DroidDia Prime adalah aplikasi produktivitas, mirip dengan Microsoft Visio, yang memungkinkan Anda untuk membuat bagan alir, bagan organisasi, peta pikiran, dan lain-lain. Jika Anda membutuhkannya untuk pekerjaan Anda, maka segera download aplikasi Android ini.
Fitur
DroidDia adalah alat produktivitas yang ringan, tetapi sangat powerful. Dengan aplikasi ini, Anda dapat membuat bagan alir yang cukup kuat, diagram, struktur organisasi, peta situs, dan masih banyak lagi. Apa pun yang dapat Anda lakukan dengan alat desktop seperti Microsoft Visio, dapat juga Anda terapkan pada aplikasi ini di perangkat Android Anda.
Banyak yang terkesan dengan fleksibilitas yang dimiliki oleh aplikasi ini. Karena berbasis vektor, semua item di aplikasi ini sangat mudah diperbesar maupun diperkecil. Anda juga dapat mengekspor file ke dalam beberapa format untuk dibaca oleh program desktop apapun yang Anda gunakan - atau untuk melakukan perubahan pada diagram yang sudah Anda buat sebelumnya dan menyimpannya untuk digunakan kemudian.
Selain berbagai ikon, aplikasi ini memungkinkan Anda untuk memasukkan teks, menggambar garis dan panah, bahkan membangun berbagai hal, seperti diagram Venn. Ada banyak hal yang dapat Anda buat dengan aplikasi ini. Untuk platform Android, aplikasi ini merupakan aplikasi yang benar-benar bernilai positif. Jika pekerjaan Anda selalu berhubungan dengan pembuatan diagram atau grafik secara teratur, aplikasi ini akan menjadi alat di mana Anda tidak akan bisa hidup tanpanya.
Kalau pun saya memiliki keluhan terkait aplikasi ini, tombolnya sebenarnya cukup sederhana, tanpa penjelasan mengenai fungsi tombol tersebut. Dibutuhkan percobaan untuk mencari tahu apa fungsi setiap ikon, dan kemudian apa jenis informasi yang dapat Anda akses melalui ikon tersebut. Ada juga sebuah tombol yang mempersempit dan memperluas menu pengaturan yang kurang saya pahami tujuannya. Saya bisa mengerti bahwa pengembang aplikasi ini menginginkan tampilan yang bersih dan efisien. Akan tetapi, walaupun Anda dapat mengakses tutorial di website perusahaan, akan lebih menyenangkan jika tutorial tersebut disertakan di setiap ikon.
Kegunaan
Aplikasi ini bisa saja Anda butuhkan dan bisa saja tidak Anda butuhkan. Bagi orang-orang yang pekerjaannya selalu berkaitan dengan diagram dan grafik, aplikasi ini akan sangat berharga, karena akan memberikan Anda kemampuan untuk bekerja dengan cepat dari perangkat mobile Anda. Bagi seseorang yang tidak selalu berhubungan dengan banyak diagram, aplikasi ini tidak akan menjadi sesuatu yang sering Anda gunakan. Saya sarankan Anda menggunakan versi gratis terlebih dahulu, yang memungkinkan Anda bereksperimen dengan aplikasi ini, sebelum Anda berkomitmen untuk membeli versi pro.
Kemudahan Penggunaan
Satu-satunya masalah yang saya jumpai adalah mengenai luas daerah pembutan diagramnya. Adapun mengenai proses menggambar dan mengatur diagram, hal tersebut sangat mudah dilakukan, Anda hanya perlu menggeser dan meletakkannya. Walaupun sistem menu dan pengaturannya relatif sederhana, dibutuhkan percobaan untuk menemukan fungsi tiap ikon. Akan lebih baik jika ikon tersebut diberi penjelasan tambahan atau aplikasi ini memiliki daftar tanya-jawab, dibanding mengarahkan pengguna untuk mengunjungi website perusahaan untuk mencari tahu fungsi setiap ikon.
Intensitas Penggunaan
Seperti yang telah disebutkan di atas, hal ini bergantung pada kegiatan sehari-hari Anda. Jika Anda bekerja berkaitan dengan grafik dan diagram setiap hari, Anda mungkin akan selalu menggunakan aplikasi ini.
Tampilan
Hal ini berhubungan dengan kemudahan penggunaan, aplikasi ini bekerja dengan baik tetapi semua berharap tampilannya sedikit ditingkatkan.
Overall
Haruskah Anda mengunduh DroidDia Prime? Jika Anda bekerja di bidang apapun yang memerlukan diagram, atau Anda selalu bekerja dengan menggunakan Microsoft Visio, Anda memerlukan aplikasi ini. Unduhlah versi gratisnya hari ini dan selamat mencoba. Beberapa kelebihannya adalah aplikasi ini merupakan Alat untuk mendesain bagan alir dan diagram yang powerful untuk Android, Versi gratisnya cukup kuat untuk memungkinkan Anda benar-benar mencobanya, sedangkan versi bayar membuka fungsi seperti diagram yang lebih besar dengan objek yang lebih banyak, serta lebih banyak pilihan ikon, Anda dapat membuat berbagai grafik dan diagram dengan mudah. Namun ada juga beberapa kekurangan yaitu Dalam aplikasi ini, tombolnya tidak diberi label dengan baik, dibutuhkan percobaan untuk mengetahui fungsi setiap tombol dan Pada layar kecil, mengerjakan diagram yang rumit akan sedikit terasa sempit.
Namun, secara umum aplikasi ini merupakan aplikasi yang sangat berguna. Aplikasi ini dikembangkan oleh Developer Alarex-Group. Berukuran 2.6 MB dengan minimum OS Android 2.2. Anda dapat download aplikasi Android ini secara gratis di sini. [HAM]