Perbandingan Spesifikasi LG Optimus Hub vs Nokia 600 - Smartphone Berharga 2,5 Jutaan

4 Jan 2012 15:00 3305 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Paseban kembali menghadirkan duel seru *smartphone* keluaran anyar LG Optimus Hub melawan Nokia 600 yang dibanderol sama sekitar Rp 1,9 juta-an. Siapa pemenang dari pertarungan ini? Simak *review*-nya di sini.
[Paseban](http://www.plimbi.com/ "Paseban Berita dan Informasi Teknologi") kembali akan mencoba mengetengahkan duel seru *smartphone* keluaran anyar LG Optimus melawan Nokia 600 yang memiliki banderol sama, sekitar Rp 1,9 juta-an. Duel keduanya dipastikan seru karena memiliki spesifikasi dan kualitas yang hampir sama dan dipastikan membuat calon pembeli kedua *smartphone* Android *mid-end* ini lumayan bingung untuk menentukan pilihan diantara keduanya. Berikut adalah spesifikasi lengkap [**LG Optimus Hub**](http://www.plimbi.com/review/4801/lg-optimus-hub "Perbandingan Spesifikasi LG Optimus Hub vs Nokia 600 - Smartphone Berharga 1,9 Jutaan") dan Nokia 600. **Dimensi** Spesifikasi LG Optimus Hub dalam hal dimensi rupanya mesti mengakui keunggulan saingannya [Nokia](http://www.plimbi.com/review/1287/review-nokia-e72-e6-dan-x7-nokia-mana-yang-jadi-favorit-anda "Review NOKIA E72, E6 dan X7, Mana yang Anda Pilih?") 600 yang lebih ramping dan lebih ringan dengan ukuran 111 x 53 x 13 mm dengan berat 100 gram. Sedangkan [**LG Optimus Hub**](http://www.plimbi.com/review/4801/lg-optimus-hub "Perbandingan Spesifikasi LG Optimus Hub vs Nokia 600 - Smartphone Berharga 1,9 Jutaan") memiliki ukuran 113.4 x 60.8 x 11.9 mm dengan berat 123 gram. Meskipun cuma berbeda 23 gram beratnya, namun lumayan merepotkan juga membawanya bagi orang yang serba ingin simpel dan ringan dalam segala hal, termasuk soal *smartphone*. **Layar** Karena ukurannya lebih besar, berimplikasi pada [*touchscreen*](http://www.plimbi.com/review/2598/ponsel-touchscreen "Perbandingan Tiga Ponsel Touchscreen Beda Generasi") yang dimiliki LG Optimus juga lebih besar dibandingkan dengan Nokia 600. Coba tengok: LG Optimus Hub ber-*touchscreen* berukuran 3.5 inchi dengan resolusi 320 x 480 pixels, sementara sang penantangnya Nokia 600 dibekali *touchscreen* 3.2 inchi dengan resolusi 360 x 640 pixels. Dari sisi ini nampak LG Optimus Hub lebih unggul. **Performa** Spesifikasi LG Optima Hub dalam soal performa, berbasiskan Android 2.3.4 [Gingerbread](http://www.plimbi.com/review/3058/equalizer "Miliki Kualitas Audio Terbaik pada Android Gingerbread Anda") dengan dukungan processor ARM v6 800MHz, RAM 512MB dan GPU Adreno 200. sedangkan Nokia 600 mantap dengan OS Symbian Belle tercanggih, didukung processor 1 GHz, serta RAM 512 MB. Dilihat dari sisi performa, Nokia 600 memiliki keunggulan sedikit dengan dukungan processornya yang lebih bertenaga: 1 GHz. **Kamera** Soal kamera, memang keduanya sudah dilengkapi dengan [kamera](http://www.plimbi.com/review/3091/nokia-e6 "Pertarungan Sengit antara Kamera Nokia E6 vs LG Renoir") yang memiliki resolusi tinggi 5 megapixels. Namun perbedaannya, Nokia 600 sudah memiliki kemampuan dalam merekam video HD 720p, kemampuan video yang tak dimiliki oleh LG Optimus Hub. Kekurangnnya, keduanya disayangkan tak dilengkapi dengan kamera bagian depan. **Baterei dan Memori** Spesifikasi LG Optimus dalam hal daya, yakni menggunakan baterai Li-Ion berkapasitas 1500mAh, dan Nokia 600 dengan baterai Li-Ion berkapasitas 1200mAh. Sementara untuk memori, kapasitas LG Optimus berada jauh di bawah Nokia 600 yang memiliki internal memori mencapai 2 GB, slot microSD sampai 32 GB sedangkan LG Optimus hanya 150 MB, dan slot microSD-nya sampai 32 GB. **Kesimpulan** Dari perbandingan diatas, maka bisa disimpulkan bahwa spesifikasi LG Optimus dan Nokia 600 keduanya saling mengalahkan. LG Optimus unggul dalam besarnya layar yang mencapai 3.5 inchi, serta daya baterei dengan 1500mAh. Sedangkan Nokia bisa dibilang relatif lebih unggul dalam setiap lininya: dimensi, performa, kamera, dan juga memorinya yang mencapai 2 GB. [EH]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel