Ou Sheng X7 - HP Android Murah Super Tipis dengan Desain Ala Phablet

3 Mar 2013 10:00 5046 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Kebanyakan smartphone Android, terutama keluaran terbaru, memang ditawarkan dengan harga yang cukup tinggi; tapi bagi anda yang memiliki budget terbatas, **hp Android murah** adalah pilihan terbaik. Ada beberapa karakteristik dari smartphone Android yang ditawarkan dengan harga murah, dan salah satunya adalah ukuran yang relatif lebih besar dibandingkan smartphone lain -gadget yang berukuran lebih kecil atau tipis biasanya berharga lebih mahal.

Kebanyakan smartphone Android, terutama keluaran terbaru, memang ditawarkan dengan harga yang cukup tinggi; tapi bagi anda yang memiliki budget terbatas, hp Android murah adalah pilihan terbaik. Ada beberapa karakteristik dari smartphone Android yang ditawarkan dengan harga murah, dan salah satunya adalah ukuran yang relatif lebih besar dibandingkan smartphone lain –gadget yang berukuran lebih kecil atau tipis biasanya berharga lebih mahal.

Selain itu, fitur ang ditawarkan juga lebih sedikit dibandingkan dengan gadget Android lain. Tentang ukuran dan fitur, apabila selektif, anda juga bisa menemukan smartphone Android murah yang memiliki ukuran tipis dan memiliki fitur high-tech. Biasanya, smartphone atau handphone seperti ini diproduksi oleh perusahaan berbasis Cina seperti Mito. Handphone Android murah terbaik yang akan kita bahas kali ini adalah milik Ou Sheng.

Phablet: Smartphone dan Tablet

Setidaknya ada tiga jenis gadget yang dilengkapi dengan sistem operasi Android; yaitu smartphone, tablet PC, dan juga phablet yang merupakan kombinasi dari keduanya. Phablet Android sepertinya mulai dilirik oleh para pecinta gadget karena fiturnya yang merupakan kombinasi dari tablet dan smartphone. Gadget ini hadir dengan ukuran yang relatif kecil dibandingkan dengan tablet, tapi juga relatif besar dibandingkan dengan smartphone pada umumnya. Namun beberapa gadget kurang begitu suka phablet karena ukurannya yang terbilang tanggung. Bagaimanapun juga, phablet bisa jadi pilihan alternatif bagi pecinta gadget. Sebagaimana hp Android murah, beberapa phablet Android juga ditawarkan dengan harga murah, seperti Ou Sheng X7. Dibawah ini segala detail yang anda perlu tahu tentang phablet terbaru dari Ou Sheng ini.

Desain dan Karakter Fisik

Sebagaimana disebutkan diatas, phablet memiliki ukuran yang lebih besar dibandingkan smartphone dan lebih kecil dibandingkan kebanyakan tablet. Namun sayangnya, masih belum ada detail lengkap tentang dimensi atau ukuran tablet hp Android murah ini. Dari gambar preview yang bisa kita dapatkan di berbagai laman website, bisa kita simpulkan bahwa phablet ini terlihat lebar, terutama karena dia memiliki ukuran bezel yang tipis. Layar gadget Android yang murah ini adalah 5 inch, yang umumnya adalah ukuran phablet dari berbagai model. Walaupun ditawarkan dengan harga murah, phablet dari Ou Sheng ini memiliki karakteristik layar yang berbeda dari gadget merek Cina yang lain. Yaitu, layar Ou Shen X7 ini memiliki resolusi Full HD.

Prosesor dan RAM

Kebanyakan handphone Cina, walaupun yang berbasis Android, memiliki fitur yang tidak begitu bagus-bahkan cenderung mengecewakan. Namun Ou Sheng menawarkan sesuatu yang berbeda, dan salah satunya adalah prosesor quad core MT6598, yang juga merupakan prosesor cepat. Dengan prosesor yang cukup cepat seperti ini, anda bisa mengoperasikan aplikasi Android yang cukup berat seperti game HD. Ini tentunya sesuatu yang akan jarang anda dapatkan dari kebanyakan hp Android murah. Selain prosesor quad core, Ou Sheng X7 juga dilengkapi dengan 2GB RAM yang menambah kecepatan akses phablet ini. Sistem Operasi Android pada phablet ini adalah Android 4.1 Jely Bean, yang merupakan Android versi baru.

Fitur Lain

Menjadi salah satu tablet hp Android murah terbaik yang diproduksi oleh perusahaan yang berbasis di Cina, ada beberapa fitur high-end lain yang ditawarkan dalam gadget ini. Fitur yang utama tentu saja datang dari Android Jelly Bean, yang menawarkan akses ke lebih banyak fitur Android termasuk aplikasi-aplikasi yang tersedia di Google Play. Phablet murah ini juga dilengkapi fitur standard seperti kamera 13MP. Dengan kamera berlensa 13MP, anda bisa mengambil gambar dan video dengan kualitas gambar yang sangat bagus. Beberapa fitur standard yang tersedia pada gadget ini diantaranya adalah pemutar musik, pemutar video, jejaring sosial, dan lainnya. Baterai berkapasitas 2050mAh juga menjadi salah satu fitur unggulan, yang membuat phablet ini bertahan selama beberapa jam.

Kapan dan Berapa

Phablet Ou Sheng ini sebenarnya baru dirilis bulan Februari 2013, sehingga ketersediannya mungkin masih belum ada untuk pasar gadget Indonesia. Sebagaimana kebanyakan hp Android murah dan tablet Android murah, phablet terbaru ini juga ditawarkan dengan harga yang relatif murah, yaitu 160 USD per unit.[BAM]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel