Belum lama ini Nokia meluncurkan produknya Nokia 900 sebagai andalannya di ranah smartphone LTE. Seperti tak mau kalah, LG juga akan segera meluncurkan produk terbarunya bernama LG Spectrum. Handphone LG terbaru ini dapat dikatakan memiliki spesifikasi yang komplit seperti keluaran terbarunya, LG Prada Phone 3,0. Dilengkapi layar canggih HD-IPS LCD touchscreen berukuran 4,5 inci dengan True HD Graphic Engine, kerapatan warna mencapai 16M colors, 720x1280 piksel atau 326ppi densitas piksel dengan pengaturan Real Stripe. Spectrum juga didukung dengan layar Super AMOLED sehingga dapat mengurangi konsumsi energi pada ponsel karena dilindungi oleh Corning Gorilla Glass.
Informasi tentang handphone LG terbaru ini sempat simpang siur. Bulan Desember tahun lalu, ponsel ini sempat dikabarkan akan dirilis dengan nama LG Revolution 2. Namun, belakangan ini LG telah mengkonfirmasikan bahwa produk terbarunya akan hadir dengan nama LG Spectrum. Spectrum memuat aplikasi HD, termasuk Netflix HD, Smartmovie HD editing tools dan juga aplikasi ESPN ScoreCenter dengan eksklusifitas kualitas gambar HD dalam Spectrum. Dengan hadirnya ScoreCenter, Spectrum akan menyiarkan konten olahraga eksklusif 720p HD kepada pengguna yang menyukai kegiatan seperti sepakbola, tenis dan lain-lain. Selain itu, Spectrum pun dilengkapi dengan aplikasi Backup Assistant Capable, email dan akse Internet. Selain itu juga mendukung aplikasi Google seperti Gmail dan peta navigasi, serta berbagai jenis aplikasi yang tersedia di Android Market.
Spectrum diperkuat dengan prosesor dual-core 1,5 GHz, 1GB RAM, dan yang pasti adalah konektivitas 4G LTE. Fitur-fitur lain yang mendukung kinerja LG Spectrum adalah NFC, TV-out melalui MHL A/V, aplikasi SNS, MP4/ H.264/ H.263/ WMV/ DviX player, MP3/ WMA/ WAV/ FLAC/eAAC+/ AC3/ DTC player, Vibration, MP3, WAV ringtones dan Bluetooth 3,0. Sedangkan sistem yang dipercayakan untuk menjalankan handphone LG terbaru ini diberikan kepada Android 2,3 Gingerbread.
Fitur kamera yang Spectrum hadirkan cukup impresif. Dengan resolusi kamera (bagian belakang) mencapai 8MP, memberikan Anda kepercayaan akan kualitas kamera foto yang cukup baik. Sedangkan untuk bagian depan dilengkapi dengan kamera berresolusi 1,3 MP. Opsi kamera tersebut termasuk auto-focus, camcorder juga flash kamera.
Dengan dukungan baterai 1.830mAh, Spectrum memberikan jaminan Anda untuk dapat menggunakan perangkat ini dalam waktu yang cukup lama. Sepertinya, Anda sudah perlu mengatur anggaran pengeluaran bulan ini, karena handphone LG terbaru ini akan hadir dengan kisaran harga sekitar US $249-299. Melihat spesifikasi dan fitur-fitur yang pada perangkat ini, smartphone LG Spectrum sepertinya akan menjadi bakal calon bintang di CES 2012 mendatang. Kita lihat saja nanti! [MS]