Blokir SMS Spam di Smartphone Anda Menggunakan SMS Blocker Khusus Indonesia

10 Feb 2012 20:00 3433 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Salah satu hal yang dapat membuat ketidaknyamanan pengguna ponsel saat menggunakan perangkatnya adalah sering masuknya SMS spam. Bagi pengguna *smartphone* di Indonesia, maraknya aplikasi SMS blocker memang dirasa sudah cukup membantu. Tapi, ketiadaan penggunaan bahasa Indonesia seringkali menjadi hambatan tersendiri.
Salah satu hal yang dapat membuat ketidaknyamanan pengguna ponsel saat menggunakan perangkatnya adalah sering masuknya SMS spam. Hal tersebut memang menjengkelkan ketika Anda tidak merasa isi SMS tersebut tidak informatif. Cukup banyak aplikasi yang dapat dipergunakan untuk menghalau SMS spam tersebut. Bagi pengguna *smartphone* di Indonesia, maraknya aplikasi [**SMS blocker**](http://www.plimbi.com/review/6200/sms-blocker "Blokir SMS Spam di Smartphone Anda Menggunakan SMS Blocker Khusus Indonesia") memang dirasa sudah cukup membantu. Tapi, ketiadaan penggunaan bahasa Indonesia seringkali menjadi hambatan tersendiri. Bagi para pengguna [*smartphone*](http://www.plimbi.com/article/2887/jenis-smartphone "Perbandingan 3 Jenis Smartphone, Bar vs Touch Screen vs Slider ") di Indonesia, sekarang Anda tak perlu bersusah payah menggunakan aplikasi tersebut. Pengembang aplikasi Optino Mobitech asal India telah merilis aplikasi blocker khusus Indonesia. Dengan mempertimbangkan pola pengiriman SMS spam di Indonesia, pihak pengembang mengklaim produknya ini merupakan aplikasi pertama dengan kemampuan memblokir SMS spam secara otomatis. Aplikasi ini diberi nama SMS Blocker khusus Indonesia. Tidak seperti aplikasi blokir lainnya, [**SMS Blocker**](http://www.plimbi.com/review/6200/sms-blocker "Blokir SMS Spam di Smartphone Anda Menggunakan SMS Blocker Khusus Indonesia") khusus Indonesia ini bekerja dengan cara yang pintar. Anda tidak perlu memuat daftar nomor atau nama spammer yang hendak diblokir. Percayakan seluruhnya pada kinerja aplikasi ini, karena produk Optino ini akan berjalan secara otomatis. Apabila SMS yang terblokir telah mencapai pada batasan 100 spam, secara otomatis aplikasi ini juga akan menghapusnya. Sementara itu, performa SMS Blocker khusus Indonesia ini pun telah terintegrasi dengan *phonebook* dan *inbox* SMS. Dengan metode unik yang dikembangkan oleh Optino, aplikasi SMS Blocker ini telah menggunakan sebuah algoritma khusus untuk memblokir SMS berupa iklan. Mereka telah mempelajari 7000 kasus spam dalam aplikasi, termasuk penggunaan dalam penggunaan bahasa Indonesia. Algoritma tersebut memungkinkan aplikasi SMS Blocker memutuskan sebuah [SMS spam](http://www.plimbi.com/article/2115/cara-memblokir-sms-spam-pada-smartphone-anda "Cara Memblokir SMS Spam pada Smartphone Anda") lalu kemudian melakukan pemblokiran. Bagi para pengguna *smartphone* di Indonesia, aplikasi ini baru hadir untuk digunakan pada perangkat [BlackBerry](http://www.plimbi.com/article/2861/sms-blocker "Cara Blokir SMS dengan SMS Blocker pada BlackBerry ") dan Android saja. Penggunaan aplikasi pada perangkat BlackBerry dapat Anda coba terdulu dalam waktu 30 hari. Setelah itu, Anda harus membeli versi lengkapnya untuk mendapatkan pelayanan maksimal. Bagi Anda yang tertarik menggunakannya, Anda dapat membeli versi percobaan dan lengkapnya di [BlackBerry App World](http://appworld.blackberry.com/webstore/content/67110/?lang=en "Download"). Sedangkan bagi para penggila Android, Anda dapat mengunduh SMS Blocker khusus Indonesia ini dalam versi lite /gratis di [Android Market](https://market.android.com/details?id=com.smsBlockerID#?t=W251bGwsMSwxLDIxMiwiY29tLnNtc0Jsb2NrZXJJRCJd "Download"). [MS]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel