Virus Scanner dan Privacy Advisory - Dua Fitur Spesial dari Avast Anti Virus Gratis Untuk Android

6 Jan 2012 08:30 2564 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Jika sebelumnya Paseban membahas mengenai Avast anti virus gratis beserta proses instalasinya, kini ketahui fungsi dari fitur Avast anti virus gratis untuk Android secara men-*detail* di sini.
Masih berkutat pada artikel yang sama mengenai Avast anti virus, kini giliran Paseban membahas fitur spesial yang terdapat pada aplikasi utama dari [**Avast anti virus gratis**](http://www.plimbi.com/review/4863/avast-anti-virus-gratis "Virus Scanner dan Privacy Advisory - Fitur Avast Anti Virus Gratis Untuk Android ") tersebut. Pada tampilan utama Avast anti virus gratis, Anda akan menemukan list dari fitur-fitur yang dimilikinya. Yaitu Virus Scanner, Privacy Advisory, Application Management, Web Shield, SMS and Call Filter dan Firewall—Anti-Theft juga masih ada disini, jadi Anda bisa mengakses Anti-Theft dari ikon aplikasi yang telah Anda ciptakan maupun dari menu ini, serta [*Setting*](http://www.plimbi.com/article/3597/cara-setting-ovi-mail "Cara Setting Ovi Mail") yang menjadi pusat pengaturan dari sebuah aplikasi. Mari kita bahas dua fitur spesial saja dari semua fitur-fitur tersebut. **Virus Scanner** Fitur ini, sesuai dengan namanya merupakan fitur utama dari [**Avast anti virus gratis**](http://www.plimbi.com/review/4863/avast-anti-virus-gratis "Virus Scanner dan Privacy Advisory - Fitur Avast Anti Virus Gratis Untuk Android "). Anda bisa *scan handset* Android Anda, *scan* aplikasi dan *scan* SDcard Anda dengan fitur ini. Virus Scanner juga menyediakan *scan* otomatis yang bisa Anda tentukan hari dan jamnya. **Privacy Advisory** Fitur ini memiliki fungsi yang sangat menarik, di mana memberikan informasi aplikasi apa saja yang bisa mengakses [data](http://www.plimbi.com/article/4289/recovery-data-yang-hilang "Cara Recovery Data yang Hilang pada iPhone") pribadi Anda. Privacy Advisory ini juga memiliki beberapa fitur lagi yang terdiri dari : "¢ *Track Location*: mendeteksi aplikasi apa saja yang bisa mengakses lokasi Anda berdasarkan GPS. "¢ *Read Identity Info*: mendeteksi aplikasi-aplikasi yang bisa membaca nomor telepon, *serial number* dan data lainnya. "¢ *Access Messages*: mendeteksi aplikasi apa saja yang bisa mengakses SMS dan MMS Anda. "¢ *Access Contacts*: mendeteksi aplikasi apa saja yang bisa mengakses *list* kontak Anda. "¢ *Access Web Pages*: mendeteksi aplikasi apa saja yang bisa mengakses dan mengetahui informasi situs apa saja yang Anda kunjungi. Beberapa aplikasi memang didesain untuk mengakses informasi-informasi yang telah disebutkan di atas. Hal yang jarang diperhatikan oleh pengguna adalah di mana sebelum proses instalasi aplikasi dimulai, informasi mengenai [aplikasi](http://www.plimbi.com/article/4448/download-aplikasi-handphone-gratis "Situs Alternatif untuk Download Aplikasi Handphone") ini yang akan mengakses informasi-informasi tersebut sudah ditanyakan sebelumnya dan Anda tinggal memilih *approve* dengan menekan tombol *install*. Apabila Anda tidak ingin aplikasi ini mengakses informasi tertentu yang bersifat pribadi, Anda bisa melakukan [*uninstall*](http://www.plimbi.com/article/2857/install-aplikasi-iphone "Cara Install dan Uninstall Aplikasi pada iPhone") aplikasi tersebut berdasarkan informasi yang disediakan pada Privacy Advisory. Itulah dua fitur yang dimiliki oleh Avast anti virus gratis yang bisa Anda manfaatkan dengan sebaik-baiknya. Karena penggunaan yang bijak akan menghasilkan hasil yang bijak pula. [RY]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel