Kids Numbers and Math - Game Edukasi Android untuk Anak-anak

16 Dec 2011 09:00 6946 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
*Game* tidak hanya dimainkan oleh orang dewasa saja, meski tujuannya untuk melepas lelah dan sekedar bersantai di tengah-tengah kesibukan aktifitas setiap waktunya. Anak-anak pun senang bermain *game*, namun tentu saja hal ini menjadi pekerjaan penting bagi Anda para orangtua, Anda harus lebih selektif memilihkan *game* bagi putra-putri Anda.

Game tidak hanya dimainkan oleh orang dewasa saja, meski tujuannya untuk melepas lelah dan sekedar bersantai di tengah-tengah kesibukan aktifitas setiap waktunya. Anak-anak pun senang bermain game, namun tentu saja hal ini menjadi pekerjaan penting bagi Anda para orangtua, Anda harus lebih selektif memilihkan game bagi putra-putri Anda.

Bagi beberapa anak, belajar sepertinya merupakan hal yang membosankan terutama belajar berhitung. Dengan begitu, diperlukan metode pembelajaran yang bisa membuat anak-anak Anda tertarik. Karena kebanyakan anak-anak sekarang ini lebih menyukai game, sepertinya metode baru untuk menarik perhatian mereka dalam belajar yaitu menggunakan game sebagai sarana belajar mereka. Oleh karenanya, Anda sebagai orang tua perlu mencari game yang dapat menyenangkan putra-putri Anda sekaligus dapat mengajak mereka agar mau belajar.

Di antara banyaknya game yang ditujukan untuk anak-anak, pada artikel kali ini Paseban akan merekomendasikan game edukasi bagi putra-putri Anda. Game edukasi ini bernama Kids Numbers and Math, di mana game ini merupakan game sederhana yang ditujukan bagi anak-anak yang belum sekolah untuk belajar tentang angka dan membangun keterampilan dasar dalam berhitung. Dengan game ini Anda bisa mengajak putra-putri Anda bermain sambil belajar.

Game edukasi dari Intellijoy ini dirancang khusus sebagai permainan pendidikan yang menyenangkan dan tidak menghadirkan permainan yang rumit. Anda dan anak Anda bisa memainkan game edukasi ini di ponsel atau tablet. Tampilan game Kids Numbers and Math ini juga cukup sederhana dan tidak mencolok, namun tetap menarik. Sangat cocok bagi anak-anak.

Adapun tujuan dari game Kids Numbers and Math ini yaitu membimbing anak-anak Anda dalam belajar berhitung dengan permainan yang menyenangkan. Pada game edukasi ini, anak-anak Anda akan belajar mengenal angka, belajar penjumlahan, belajar pengurangan, belajar mencocokkan angka dan latihan lanjutan lainnya.

Anda dapat mengunduh game Kids Numbers and Math di Android Market tanpa mengeluarkan biaya, karena game edukasi ini hadir secara gratis. [RF]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel