Game Real Madrid Fantasy Manager 2012 - Messi dan Ronaldo Pun Bisa Bermain dalam Satu Tim

10 Feb 2012 11:30 5539 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Anda adalah penggemar salah satu klub sepak bola terbaik dunia Real Madrid? Tentunya jika Anda adalah salah satu dari fans klub tersukses di dunia itu, Anda akan mencari segala sesuatu yang berhubungan dengan tim berjuluk Los Galacticos tersebut. Kali ini Paseban coba hadirkan sebuah game Real Madrid yang bisa Anda mainkan untuk smartphone Android Anda.
Anda adalah penggemar salah satu klub sepak bola terbaik dunia Real Madrid? Tentunya jika Anda adalah salah satu dari fans klub tersukses di dunia itu, Anda akan mencari segala sesuatu yang berhubungan dengan tim berjuluk Los Galacticos tersebut. Kali ini Paseban coba hadirkan sebuah [**game Real Madrid**](http://www.plimbi.com/review/6111/game-real-madrid "Game Real Madrid Fantasy Manager 2012 - Messi dan Ronaldo Pun Bisa Bermain dalam Satu Tim") yang bisa Anda mainkan untuk *smartphone* [Android](http://www.plimbi.com/review/4593/cara-mencegah-stress "Cara Mencegah Stress dengan Aplikasi Stress in Check pada Android ") Anda. Game Real Madrid ini berjudul Real Madrid Fantasy Manager 2012. Tentunya dilihat dari judulnya Anda sudah sedikit dapat mengetahui game seperti apa Real Madrid Fantasy Manager ini. Yup, dalam [game](http://www.plimbi.com/article/4754/tablet-android "Tips Mengubah Tablet Android Menjadi Konsol Game ") ini, Anda akan berperan sebagai seorang manajer Real Madrid. Anda akan bertugas untuk menjadi pengganti dari pelatih yang menjuluki dirinya "The Special One", Jose Mourinho. Selain itu, [**game Real Madrid**](http://www.plimbi.com/review/6111/game-real-madrid "Game Real Madrid Fantasy Manager 2012 - Messi dan Ronaldo Pun Bisa Bermain dalam Satu Tim") ini akan datang dengan pemain yang sama dengan susunan pemain yang dimiliki oleh Real Madrid saat ini. Jadi, klub Real Madrid yang Anda tukangi akan dilengkapi dengan beberapa pemain terbaik dunia seperti Mesut Özil, Ricardo Izecson 'Kaka', Cristiano Ronaldo hingga kapten sekaligus penjaga gawang utama tim nasional Spanyol, Iker Casillas. Seperti halnya sebuah game manajer sepak bola semacam Championship Manager atau Football Manager yang dimainkan di komputer, game yang dimainkan di [*smartphone*](http://www.plimbi.com/article/4853/nomor-pin "Tips dan Metode Tiga Nomor PIN untuk Amankan Kode PIN Smartphone Anda ") Android ini juga dilengkapi dengan beberapa fitur serupa. Anda dapat mengatur pola latihan para pemain, membangung *sport centre*, atau bahkan membeli dan menjual pemain. Anda juga bisa mengadu tim yang Anda tukangi dengan tim milik teman. Tentunya dengan fitur ini, Anda bisa menguji seberapa bagus kualitas tim Anda. Ketika pertama kali bermain dalam game Real Madrid ini, Anda akan diberi tiga opsi. Yang pertama adalah bermain secara *default*, artinya Anda bermain seperti aturan awal yang ditetapkan oleh game ini. Selanjutnya, Anda juga bisa memilih untuk bermain menggunakan skuad asli Real Madrid. Dan yang terakhir adalah, Anda diberi opsi untuk bebas memilih pemain sesuai dengan keinginan Anda. Jika Anda menginginkan Messi dan Cristiano Ronaldo bermain dalam satu tim, Anda bisa melakukannya dalam game ini. Jika tertarik untuk memainkan game Real Madrid ini, Anda bisa mendapatkannya secara gratis [di sini](http://www.plimbi.com/review/6111/game-real-madrid "https://market.android.com/details?id=com.ftbsports.fmrm2012"). [IB]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel