5 Software Gratis Untuk Membantu Anda Menulis
Bagi Anda yang bercita-cita menjadi seorang penulis, sebetulnya yang harusnya Anda lakukan dengan segudang ide yang bertumpuk di dalam kepala Anda selama bertahun-tahun ke belakang adalah memulainya dengan membuka Word dan mulai mengetikkan semuanya.
Bagi Anda yang bercita-cita menjadi seorang penulis, sebetulnya yang harusnya Anda lakukan dengan segudang ide yang bertumpuk di dalam kepala Anda selama bertahun-tahun ke belakang adalah memulainya dengan membuka Word dan mulai mengetikkan semuanya. Namun, pada kenyataannya, proses menulis tentunya tidak semudah yang dibayangkan semua orang. Penulis butuh mempersiapkan dirinya, mencatat banyak hal yang berkaitan dengan topik yang diangkat, dan mengorganisir ide yang akan ditulis. Butuh waktu dan tenaga yang tidak sedikit untuk memastikan tulisan Anda terstruktur dengan baik. Sekedar software pengolah kata seperti Microsoft Word saja tidak akan cukup, karena itu kini kami berikan [**Software Gratis**](http://www.plimbi.com/review/59702/5-software-gratis-untuk-membantu-anda-menulis "Software Gratis Untuk Membantu Anda Menulis") yang bisa Anda gunakan untuk membantu proses penulisan.
[**LibreOffice**](http://www.libreoffice.org/ "Download LibreOffice")
Penulis manapun yang hidup pada masa sekarang pasti butuh Software Word pengolah kata yang bagus sebagai kebutuhan dasar. Untuk mereka yang koceknya terlalu tipis untuk membeli paket Microsoft Office dan menggunakan Word di dalamnya, alternatif [**Software Gratis**](http://www.plimbi.com/review/59702/5-software-gratis-untuk-membantu-anda-menulis "Software Word Gratis Untuk Membantu Anda Menulis") dari LibreOffice bisa menjadi pilihan utama. LibreOffice Writer memiliki fitur autocomplete, format otomatis dan pengecek ejaan sembari Anda menulis, sehingga proses menulis tidak akan terganggu. Menambahkan gambar, catatan kaki, indeks dan sebagainya juga bukan merupakan hal yang sulit. Kemudahannya mengekspor dalam bentuk PDF juga merupakan nilai plus. Terlebih lagi antarmukanya yang mirip dengan Word pasti akan membuat Anda segera terbiasa.
[**TheSage**](http://www.sequencepublishing.com/thesage.html "Download The Sage")
Program yang diberi nama TheSage ini merupakan kamus dan tesaurus bahasa Inggris yang sangat mumpuni, ditambah juga berbagai fiturnya yang berguna untuk Anda. Pencarian kata di program manapun akan mengaktifkan TheSage dan memberikan definisi, contoh kalimat, cara pengucapan lengkap dengan audio, dan masih banyak lagi yang berkaitan dengan kata tersebut. jika Anda tidak tahu cara mengeja sebuah kata, misalnya, TheSage akan memberikan alternatif lainnya yang bisa Anda gunakan. Semua hasil pencarian disimpan di riwayat sehingga mudah untuk dicari lagi nantinya. Program ini juga bisa diatur agar melakukan pencarian di Wikipedia, Wiktionary dan Google.
[**Sigil**](http://code.google.com/p/sigil "Download Sigil")
Sigil pasti sangat cocok untuk para penulis yang lebih memilih menulis dalam format ebook daripada buku sungguhan. Sigil merupakan editor EPUB yang mumpuni dengan berbagai fitur yang sangat berguna. Jika Anda masih awam dengan ebook maka tampilan buku yang bersifat *what you see is what you get* pasti akan membantu Anda. Namun mereka yang sudah lebih berpengalaman dapat mengulik langsung kode dari EPUB bukunya. Fitur pencarian akan membantu Anda dalam mengedit teks dan format, juga terdapat fitur untuk membuat daftar isi dan indeks agar ebook Anda terlihat lebih profesional. Sigil memiliki FlightCrew EPUB validator untuk memastikan ebook Anda sesuai standar EPUB.
[**TreeSheets**](http://treesheets.com/ "Download Treesheets")
Program ini merupakan program catatan, yang akan sangat membantu dalam mengorganisir ide dalam proses penulisan buku Anda. Tampilannya sedikit mirip dengan spreadsheet dalam Excel, namun tiap selnya mengandung lebih banyak data, gambar, teks, dan banyak lagi. Antarmuka dari TreeSheets mungkin akan sedikit aneh bagi mereka yang belum terbiasa, dan beberapa orang mungkin tidak akan menyukainya dan lebih menyukai catatan dalam bentuk biasa seperti mencatat di Word ataupun Notepad dan program serupa. Namun, jika Anda menyukai konsep yang ditawarkan program ini, luangkanlah waktu untuk mempelajarinya dan setelah Anda menguasainya, mencatat apapun menjadi jauh lebih menyenangkan dan terorganisir.
[**Kiwix**](http://sourceforge.net/projects/kiwix "Download Kiwix")
Pasti Anda pernah menemukan kondisi di mana Anda sedang sangat butuh mencari sesuatu di internet, kemudian Anda menyalakan laptop hanya untuk mendapati bahwa koneksi internet yang Anda miliki sedang tidak aktif. Masalah tersebut sering ditemui penulis dan berpotensi menghambat pekerjaan menulis yang tidak bisa dilakukan setiap saat. Mempersiapkan program seperti Kiwix bisa menjadi solusi Anda, karena Kiwix merupakan program yang dapat mengunduh konten secara besar-besaran, seperti Wikipedia, agar Anda bisa mengaksesnya secara lokal sekalipun tidak sedang memiliki koneksi dengan internet. Meskipun mengunduhnya membutuhkan waktu yang lama, namun kemudahan mengakses data tersebut di manapun tentunya merupakan sebuah kelebihan.
About The Author
999
Administrator
Plimbi Editor
Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel