Kocaso GX1400 - Tablet PC Android Yang Tangguh Dengan Layar 13,3 Inchi
Kocaso GX1400 masuk dalam jajaran Tablet PC Android Tangguh dan dibekali Dengan Layar Besar 13,3 Inchi sehingga nyaman untuk bekerja dan juga bermain.
Tiga tahun terakhir ini dunia tengah dibanjiri produk-produk teknologi informasi, khususnya hardware yang berupa PC home, notebook, laptop, tablet, smartphone dan lain sebagainya. Dan kesemuanya itu hadir dengan berbagai variasi spesifikasi yang begitu banyak, hingga para konsumen begitu mudah dalam memilih yang sesuai dengan budget dan kebutuhannya. [**Tablet PC Android**](http://www.plimbi.com/review/67081/tablet-pc-android "Kocaso GX1400 - Tablet PC Android Yang Tangguh Dengan Layar 13,3 Inchi") merupakan salah satu yang sedang booming di tengah mesyarakat dunia. Dan telah banyak pula perusahaan yang memproduksi gadget jenis tablet ini, beberapa diantaranya adalahnya Samsung, Lenovo, Kocaso, Toshiba Excite 13, Archos FamilyPad dan lain sebagainya.
Kocaso, Toshiba Excite 13 dan Archos FamilyPad merupakan perusahaan yang memproduksi tablet PC yang berukuran layar di atas 10,1 inchi dari kebanyakan produk tablet yang ada di pasaran. Dan belum lama ini Kocaso telah merilis sebuah **tablet PC Android** dengan mengusung layar berukuran 13,3 inchi, yakni Kocaso GX1400. Jadi Kocaso GX1400 ini merupakan salah satu contoh produk tablet PC Android yang memiliki layar besar dengan spesifikasi layaknya sebuah PC yang berkinerja tak kalah cepat dan baiknya. Di bawah ini akan dijelaskan spesifikasi dari produk Kocaso GX1400 :
**Harga**
Tablet PC Android Kocaso GX1400 ini seperti yang telah diketahui harga pasaran nya mencapai US $300 atau sekitar Rp 2,8 juta. Harga yang cukup layak untuk sebuah tablet dengan kekuatan prosesor Dual Core ini.
**Desain**
Dari sesi desain, Kocaso GX1400 ini memiliki berat sekitar 1350 gram dengan dimensi 337,5 x 230,2 x 12.5mm. Meskipun agak berat dan lebar untuk ukuran sebuah tablet, Kocaso GX1400 ini berdesain sangat manis dan dinamis dengan warna aluminium yang light whitening yang cukup cerah dan menarik.
**Display**
Tablet PC Android Kocaso GX1400 ini mengusung layar berukuran setara dengan sebuah laptop standar, yakni 13,3 inci dengan resolusi 1280 x 800 piksel. Tablet dengan layar besar seperti Kocaso GX1400 ini memang cocok digunakan keperluan multimedia atau mebaca PDF dengan bantuan fitur rotasi layar. Fitur layar rotasi memungkinkan Anda melihat layar dalam modus landscape atau portrait, ditentukan oleh mana jalan sampai unit diadakan di tangan Anda, ini sangat bagus untuk melihat daftar menu yang lebih besar.. Namun sayangnya, ukurannya yang besar agak mengganggu untuk leluasa di bawa-bawa seolah terkesan mengorbankan mobilitas.
**Prosesor**
Di sisi dalamannya, tablet PC Android Kocaso GX1400 ini ditenagai oleh chipset Rockchip RK3066 yang mengusung prosesor dual-core ARM Cortex-A9 yang merupakan prosesor ganda yang cepat membuka program dan halaman web dengan cepat dan mulus.
**Memori**
Di samping dibekali prosesor yang tangguh, tablet PC Android GX1400 memiliki memori 8 GB. Tapi jika Anda membutuhkan lebih banyak ruang memoripun tidak masalah, karena sudah built-in slot kartu TF atau MicroSD sampai 32 GB yang memungkinkan dapat menyimpan HD film, foto, musik, dokumen, dan apapun yang siap dipakai kapan dan di manapun.
**Kamera dan I/O Interface**
Dan dari spesifikasi kamera , tablet PC Android Kocaso GX1400 ini dibekali pula dengan dual kamera, yakni kamera bagian belakang dengan kekuatan resolusi 3 megapiksel dan kamera bagian depan yang tersemat VGA di dalamnya. Sedangkan untuk jalur input output interface terdapat slot-slot untuk kartu MicroSD, USB tipe OTG, DC Jack, Earphone Jack, Mini HDMI dengan batas maksimal 1080P.
**Jaringan**
Tablet PC Android buatan Kocaso ini telah mampu mendukung fitur jarinngan WIFI IEEE 802.11 b / g / n juga Dukungan 3G dongle modul eksternal dan bluetooth versi 4.0
**Sistem Operasi**
Adapun sistem operasi yang dimasukkan pada tablet PC Android Kocas adalah Android 4.1 Jelly Bean yang merupakan versi tercepat dari Android juga kesederhanaan dan keindahan Android yang memperkenalkan fitur peningkatan seluruh kinerja secara halus dan lebih konsisten di seluruh sistem melalui vsync dan triple buffering..
**Baterai**
Untuk semaki mendukung dan memperlengap kinerja tablet PC Android ini, pihak Kosaco memberi baterai yang terbuat dari lithium polymer yang kuat dan berdaya 10.000 mAh, 3,7 V yang diklaim mampu menghidupi tablet hingga 5 jam penggunaan.
**Fitur lainnya**
Di samping spesifikasi di atas, tablet Kocaso GX1400 ini juga mempunyai fitur lainnya yang tak kalah menari dari segi multimedianya. Dan fitur tersebut antara lain ; support format video (MKV, AVI, RM, RMVB, MP4, MOV, VOB, DAT, FLV, 3GP, VP8, WMV, H.263, H.264 dan lain-lain), support audio format (MP3, WMA, OGG, APE, FLAC, AAC, WAV, dan lain-lain), grafity sensor 4 dimensi, internet browser, media player, image viewer, kalkulator, perekam dan lain sebagainya. [MER]
About The Author
999
Administrator
Plimbi Editor
Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel