Rata-rata pengguna smartphone cenderung bergantung pada Google untuk yang berhubungan dengan kebutuhan akan peta. Namun semua kebutuhan perpetaan Anda saat ini bisa didapatkan pada aplikasi iPhone gratis bernama MapQuest. Layanan ini telah berkembang dengan teknologi baru, dan sekarang Anda dapat menginstal aplikasi MapQuest 4 Mobile pada iPhone Anda.
Cara Kerja MapQuest untuk iPhone
Aplikasi iPhone gratis ini beroperasi cukup mirip dengan aplikasi peta lain yang mungkin telah Anda gunakan, sehingga tidak perlu mengharapkan sesuatu yang terlalu mengejutkan. Pencarian lokasi akan menampilkan beberapa pin di peta yang terlihat dan menunjukkan Anda lokasi terkait yang diinginkan yang terdekat ke tempat Anda. Secara umum, Anda bisa menemukan lokasi yang Anda cari hampir seketika. Namun, MapQuest terkadang tidak dapat menemukan permintaan Anda.
Misalnya, Anda mencari "Roppanâ€, dan aplikasi ini tidak dapat menemukannya. Selain itu, fungsi pencariannya bekerja dengan baik namun menemukan alamat tertentu sangat mudah. Arah yang diberikan dalam turn-by-turn, daftar, sehingga Anda memiliki banyak pilihan. Satu lagi, aplikasi ini juga menyediakan fitur Voice-guided, seperti GPS, ponsel Anda berbicara pada Anda. Aplikasi ini juga menampilkan lalu lintas sat ini, dan ini diperbaharui setiap lima menit. Untuk sedikit bersenang-senang Anda bisa mengubah ikon navigasi Anda sesuai keinginan, bahkan ada juga ikon dinosaurus.
Selain itu, aplikasi iPhone gratis ini menawarkan menu bar yang unik di bagian bawah layar dengan ikon kategori yang berhubungan dengan tempat dari minat yang berbeda. Operasinya seperti aplikasi Yelp, MapQuest akan menemukan tempat untuk Anda seperti hotel terdekat, restoran, dan pompa bensin. Tentu saja, MapQuest memiliki beberapa hotel dengan ikon rancangan mereka sendiri. Aplikasi ini juga termasuk iklan, namun dengan aplikasi gratis seperti ini, hal seperti ini pasti ada.
Tampilan Aplikasi
Aplikasi iPhone ini memanfaatkan skema MapQuest berwarna ungu, hijau dan abu-abu yang benar-benar menyejukkan mata. Beberapa teks pada menu bar dan petanya sendiri agak sulit dibaca, namun semuanya bekerja dengan baik untuk turn-by-turn dan daftar pembacaan. Selain itu, teks sesekali terlihat buram ketika diperbesar atau diperkecil. Tentu saja, hal ini mungkin karena peta tidak meregenerasi dengan cukup cepat. Secara umum, aplikasi ini terlihat baik. Memang sedikit bermasalah pada teks, namun ini masih bisa digunakan. Ini adalah aplikasi yang dibuat dengan baik oleh sebuah perusahaan yang mapan.
Fitur
MapQuest 4 Mobile benar-benar mudah digunakan dan ada beberapa aspek yang harus Anda ketahui tentang hal ini. Misalnya, aplikasi ini menggunakan fitur pinch-to zoom dari Apple untuk petanya, namun ini juga menawarkan tombol zoom on-screen. Ini adalah pilihan yang bagus jika Anda hanya mampu menggunakan satu tangan. Selanjutnya, menu bar aplikasi ini menggunakan sliding motion, dan inersia grafis yang mewah. Singkatnya, respon fisik dari aplikasi ini sangat realistis dan alami.
Menggunakan aplikasi MapQuest untuk iPhone sangat menyenangkan (meskipun ada beberapa bagian yang agak sulit dibaca). Ikon kategori untuk menu bar benar-benar sangat spesifik. Untuk referensi, bahkan ada kategori es krim. Bagi Anda pecinta es krim, tentunya ini adalah kabar baik untuk Anda.
Satu hal lagi, aplikasi ini bisa Anda peroleh di App Store secara gratis, tanpa masa trial, langganan atau upgrade. Ukurannya yang hanya sekitar 8.5MB tidak akan membebani ruang penyimpanan Anda untuk aplikasi yang menarik ini. Aplikasi yang sekarang tersedia dalam versi 3.4 ini bisa Anda jalankan pada perangkat iPhone, iPod touch, dan iPad yang menggunakan iOS 4.3 ke atas. Aplikasi ini dioptimalkan untuk iPhone 5.
Kesimpulan
Pasar peta mobile saat ini sudah cukup mapan. Google yang merupakan permulaannya dan Apple bahkan dengan banyak kesalahan adalah sesuatu di balik itu semua. Mungkin ini karena kenyamanan penggunaannya. Mengapa Anda ingin menggunakan MapQuest 4 Mobile? Jawabannya, karena kategorinya menonjol dari yang lain. Singkatnya, Anda harus menggunakan MapQuest ketika Anda tidak yakin apa yang Anda cari. Download aplikasi MapQuest 4 Mobile di App Store sekarang!