharuskan Anda untuk selalu mengetahui update informasi mengenai kondisi arus lalu lintas di sekeliling Anda, apalagi jika Anda yang beraktivitas mobile atau di luar ruangan. Informasi mengenai kondisi kemacetan, kecelakaan, demonstrasi sudah pasti Anda butuhkan.

Jika selama ini Anda selalu meng-update informasi mengenai hal tersebut melalui microblogging Twitter ataupun radio, kini Anda bisa mendapatkannya dengan lebih mudah melalui aplikasi Android bernama TMC Polda Metro. Bayangkan saja, Anda bisa meng-update informasi hanya dengan melalui genggaman Android, tanpa perlu online atau menyalakan radio.

Sebelumnya, TMC Polda Metro sudah eksis di Twitter dan kehadiran akun Twitter tersebut terbukti sudah cukup membantu para pengguna jalan. Hal inilah yang kemudian membuat Pusat Manajemen Lalu Lintas Ditlantas Polda Metro Jaya Indonesia menciptakan aplikasi serupa dengan nama yang sama.

Selain menyediakan update berita seputar kecelakaan lalu lintas dan kemacetan yang dirangkum di Twitter @TMCPoldaMetro, aplikasi TMC Polda Metro bisa diakses secara offline yang memuat beberapa fitur informasi yang cukup berguna bagi Anda, di antaranya adalah Pos Polisi di sekitar Anda berada, Pelayanan SIM dan STNK keliling yang selalu di-update tiap harinya, dan juga ada Peta Informasi yang bisa membantu Anda menemukan rute alternatif ketika terjadi kemacetan.

Selain itu, Anda juga bisa melihat kondisi terakhir arus lalu lintas dari beberapa lokasi strategis di Jakarta melalui fitur CCTV Pakan Korlantas Polri, CCTV Jasa Marga (Indonesia Highway Corp) dan update terbaru mengenai arus lalu lintas di tol Belmera, Cipularang, dalam Kota Jakarta, Jagorawi, Jakart-Cikampek, Jakarta-Tangerang, Lingkar Luar Jakarta, Padalarang-Cileunyi, Palimanan-Kanci, Prof.Dr.Ir Sedyatmo, Semarang, Surabaya-Gempol, Surabaya-Madura

Informasi yang dihadirkan pada aplikasi TMC Polda Metro ini tidak hanya berasal dari satu pihak saja, namun semua pengguna aplikasi ini bisa mengirimkan berita-berita seputar kejadian yang terjadi di sekeliling Anda. Jika Anda ingin melaporkannya, Anda tinggal menuju fungsi 'Modul Kejadian Lapor8 di menu utama, kemudian Anda tinggal melakukan 'Panggilan TMC, Mail TMC' atau dengan mengetikkan komentar ke kolom yang sudah disediakan.

Satu kekurangan dari aplikasi ini adalah informasi yang tersedia dalam aplikasi ini mayoritas hanya seputaran Jakarta. Sementara informasi di kota-kota besar lainnya bisa dibilang masih kurang, namun hal tersebut tentu tidak akan mengurangi kegunaan dari aplikasi TMC Polda Metro ini. Jika Anda tertarik dengan aplikasi TMC Polda Metro, Anda bisa mengunduhnya secara gratis di Google Play Store. [HJ]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel