SuperEasy Video Converter 2 - Aplikasi Video Converter dengan Fitur yang Mengasyikkan

4 Jul 2013 23:00 4196 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Video menjadi bentuk media yang dominan pada komputer, tablet dan smartphone dan ini menjadi lebih populer dari hari ke hari. Perkembangan tampilan resolusi tinggi membuat melihat video lebih menyenangkan pada banyak PC, tablet dan smartphone.

Video menjadi bentuk media yang dominan pada komputer, tablet dan smartphone dan ini menjadi lebih populer dari hari ke hari. Perkembangan tampilan resolusi tinggi membuat melihat video lebih menyenangkan pada banyak PC, tablet dan smartphone. Namun video juga masih bermasalah. Perangkat yang berbeda bekerja dengan format dan resolusi yang berbeda, membuatnya harus dikonversi lebih dahulu. SuperEasy Video Converter 2 adalah aplikasi video converter yang merupakan salah satu dari banyak solusi yang dikembangkan untuk mengatasi ini. Seperti namanya, perangkat lunak ini dikembangkan dengan kemudahan penggunaan sebagai prioritasnya.

Menu Utama

Ketika anda membuka aplikasi video converter ini, anda akan disambut oleh grafis interface. Tidak seperti banyak alternatif, software video converter ini bergantung terutama pada ikon untuk navigasinya. Apakah anda ingin mengkonversi video dari iPod atau iPhone? Ini dapat anda temukan di bawah ikon iPod. Ingin mengkonversi untuk HDTV? Anda bisa temukan di bawah ikon televisi, dan seterusnya. Ketika kursor anda diarahkan ke salah satu ikon, maka akan muncul lebih banyak pilihan. Daftar format yang didukung terlalu panjang untuk disebutkan di sini, namun yakinlah semua format yang utama ada di sini. Semuanya dari .AVI, Flash hingga DivX adalah bagian dari interface. Ini benar-benar menyoroti kelemahan dari interface pagi pengguna karena tidak ada cara untuk menemukan format tertentu berdasarkan nama. Anda harus menelusuri ikon sebagai gantinya.

Konversi Video

Setelah memilih format yang ingin dikonversi, anda akan dibawa ke layar pemilihan. Di bagian atas, anda akan melihat tombol Add File, yang membuka browser file yang dapat digunakan untuk mencari video yang akan dikonversi. Pengaturan cepat untuk kualitas dan panjang video dapat anda lakukan dari interface di sisi kanan. Ini juga di mana anda akan menemukan menu Advanced Settings. Dengan membuka pengaturan tersebut akan memungkinkan anda mengubah resolusi video dan frame rate, bitrate untuk video dan suara, jumlah saluran audio, dan beberapa pilihan lainnya. Sebagian besar dari pengaturan ini memungkinkan anda menyempurnakan kualitas dari ukuran file. Frame rate yang lebih tinggi lebih baik, namun menguranginya dapat membuat file menjadi lebih kecil. Setelah video dan pilihannya diatur, klik tombol start. Setelah beberapa menit, program ini akan menghasilkan video yang dikonversi.

Ripping DVD

Selain tombol Add File, anda akan menemukan pilihan untuk membuka dan rip DVD. Klik tombol tersebut, cari drive DVD komputer anda dalam file browser kemudian buka. Kemudian anda bisa rip DVD ke format yang anda pilih. Namun ada masalah, yaitu copy protection. SuperEasy Video Convert tidak bisa melakukan banyak hal untuk memecahkannya, yang berarti program ini tidak dapat melakukan rip DVD untuk ritel yang paling modern. Anda harus beralih ke rip DVD khusus yang ditujukan untuk itu.

Mengunduh File

Satu fitur tambahan yang bagus dari software video converter ini adalah kemampuan untuk mengunduh file dari situs streaming yang populer seperti YouTube. Situs dari perusahaan software ini mengatakan bahwa ini dapat mengkonversi video, namun fitur unduhnya tidak disebutkan. Anda dapat mengambil video online dengan mengklik tombol Download. Pada menu yang ditampilkan, masukkan URL video dan atur lokasi unduhan pada hard drive anda. Anda juga dapat memutuskan apakah anda ingin mengunduh file berkualitas tinggi atau berkualitas rendah. Klik tombol Download berwarna hijau pada bagian sudut kanan bawah dan anda sudah selesai. Mengunduh file tidak otomatis mengkonversinya. Untuk melakukannya, anda harus kembali ke menu utama dan mengklik Add File. Kemudian cari video yang baru diunduh.

Unduh Versi Trial

SuperEasy Video Converter 2 mempermudah anda untuk mengkonversi video. Ada tiga pilihan dengan fitur serupa, namun tidak satupun dari mereka yang mudah digunakan seperti SuperEasy. Dan kemampuan untuk mengunduh file dari situs populer adalah bonus bagi pengguna. Itulah sebabnya mengapa software ini layak anda miliki. Untuk mendapatkan lisensi dari software ini anda harus mengeluarkan biaya sebesar $11,93. Ini adalah harga yang layak untuk kelebihan yang akan anda dapatkan dari software ini. Anda juga dapat mencoba versi trial software ini gratis dengan ukuran file sekitar 23,45 MB. Download software SuperEasy Video Converter 2 di sini. [RIC]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel