Lanjutan dari artikel : Review Lengkap OS Android Jelly Bean Terbaru (Part 5)
Android Jelly Bean: LG
LG telah kembali memproduksi Smartphone berkat Google Nexus 4 yang dibuat untuk pencarian skala besar. Nexus 4 adalah Smartphone pertama dengan Android 4.2, di mana hal ini adalah hal yang tidak biasa. Hal tersebut dapat diketahui dari katalog yang dikeluarkan LG. Smartphone tersebut akan dirilis pada bulan Februari, dan LG memastikan akan adanya pembaruan Android Jelly Bean untuk semua perangkat kompatibel yang dikeluarkan pada tahun 2012. LG membeberkan bahwa Q1 2013 diperbarui dengan Jelly Bean, dengan dikeluarkannya Q4. LG juga memastikan bahwa Android 4.1 akan dijalankan di Optimus LTE 2 pada bulan November, dan Optimus G di bulan Desember. Dikatakan pula bahwa LG Optimus Vu dan Vu 2 akan dijalankan dengan Jelly Bean pada kuarter pertama 2013, tetapi belum ada kepastian untuk Optimus 4X HD atau Optimus L7.
Android Jelly Bean: Asus
Benson Lin, Wakil Presiden Asus menyampaikan: "Asus sangat dekat dengan Google. Jadi, menurut saya kemungkinan besar kami adalah perusahaan pertama yang menawarkan pembaruan Jelly Bean. Transformer Pad 300 telah dijalankan dengan Jelly Bean (Android 4.1). Berdasarkan apa yang disampaikan Asus di halaman Facebooknya, perusahaan ini menjanjikan Transformer Pad Infinity dan Transformer Prime akan segera menerapkan pembaruan Android 4.1. Tidak ada komentar mengenai Android 4.2, tetapi para penggemar tetap terus memantau informasi dari Asus.
Android Jelly Bean: Sony
Sony telah memastikan bahwa Sony Ericsson Xperia sejak tahun 2011 tidak akan menerapkan pembaruan Android 4.1, sama halnya dengan Sony Xperia Arc Sand dan Xperia Mini pro. Sony telah menyampaikan hal berikut di blog resminya: "Catatan - sepanjang sesi tanya jawab pekan lalu di halaman Facebook Sony, seseorang memberikan informasi mengenai masalah yang terjadi pada pengembangan Software Jelly Bean Andorid 4.1 kami yang diterapkan untuk Smartphone Xperia tahun 2011. "Kami secara proaktif mempelajari pembaruan OS Android untuk semua perangkat, tetapi untuk sementara waktu, Ice Cream Sandwich untuk Xperia S dan Smartphone Xperia tahun 2011 berlanjut sesuai rencana.
Android Jelly Bean: Acer
Acer akan memperbarui tablet Androidnya dengan Jelly Bean, meskipun tidak diinformasikan tipe apa maupun tanggal berapa rilisnya.
Android Jelly Bean: Toshiba
Toshiba telah memastikan akan menerapkan Android Jelly Bean untuk tablet AT200 dan AT300, meskipun belum diketahui tanggal rilisnya. Kami berbincang dengan Toshiba, dan ia mengatakan bahwa mereka masih belum dapat berkomentar mengenai pembaruan Jelly Bean pada saat ini.
Android Jelly Bean: ZTE
Tidak ingin ketinggalan, ZTE merilis perangkat Android Jelly Bean pertamanya di Cina, dan yang ketiga di dunia, yaitu ZTE N880E.
Semua penggemar Android masih mendengar rencana perusahaan ini untuk menerapkan Android Jelly Bean untuk perangkatnya yang beredar di luar Cina.
Android Jelly Bean: Intel
Intel telah memastikan bahwa Jelly Bean akan dijalankan di prosesor Atom miliknya, yang akan memungkinkan Android versi terbaru dapat dijalankan di ponsel maupun tablet yang dijalankan oleh Intel, seperti Orange San Dieo dan Motorola Razr.
Masih belum ada kepastian mengenai tanggal rilisnya. Jadi, kami masih terus menunggu informasi terbaru dari rencana ini.
Lain-lain
Dunia penggemar Android masih terus menunggu berita dari perusahaan perangkat Android yang lain, termasuk Huawei dan Panasonic. Pastikan Anda mengikuti terus informasi dari kami mengenai rencana perusahaan perangkat Android dalam menerapkan pembaruan Android 4.1 dan Android 4.2 Jelly Bean.
Dengan banyaknya perusahaan Gadget Smartphone maupun tablet yang menerapkan Android Jelly Bean sebagai OS terbaru di perangkatnya, membuat para penggemar Android semakin mempunyai banyak pilihan dalam memilih Gadget mana yang cocok dan keren untuk dirinya. Jika Anda adalah pengguna sekaligus penggemar OS Android, maka bergembiralah Anda karena OS Jelly Bean terbaru dari Android telah melengkapi segala kebutuhan Anda dan segala kemajuan teknologi di dalamnya. Terlepas dari beberapa kekurangannya, banyak fitur-fitur unggulan yang dapat Anda nikmati sesuai kebutuhan Anda. Karen bagaimanapun juga tentunya tidak ada di dunia ini yang sempurna. Seperti halnya Google, mereka hanya bisa memberikan yang terbaik untuk Anda penggemar Android.
[HAM]