Samsung Galaxy Mega 6.3 – Hp Samsung Galaxy Terbaru dengan Layar 6 Inci

6 May 2013 11:30 2501 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Samsung kembali menggebrak pasar dengan produk hp Samsung Galaxy-nya. Setelah memperkenalkan hp Samsung Galaxy Mega 5.8, kini Samsung meluncurkan hp Samsung Galaxy Mega 6.3. Apakah perbedaan perangkat Samsung terbaru ini dengan saudara satu kelasnya? Cari tahu pada ulasan Paseban berikut ini.

Desain

Hp samsung galaxy terbaru ini memiliki desain yang sama seperti saudara kembarnya Galaxy Mega 5.8. Yang membedakan hanyalah ukuran penampang layar yang dibawanya. Desain yang dibawa Samsung Galaxy Mega ini mengadopsi tampilan dari Samsung Galaxy S4 yang mana membawa desain kompak dan elegan, namun masih membawa bahan material dari plastik. Di bagian depan ponsel ini, Anda akan menemukan sebuah tombol Home yang diapit oleh dua tombol sentuh yang akan mengantarkan Anda menuju ke Back dan Options. Sementara di bagian atas penampang ponsel ini Anda akan menemuan sebuah earpiece yang berdampingan dengan kamera sekunder. Tombol fisik baru akan Anda temui di sisi kiri dan kanan ponsel ini yagn berfungsi sebagai tombol volume dan power/lock. Dan dibagian atas dan bawah ponsel ini, Anda akan menemukan jack 3.5 mm untuk media headset dan USB untuk pengisian daya dan media konektivitas. Di bagian belakang tubuh ponsel ini Anda akan menemukan desain yang memiliki pola tertentu. Untuk keseluruhan dimensinya, phablet ini memiliki ukuran dimensi sebesar 167.6 x 88 x 8 mm dan berat yang mencapai 199 gram.

Layar

Pada sektor layarnya, hp samsung galaxy terbaru ini memiliki penampang layar yang luas, yakni sebesar 6.3 inchi yang tentunya akan terasa sangat lega untuk Anda yang hobi bermain game atau sekedar berselancar di dunia maya. Layar 6.3 incinya ini memiliki resolusi 720 x 1280 pixels dan memiliki ketajaman piksel sebesar 233 ppi. Sayang perangkat yang memiliki layar yang cukup lebar ini tidak memiliki cukup ketajaman piksel yang memadai. Bahkan kerapatan piksel yang dibawanya ini masih dikalahkan dengan ponsel yang muncul pada tahun lalu, HTC One X+ contohnya. Tidak ada keterangan lebih lanjut apakah ponsel ini dilindungi dengan material anti gores atau tidak. Untuk tampilan antar mukanya sendiri phablet ini masih menggunakan tampilan antar muka TouchWiz UI.

Performa dan Fitur

Beralih ke sektor jeroan yang dibawa perangkatn ini, phablet Samsung ini membawa sistem operasi Android OS, v4.2.2 (Jelly Bean) yang mana didukung oleh mesin pacu Qualcomm Snapdragon 400 Dual-core Krait yang memiliki kecepatna sebesar 1.7 GHz dan juga di support penuh oleh RAM sebesar 1.5 GB. Untuk mendukung performa grafisnya, Samsung mempercayakannya kepada prosesor grafis Adreno 305.

Sementara itu untuk urusan konektivitasnya, perangkat ini mampu memacu data hingga kecepatan HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps; LTE, Cat3, 50 Mbps UL, 100 Mbps DL. Atau Anda juga bisa memanfaatkan kanal Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot yang tersemat di dalamnya. Makin lengkap pula dengan hadirnya Bluetooth v4.0 with A2DP, LE yang mampu mengirimkan data dengan kecepatan tinggi. Untuk daya simpannya sendiri, Anda akan diakomodasi dengan memori internal berkapasitas 8/16 GB yang masih mengizinkan Anda untuk menambah memori hingga 64 GB menggunakan microSD. Beberapa fitur lainnya yang ditanamkan di dalam phablet ini antara lain SNS integration, MP4/WMV/H.264/H.263 player, MP3/WAV/eAAC+/AC3/FLAC player, Organizer, Image/video editor, Document viewer, Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk, Picasa, Voice memo/dial/commands, Predictive text input. Kesemua fitur ini nantinya akan didukung penuh oleh baterai yang memiliki kapasitas sebesar 3200 mAh

Kamera

Di sisi fotografi, ponsel ini sudah dibekali dengan kamera utama yang memiliki kekuatan sebesar 8 megapiksel yang mampu mengabadikan gambar hasil tangkapan Anda dalam resolusi 3264 x 2448 pixels yang makin dipertajam dengan fitur autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face and smile detection, HDR. Dan untuk kamera sekundernya sendiri, memiliki kekuatan sebesar 1.9 MP yang cukup bisa diAndalkan untuk menjembatani Anda dalam berkomunikasi via panggilan video.

Kesimpulan

Samsung memang tidak pernah lelah melempar produk terbarunya ke pasaran. Semakin jauh Samsung meluncurkan produknya, semakin terasa bahwa Samsung makin melebarkan penampang layarnya. Seperti yang dilakukannya pada Samsung Galaxy Mega 6.3 ini, dengan membawa layar sebesar 6.3 inci, Samsung berusaha menarik perhatian para penggemar phablet di seluruh dunia. Namun sayang, phablet ini memilki performa seperti ponsel di kelas menengah. Untuk ketersediaan dan harga perangkat ini pun masih belum diumumkan secara resmi (PY)

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel