Gunslugs - Game Real Arcade Untuk Android

7 Jul 2013 19:00 2695 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Jika dilihat lebih maju ke depan game lain yang cukup populer dengan genre seperti ini adalah metal slug di mana game ini terkenal pada era game konsol. Gunslugs kurang lebih memiliki konsep yang sama dengan game-game tersebut.

Jika Anda pernah bermain game Nintendo pada tahun 90’an pasti mengenal salah satu judul game Contra, game perang ini cukup populer pada masa-masa Nintendo masih berjaya. Di dalam game tersebut Anda harus menggerakan karakter melewati level sambil membawa pistol yang bisa ditembakkan guna membunuh musuh-musuh yang menghalangi.

Jika dilihat lebih maju ke depan game lain yang cukup populer dengan genre seperti ini adalah metal slug di mana game ini terkenal pada era game konsol. Gunslugs kurang lebih memiliki konsep yang sama dengan game-game di atas. Di mana di sini Anda akan mempunyai senjata untuk ditembakkan dan melewati musuh-musuh di depan untuk menyelesaikan misi yang diterima.

Developer game, Orange Pixel akan membawa Anda kembali ke jaman retro di mana banyak menikmati game dengan genre seperti ini dan membawanya ke dalam perangkat Android untuk dimainkan dengan santai. Tujuan utama dari game ini sangat sederhana yaitu tembak semua musuh yang bergerak. Game ini sangat mirip dengan Metal Slug di mana akan ada item yang bisa dikumpulkan dan juga peluru yang bisa habis, tidak ketinggalan juga tank yang bisa dinaiki.

Jika Anda pernah bermain Metal Slug sebelumnya maka Anda sudah familiar dengan itu semua. Tetapi game ini lebih sederhana dengan kontrolnya yang tidak terlalu rumit. Anda juga bisa meloncat untuk menuju menara dengan pintu di atasnya, pintu ini kemudian akan menuntun Anda ke dalam suatu ruangan dan Anda juga harus menghancurkan sinyal di atas menara itu.

Selain itu banyak item yang bisa dipungut di dalam menara, Anda juga bisa membeli item-item ini dengan koin yang dikumpulkan nantinya. Jadi ada beberapa cara untuk mendapatkan senjata ataupun item berharga jika Anda mengalami kesulitan dalam menyelesaikan misi di dalam game ini. Game ini menampilkan aksinya dengan cukup baik, Anda bisa melihat dengan jelas karakter saat sedang menembaki musuh dan juga interface-nya yang simple seperti health bar dan skor membuat Anda kembali ke masa lalu.

Ada beberapa humor yang ditampilkan dalam permainan ini di mana Anda bisa menemukannya dari dialog ataupun musuh yang Anda hadapi selama menjalani petualangan dalam game Gunslugs ini. Type senjata bermacam-macam mulai dari pistol biasa yang selalu dipakai tanpa ada batasnya sampai dengan shotgun maupun machine gun untuk dipakai. Senjata senjata spesial tersebut hanya bisa digunakan unutk beberapa saat saja kerena ada batas jumlah pemakaian peluru di sana, kecuali jika Anda mendapatkan tambahan amunisi dari item item yang Anda kumpulkan.

Game ini sendiri cukup menantang unutk dimainkan karena selain mengingatkan pada game terdahulu, level dan musuh-musuh yang dihadapi pun cukup mengasyikkan. Anda bisa memilih karakter yang akan dimainkan dengan tampilannya yang sederhana cukup membuat Anda bisa membedakan karakter satu dan yang lainnya. Selain itu Anda juga bisa bermain co–op mode atatu 2 player mode dengan teman dalam satu perangkat maupun melalui Wi-Fi atau Bluetooth.

Game ini cukup menarik dan bekerja sangat baik saat dimainkan berdua dalam satu perangkat. Dari segi grafik mungkin game ini tidak sebagus Metal Slug akan tetapi grafik yang ditampilkan cukup membuat Anda terhibur dengan tampilannya yang sederhana. Anda seperti memainkan konsol Nintendo di perangkat mobile, selain itu karakter-karakter yang ada pun cukup menarik dengan musuh-musuh yang akan dihadapi.

Akan ada kotak-kotak kecil yang bisa dihancurkan dan juga koin-koin serta item yang bisa didapatkan di sini beterbangan di layar Anda. Game ini mampu membawa Anda bernostalgia dengan game-game jaman dulu untuk dimainkan di perangkat Android. Game yang cukup menyenangkan dengan action fast pace shooter-nya di mana Anda harus menembak dan menghindari musuh dengan cepat.

System requirement

Ukuran file game ini sendiri sebesar 3.8Mb, ukuran yang kecil jadi tidak menghabiskan banyak kapasitas memori. Sistem operasi yang cocok untuk game ini adalah Android 2.1 ke atas. Jika Anda tertarik unutk mencoba game Gunslug ini Anda dapat mendownloadnya di sini secara gratis.

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel