Review Spesifikasi HTC Desire L, Smartphone Android Kelas Menengah Terbaru

24 Apr 2013 16:00 2199 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Penyuka smartphone dari HTC bersiap menyambut smartphone khusus kelas menengah buatan pabrikan asal Taiwan ini. Baru-baru ini HTC merilis smartphone mereka yang diberi nama HTC Desire L di Taiwan, debut HTC Desire terbaru ini mungkin akan diikuti dengan perilisannya ke negara lain.

Penyuka smartphone dari HTC bersiap menyambut smartphone khusus kelas menengah buatan pabrikan asal Taiwan ini. Baru-baru ini HTC merilis smartphone mereka yang diberi nama HTC Desire L di Taiwan, debut HTC Desire terbaru ini mungkin akan diikuti dengan perilisannya ke negara lain. Spesifikasi HTC Desire terbaru yang diumumkan oleh pihak HTC sendiri baru spesifikasi perangkat keras saja. Bisa dibilang HTC adalah produsen smartphone yang berkualitas serta menawarkan ketahanan dan kehandalan smartphone. Selain itu, desain yang digunakan HTC juga terkesan premium dan mewah dikarenakan material yang digunakan juga berkualitas.

Desain dan Dimensi

Desain HTC Desire terbaru terlihat manis dengan balutan warna mulai dari warna pink, hitam, dan silver membalut bagian belakang smartphone bersinergi dengan list silver atau hitam pada bagian sisi layar. Spesifikasi HTC Desire L pada bagian desain memang terlihat menarik dan berbeda dibanding desain smartphone lain. Speaker untuk panggilan masuk dan keluar tampil dinamis mengisi bagian atas layar dan tombol sentuh khas Android, tombol Back, Home, dan Menu melengkapi bagian layar smartphone.

Untuk bagian cover belakang dari HTC Desire sendiri didominasi warna utama dengan tulisan Beats Audio pada bagian atas speaker yang terletak di bagian bawah smartphone. Bagian kamera juga terlihat manis dengan list silver atau hitam serta warna khas kamera pada spesifikasi HTC Desire lainnya yaitu warna orange. Smartphone ini hadir dengan dimensi 128 x 66,9 x 8,9 mm yang menyokong layar yang berukuran 4.3 inch. Selain itu berat HTC Desire L ini cuma 118 gram, lebih ringan dibanding smartphone sekelas dengan ukuran layar yang sama.

Perangkat Keras

Penggunaan dual core prosesor pada smartphone sudah bukan hal yang tabu lagi dikarenakan teknologi prosesor semakin maju dengan hadirnya prosesor dengan 8 core serta harga prosesor yang semakin murah. Smartphone ini cukup handal untuk kelas menengah dengan menghadirkan prosesor dual core 1 GHz serta memori RAM sebesar 1 GB untuk menjalankan sistem operasi Android Jelly Bean dengan lancar. Untuk sokongan ruang penyimpanan, HTC mempersenjatainya dengan memori internal sebesar 4GB yang dapat diperbesar jika dirasa kurang lega hingga 32 GB.

Layar

Teknologi layar buatan HTC, Super LCD2 tetap hadir mendukung kejernihan dan kekuatan layar, ukuran 4.3 inch akan terasa lega bagi sebagian orang yang menyukai permainan dan video berkualitas HD. Layar ini ditunjang dengan resolusi WVGA yaitu resolusi 480 x 800 piksel.

Kamera

Berbeda dengan kebanyakan smartphone lain yang sudah membenamkan dua kamera pada smartphone mereka, HTC Desire terbaru ini masih tetap setia dengan satu kamera. Kamera belakang dibekali 5 MP yang ditunjang dengan teknologi autofocus serta BSI sensor dan LED flash yang mendukung pengambilan gambar pada kondisi malam hari atau kurang cahaya. Kamera ini juga mampu merekam video dengan resolusi HD 720p atau resolusi 1280 × 720. Sayang memang dengan tidak adanya kamera depan membuat HTC Desire ini tidak dapat digunakan untuk video call atau video chat padahal spesifikasi pada sisi kamera sudah cukup solid.

Kesimpulan

Smartphone HTC mampu bersaing dengan produsen smartphone raksasa bersistem operasi Android macam Samsung dan Sony. HTC dikenal mampu membuat smartphone yang tidak hanya handal tapi juga terkesan berbeda dibanding desain smartphone lain yang selalu mengikuti pakem. Dukungan Beats Audio untuk urusan suara juga pasti akan menarik minat penikmat lagu pada smartphone. Dengan desain yang menarik serta spesifikasi HTC Desire L yang cukup handal untuk kelas menengah, HTC Desire terbaru ini mampu memberikan perlawanan bagi smartphone Samsung dan Sony pada kelas yang sama asalkan dipasarkan dengan harga yang wajar karena produk HTC terkenal cukup mahal. [BAM]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel