Maksimalkan Instagram Anda dengan Beberapa Aplikasi Pendukung Instagram Ini
Ingin mendapatkan hal yang lebih dari Instagram? Jika ya, maka yakinlah bahwa anda tidak sendirian. Layanan berbagi foto ini sangat populer, namun ketika anda menggunakannya, aplikasi ini tidak benar-benar melakukan banyak hal. Anda hanya mengambil foto, memilih filter, menambahkan tag, lalu mengunggahnya. Tidak begitu canggih, dan terkadang juga tidak terlalu menarik, terutama setelah digunakan berulang-ulang.
Ingin mendapatkan hal yang[ lebih dari Instagram?](http://www.plimbi.com/review/12033/aplikasi-edit-foto-android "Aplikasi Edit Foto Android Terbaik Selain Instagram yang Bisa Anda Download") Jika ya, maka yakinlah bahwa anda tidak sendirian. Layanan berbagi foto ini sangat populer, namun ketika anda menggunakannya, aplikasi ini tidak benar-benar melakukan banyak hal. Anda hanya mengambil foto, memilih filter, menambahkan tag, lalu mengunggahnya. Tidak begitu canggih, dan terkadang juga tidak terlalu menarik, terutama setelah digunakan berulang-ulang.
Jadi, setelah memberitahu anda bagaimana anda dapat menelusuri Instagram di web dan desktop anda, setelah mengajari anda cara untuk membackup koleksi foto Instagram anda, dan yakin bahwa anda mengetahui cara menggunakan aplikasi Instagram, sekarang waktunya untuk menunjukkan anda beberapa instagram, aplikasi instagram, [**aplikasi pendukung instagram**,](http://www.plimbi.com/review/49021/aplikasi-pendukung-instagram "Maksimalkan Instagram Anda dengan Beberapa Aplikasi Pendukung Instagram Ini") download aplikasi instagram, aplikasi untuk instagram, fungsi aplikasi instagram, aplikasi tambahan instagram yang membuat Instagram menjadi lebih baik, untuk anda dan untuk semua orang yang menjadi teman berbagi anda.
**TheBeat**
TheBeat adalah aplikasi tambahan instagram yang bagus antara Instagram dan Google Street View. Dieksplorasi berdasarkan topik, aplikasi ini mencocokkan foto instagram dengan lokasinya, dan menyajikan gambar Google Street View dari lokasi tersebut. Ini menciptakan cara baru dan menarik untuk memperbaiki Instagram anda, menambahkan lebih banyak konteks ke foto. Saat ini, proyek sepertinya tidak menyertakan banyak foto, namun aplikasi masih bekerja dengan baik. Cobalah untuk mengeksplorasi topik-topik seperti #cars, #cats, dan #chocolate. Anda bisa mengunjunginya [di sini.](http://sm.rutgers.edu/thebeat/)
**Instarium**
Ingin menikmati Instagram saat komputer anda sedang tidak bekerja? Instarium adalah screensaver Instagram yang menyejukkan, yang memiliki tampilan seperti akuarium. Ini bisa anda gunakan di browser anda atau mengunduhnya s[ebagai screensaver mandiri](http://www.plimbi.com/article/2613/screensaver "Sejarah Singkat Perkembangan Screensaver") untuk Windows atau Mac. Secara default, aplikasi tambahan instagram ini menunjukkan foto yang populer, tapi anda dapat masuk dan melihat feed anda, foto yang anda sukai, dan foto anda sendiri, atau pengguna dan tag tertentu. Anda dapat melihat siapa yang memposting foto dan menyukainya.
Browser screensaver bahkan hadir dengan musik, yang dapat anda aktifkan menggunakan tombol pada sisi kanan atas. Dari sana anda juga dapat mengaktifkan tampilan layar penuh untuk melihat gambar secara maksimal. Anda bisa mengunjungi situsnya [di sini.](http://instarium.com/)
**This Is Now**
This Is Now adalah aplikasi tambahan Instagram yang merupakan cara lain melihat dunia melalui Instagram, menunjukkan anda apa yang terjadi di seluruh dunia melalui mata Instagram. Anda dapat memilih salah satu dari 12 kota yang tersedia dari seluruh dunia, atau melihat foto dengan tag #thisisnow. Dengan mengklik sebuah foto, anda akan dibawa ke interface situs Instagram di mana anda bisa menambahkan ‘like’, komentar dan lain-lain. Anda bisa mengunjungi situsnya [di sini.](http://now.jit.su/)
**Search.Stagram**
Search.Stagram adalah mesin pencari Instagram yang membantu anda [untuk menemukan foto](http://www.plimbi.com/article/2703/flickr "Berbagi Foto dengan Mudah di Flickr dengan Android") dan pengguna. Anda dapat mencari berdasarkan kata kunci dan tag, dan mencari foto yang relevan dengan cepat. Dengan hasil tersebut, layanan ini juga menawarkan tag terkait yang dapat anda cari, sehingga lebih mudah untuk menemukan foto yang anda cari tanpa harus menebak tag paling umum yang digunakan orang.
Search.Stagram bagus untuk menemukan foto, namun ini tidak memungkinkan anda untuk berinteraksi dengan mereka atau memberikan tautan pada mereka di Instagram, sehingga anda tidak dapat melakukan banyak hal dengan foto yang anda temukan. Jika anda tidak ingin foto anda ditampilkan di Search.Stagram, anda bisa masuk dan mengubah pengaturan privasi anda. Anda bisa mengunjungi [situsnya di sini.](http://search.stagram.com/)
**Picsho**
Picsho adalah pencipta album sosial yang hadir untuk Twitter, namun anda juga dapat menggunakan Picsho untuk membuat album untuk tag Instagram. Mencari tag apapun, menyaring foto yang tidak anda sukai, dan akhirnya, anda memiliki sebuah album. Kemudian anda dapat berbagi album ini sebagai link atau jejaring sosial, menanamkannya di website anda, dan jika anda masuk ke Picsho, juga membuat favorit anda sendiri, mengomentari foto dan banyak lagi. Secara teori, anda juga dapat membuat album dari dua atau lebih tag, tetapi ini tidak memiliki hasil yang akurat. Anda bisa mengunjungi [situsnya di sini.](http://picsho.com/)
**PicDigest**
PicDigest adalah layanan lain yang ideal untuk membagikan foto Instagram anda dengan orang yang Instagramnya tidak aktif. Menurut Instagram, aplikasi ini memiliki 90 juta pengguna aktif setiap bulannya. Namun pasti ada dua atau beberapa orang yang tidak menggunakannya. Hal ini tidak membuat mereka melewatkan foto-foto indah anda. PicDigest mengirimkan foto Instagram anda dalam email harian kepada orang yang anda inginkan, jadi mereka juga tetap [dapat menikmati foto-foto anda.](http://www.plimbi.com/article/2874/iphone "Cara Mengirimkan Beberapa Foto via iPhone") Layanan ini gratis untuk dicoba, dan dibanderol seharga $2 per bulan, atau $20 per tahun setelah 30 hari pertama. Anda bisa mengunjungi [situsnya di sini.](http://www.picdigest.com/) [RIC]
About The Author
999
Administrator
Plimbi Editor
Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel