TSF Shell - Ubah Tampilan Android Anda Menggunakan Aplikasi Launcher Bertema 3D
Android terkenal dengan tampilannya yang memiliki grafis yang tajam. Namun terkadang Anda pasti merasa bosan dengan tampilan yang disajikan oleh Android. Apakah Anda pernah terbesit dalam pikiran bagaimana cara mengkustomisasi tampilan homescreen Android agar terlihat lebih atraktif dan hidup? Inilah yang ditawarkan oleh TSF Shell Pro, aplikasi launcher yang menawarkan kustomisasi tampilan homescreen Android Anda. Aplikasi launcher ini menawarkan tampilan 3D untuk Android Anda yang akan memberikan pengalaman baru saat berinteraksi dengan ponsel.
[Android](http://www.plimbi.com/review/2918/sejarah-android "Sejarah Android OS dan Kode Namanya ") terkenal dengan tampilannya yang memiliki grafis yang tajam. Namun terkadang Anda pasti merasa bosan dengan tampilan yang disajikan oleh Android. Apakah Anda pernah terbesit dalam pikiran bagaimana cara mengkustomisasi tampilan *homescreen* Android agar terlihat lebih atraktif dan hidup? Inilah yang ditawarkan oleh TSF Shell Pro, [**aplikasi launcher**](http://www.plimbi.com/review/7551/aplikasi-launcher "TSF Shell - Ubah Tampilan Android Anda Menggunakan Aplikasi Launcher Bertema 3D") yang menawarkan kustomisasi tampilan *homescreen* Android Anda. Aplikasi *launcher* ini menawarkan tampilan [3D](http://www.plimbi.com/news/1371/lg-optimus-3d-ponsel-3d-dari-lg "LG Optimus 3D - Ponsel 3D dari LG") untuk Android Anda yang akan memberikan pengalaman baru saat berinteraksi dengan ponsel.
Tampilan 3D yang ditawarkan oleh aplikasi ini benar benar halus dan didukung transisi yang tidak pernah Anda lihat sebelumnya. Terdapat elemen tambahan yang ditambahkan ke dalam [**aplikasi launcher**](http://www.plimbi.com/review/7551/aplikasi-launcher "TSF Shell - Ubah Tampilan Android Anda Menggunakan Aplikasi Launcher Bertema 3D") Android ini. Anda bisa menambahkan atau mengumpulkan *shortcut* bermacam-macam aplikasi yang Anda inginkan lalu menempatkannya di sembarang tempat yang Anda maksud. Aplikasi *launcher* Android ini juga menyuguhkan animasi *widget* yang mengkilap dan dapat mengesankan fitur *multi-touch* yang terdapat pada ponsel Anda. Hal ini sebanding dengan harga yang dibandrol oleh aplikasi [*launcher*](http://www.plimbi.com/review/2744/aplikasi-launcher "Perbandingan Aplikasi Launcher Terbaik Untuk Memperindah Android Anda ") ini. Sepertinya predikat aplikasi berbayar memang pantas disematkan ke dalam aplikasi ini, mengingat segala fitur yang disajikan oleh aplikasi ini yang tidak biasa. Untuk mendapatkan efek transisi, Anda bisa menggeser jari pada layar dan efek pergeseran antar menu yang sangat halus akan tampak.
Terdapat enam pengaturan berbeda untuk aplikasi ini. Hal tersebut menjadi bonus dari aplikasi ini, dan Anda bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan. Bahkan dengan aplikasi ini, tampilan [iOS](http://www.plimbi.com/review/2948/ios-history "iOS History, Perkembangan Operating System iPhone Hingga yang Terbaru ") yang terkenal sangat halus akan terasa menyedihkan apabila Anda bandingkan dengan aplikasi ini. Begitu pula dengan kontrol navigasi yang diubah oleh aplikasi ini yang menawarkan pengalaman berbeda dari kontrol navigasi sebelumnya. Cara menambahkan beberapa *shortcut* pun sangat mudah dengan aplikasi ini. Cukup tekan dan tahan *shortcut* dari aplikasi yang Anda inginkan, dan tempatkan di tempat yang ingin Anda tuju.
Setelah meletakkan [*shortcut*](http://www.plimbi.com/review/5460/aplikasi-widget "Shortcut Widget - Aplikasi Widget Android Terbaik untuk Smartphone Anda"), Anda juga bisa melakukan beberapa perubahan dalam aplikasi ini seperti memiringkan *shortcut*, atau membalikkan dan mengacak tampilan pada Android yang dilakukan oleh aplikasi *launcher* Android ini. Bagi Anda yang tertarik menggunakan aplikasi ini, Anda dapat mengunduhnya seharga $ 16.77 di [Google Play Store](http://www.plimbi.com/review/7551/aplikasi-launcher "https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tsf.shell&utm_source=Androidtapp.com&utm_medium=App-Reviews-Button"). [PY]
About The Author
999
Administrator
Plimbi Editor
Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel