Sony Xperia SP Lengkapi Koleksi Smartphone Kelas Menengah Dengan Fitur Wah

9 Apr 2013 21:00 2437 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Sony telah cukup menciptakan produk *high-end*-nya yang diwakili dengan Sony Xperia Z dengan desain yang licin dan elegan dan lembar spesifikasi yang mengesankan. Dengan memanfaatkan momentum tersebut, Sony kembali memperkenalkan perangkat terbarunya yang berada di kelas menengah yang diberi nama Sony Xperia SP.

Sony telah cukup menciptakan produk high-end-nya yang diwakili dengan Sony Xperia Z dengan desain yang licin dan elegan dan lembar spesifikasi yang mengesankan. Dengan memanfaatkan momentum tersebut, Sony kembali memperkenalkan perangkat terbarunya yang berada di kelas menengah yang diberi nama Sony Xperia SP. Sony dikenal memiliki perangkat kelas menengah yang sangat kompetitif. Dan untuk mengetahui seperti apa rupa dari ponsel kelas menengah dari Sony ini, simak reviewnya berikut ini.

Desain

Semenjak kemunculan Xperia Z, nampaknya Sony enggan memberikan wujud desain baru kepada semua punggawa teranyarnya, hal ini bisa dilihat dari desain yang dibawa oleh SP kepada para calon penggunanya. Anda akan dihadapkan pada sebuah desain seperti sebuah potongan layar yang memang tidak menyematkan satu pun tombol konvensional di bagian penampang depannya. Yang akan Anda temukan hanyalah tiga buah tombol sentuh yang akan membawa Anda menuju ke Back, Home dan Switch Apps. Tombol fisik baru akan Anda temukan di sisi kanan ponsel ini yang terdiri dari volume rocker, power/lock dan tentu saja tombol kamera. Sedangkan di sisi sebelah kirinya, Anda akan menemukan sebuah port USB. Perangkat ini hadir dalam warna hitam, putih dan merah. Secara keseluruhan, ponsel ini memiliki dimensi sebesar 130.6 x 67.1 x 10 mm dan memiliki berat sebesar 155 gram yang dihiasi pula dengan strip cahaya transparan.

Layar

Pada sektor penampil gambarnya, Sony Xperia SP membawa penampang layar sebesar 4.6 inch dengan kerapatan yang mencapai 319 ppi. Untuk melindungi layarnya dari goresan, Sony membenamkan pelindung dari Corning Gorilla Glass. Untuk menambah penampilan gambarnya, Sony memboyong Sony Mobile BRAVIA Engine 2 dan didukung oleh prosesor grafis dari Adreno 320.

Performa

Di sektor performanya sendiri, Sony hanya menanamkan prosesor bertenaga Dual core yang memiliki kecepatan sebesar 1.7 GHz yang juga disokong oleh RAM sebesar 1 GB dan chipset Qualcomm MSM8960Pro Snapdragon. Memang mengingat dari segmen kelasnya, pemilihan prosesor Dual core memang telah menjadi pilihan yang banyak diminati para produsen ponsel untuk urusan ponsel di kelas menengahnya dan dipercaya untuk membantu performa dari sistem operasi Android OS, v4.1 (Jelly Bean) yang ditanamkan di dalamnya. Sementara itu untuk urusan konektivitas, ponsel ini sudah dibekali dengan kanal Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, Wi-Fi hotspot atau Anda juga bisa menggunakan koneksi bawaan dari operator yang mana ponsel ini mampu memacu data hingga kecepatan HSDPA, 42 Mbps; HSUPA, 5.8 Mbps; LTE, Cat3, 50 Mbps UL, 100 Mbps DL.

Sedangkan untuk pengiriman antar file, ponsel ini sudah dibekali dengan Bluetooth v4.0 with A2DP atau bisa juga memanfaatkan microUSB v2.0 (MHL) yang dikenal mampu memacu data hingga kecepatan HSDPA, 42 Mbps; HSUPA, 5.8 Mbps; LTE, Cat3, 50 Mbps UL, 100 Mbps DL. Beralih ke sektor daya penyimpanan, ponsel ini telah dibekali penyimpanan internal sebesar 8 GB dan masih bisa Anda ekspansi dengan menggunakan memori microSD hingga kapasitas sebesar 32GB.

Kamera

Pada sektor fotografi, ponsel ini sudah dibekali dengan kamera utama yang memiliki kekuatan sebeesar 8 megapixel yang mampu mengabadikan momen terbaik Anda dalam resolusi 3264 x 2448 pixels. Untuk menambah kemampuan daya tangkap gambarnya, kamera ini diberikan fitur pelengkap seperti autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face and smile detection, image stabilization, HDR, sweep panorama. Tidak hanya unggul dalam mengabadikan gambar, kamera pada ponsel ini juga mampu mengabadikan video dengan kualitas 1080p@30fps, video stabilization. Untuk mempercantik tampilannya, ponsel ini juga dipoles dengan kamera sekunder dengan kualitas VGA.

Baterai

Sedangkan pada sektor daya tahannya, Sony Xperia SP sudah dibekali dengan baterai Li-ion 2370 mAh yang mana kemampuan baterai ini mampu membawa ponsel ini aktif hingga 19 jam dalam penggunaan berbicara dan 734 jam dalam posisi stand-by serta mampu bertahan hingga 39 jam dalam penggunaannya dalam memutar musik. Tentunya dengan daya tahan yang cukup bisa diandalkan akan menjadi nilai tambah dan daya tarik bagi perangkat ini nantinya kepada para calon pengguna.

Kesimpulan

Ponsel ini sudah siap diluncurkan oleh Sony, namun sayang ponsel untuk kelas menengah ini masih belum menyandang banderol harga yang pasti dari pabrikannya sendiri. Kita hanya bisa menunggu kedatangan ponsel ini ke tanah air. [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel