Canon EOS 100D, Diklaim Sebagai DSLR Paling Kecil Dan Paling Ringan

1 Jun 2013 19:00 5943 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Canon EOS 100D diklaim memiliki ukuran dan berat yang lebih minimal sehingga lebih kecil dan ringan, dibanderol dengan harga $800 Canon EOS 100D siap bertarung di pasar global.

Canon belum lama ini merilis dua buah kamera DSLR pada waktu bersamaan, Canon EOS 100D dan EOS 700D. Keduanya merupakan kamera DSLR yang menargetkan pangsa pasar entry level. Namun meski menyasar kategori entry level, jangan menganggap remeh perangkat dari Canon ini. Salah satu dari keduanya, Canon 100D, merupakan kamera DSLR paling ringan dan paling kecil dari kamera DSLR yang pernah ada.

Canon menggarap EOS 100D ini sedikit lebih unik dari kamera DSLR lainnya. Perusahaan teknologi fotografi dari jepang ini menggarap Canon 100D mereka dengan teknologi yang lumayan keren, dipadu sedemikian rupa hingga memiliki berat dan ukuran yang jauh lebih unggul dibandingkan para pesaingnya. Namun bagaimana dengan spesifikasinya sendiri?

Canon EOS 100D ini disebut-sebut telah menggunakan kamera dengan sensor 18 MP Hybrid AF APS-C CMOS yang memiliki kemampuan pengambilan gambar antar ISO 100-12.800, dan dapat diextend hingga ISO 25.600. Untuk perekaman videonya, kamera buatan Canon ini mampu merekam gerak hingga ISO 6.400, dan dapat diextend hingga ISO 12.800. Memang kemampuan ini bukanlah kemampuan kamera DSLR yang terbaik. Akan tetapi apabila kemampuan pengambilan gambar sebaik ini dipasangkan pada ukuran paling kecil dan paling ringan untuk sebuah kamera DSLR, tentu akan menjadi hal yang menarik sekaligus membuat para penikmat teknologi bertanya-tanya dalam hati.

Canon 100D juga telah menggunakan layar dengan ukuran 3 inci pada bagian belakangnya, untuk menampilkan segala informasi yang berkaitan dengan kamera sekaligus sebagai papan intip ketika kamera digunakan.

Ada dua fitur yang lumayan keren pada Canon 100D ini. Kamera kecil super ringan ini memiliki prosesor DIGIC 5. Dengan posesor DIGIC 5, kamera terbaru buatan Canon ini mampu untuk mengambil gambar dengan kecepatan 4 gambar per detik menggunakan mode burst. Fitur unggulan kedua adalah kemampuan perekaman video yang memiliki resolusi full HD (1080p)dengan kekuatan 30 fps, dengan auto fokus yang tetap berlanjut terus.

Segala kelebihan pada kamera yang satu ini memiliki ukuran spesifik sebesar 116,8 x 90,7 x 69,4mm, dengan berat yang Cuma 407 gram jika lensanya dilepas. Ukuran ini jelas jauh lebih ringan dan lebih kecil dibandingkan dengan kamera DSLR pada umumnya. Dari keluarga EOS sendiri, kamera 100D ini memang memiliki predikat kamera DSLR paling kecil dan paling ringan yang pernah diciptakan oleh Canon. Dibandingkan salah satu saudaranya, EOS 650D, Canon 100D ini memiliki ukuran 25% lebih kecil dan bobot 28% lebih ringan.

Satu lagi kamera yang dirilis canon bersamaan dengan Canon EOS 100D adalah EOS 700D. kamera yang satu ini memiliki ukuran lebih besar dan lebih berat. Meskipun prosesornya sama-sama DIGIC 5, namun mode burst pada kamera yang satu ini "hanya” menunjang pengambilan gambar dengan kecepatan 5 frame per detik.

Sementara itu, dari ukuran kameranya, EOS 700D ini sama dengan EOS 100D. Dengan sensor kamera 18 megapiksel Hybrid AF APS-C CMOS, kedua perangkat ini sama persis. Dengan hardware yang hampir sama, tentu saja kemampuannya juga identik. Kamera 700D ini kabarnya juga mampu menakukan berbagai hal seperti yang dapat dilakukan oleh saudaranya, Canon 100D. Fitur-fitur yang sama antara lain mode pengambilan gambar antara ISO 100-12.800 dan dapat diperluas hingga ISO 25.600. Selain mode pengambilan gambar yang serupa, fitur perekam videonya juga mempunyai kualitas yang sama. Resolusi yang didukung adalah 1080p full HD, dengan ISO sampai 6.400 dan dapat diperluas sampai dengan ISO 12.800.

Salah satu yang menyebabkan Canon EOS 700D lebih unggul dari saudaranya yang lahir bersamaan, Canon EOS 100D, adalah layar yang digunakan untuk masing-masing perangkat.Pada EOS 700D, layar ini dapat diputat 360. Dari sisi harga, keduanya menawarkan banderol yang tidak terlalu besar, hanya sekitar US$ 800 untuk EOS 100D dan US$ 900 untuk EOS 700D.

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel