Catch The Ark - Game Online Lucu Masa Kini Untuk iOS
Game online yang lucu sangat beragam, salah satunya adalah game Catch The Ark. Game ini memang tergolong lucu dan begitu menyenangkan, pasalnya tokoh yang ada di dalamnya tidaklah seperti yang ada pada *game action*. Jadi, tokoh yang ada pada game ini adalah kartun, sehingga sangat nyaman untuk dilihat dan dimainkan.
Game merupakan suatu hal yang tidak ada bosannya, berbagai hal dilakukan untuk dapat untuk mendapatkan game yang diinginkan. Setiap game memiliki ciri khas tertentu. Misalnya, [game online](http://www.plimbi.com/review/5739/game-online-blackberry "Mimo Machi - Game Online BlackBerry Buatan Lokal"), game lucu, game run, *game action* dan berbagai game lainnya. Pada kesempatan kali ini, [Paseban](http://www.plimbi.com "Paseban Berita dan Informasi Teknologi") akan menyajikan game yang lucu tetapi dengan versi online.
Game online yang lucu inipun juga bermacam-macam, di antaranya adalah game [**Catch The Ark**](http://www.plimbi.com/review/36872/catch-the-ark-game-online-lucu-masa-kini-untuk-ios "Catch The Ark - Game Online Lucu Masa Kini Untuk iOS"). Game ini memang tergolong lucu dan begitu menyenangkan, pasalnya tokoh yang ada di dalamnya tidaklah seperti yang ada pada *game action*. Jadi, tokoh yang ada pada game ini adalah kartun, sehingga sangat nyaman untuk dilihat dan dimainkan.
Jika dilihat dari permainan yang ada pada game ini, Catch The Ark merupakan game yang terinsipirasi dengan keadaan sekarang. Banyak hewan-hewan yang sudah mulai punah sekarang ini, kepunahan tersebut biasanya dilakukan dengan ditembak atau dengan cara yang lainnya. Game ini ini lebih menceritakan tentang melindungi hewan dari kepunahan.
Game online lucu ini hanya dapat dijalankan pada iOS. Meskipun demikian, [iOS](http://www.plimbi.com/review/5774/foursquare-terbaru "Aplikasi Foursquare Terbaru untuk iOS dengan Fitur Radar") yang digunakannya pun memiliki ketentuan minimal, untuk menjalankan game ini Anda harus menggunakan iOS 5 ke atas. Selain itu, game ini merupakan salah satu game yang diproduksi oleh Chilingo Ltd. Karena begitu bagusnya game ini maka tidak dikategorikan sebagai game gratisan melainkan sebagai game berbayar dengan banderol harga Rp 9.500. Untuk mendapatkan game ini, selain harga Anda juga harus menyiapkan koneksi internet yang cukup cepat. Pasalnya, kapasitas dari game ini cukup besar yaitu 43.5 MB.
Jika diperhatian lebih seksama pada judul game ini sepertinya ada beberapa hal yang berbeda, perbedaan tersebut terlihat pada judul yang cukup menarik. Selain itu judul yang ada pada game ini seperti mengundang tanda tanya. Hal yang terlihat sedikit berbeda pada game ini adalah sepertinya mengundang kontroversial. Meskipun demikian, game online lucu ini tergolong game yang begitu menyenangkan, lucu. Selain itu, grafik yang ada di dalamya bukanlah grafik murahan, jadi mata Anda akan begitu dimanankan ketika sedang memainkan game ini.
Dari cerita akhir, Catch The Ark seperti menceritakan suatu kejadian pada zaman nabi Nuh. Selain dilihat dari akhir game, hal yang juga terlihat menceritakan pada zaman nabi Nuh adalah nama salah satu pemain yang ada di dalamnya. Nama pemain yang ada di dalamnya adalah Noah. Dari nama tersebut, sangat terlihat bahwa game ini mengambil nama dari nabi Nuh. Hal yang menjadikan game ini kontroversial adalah tokohnya yang menggunakan hewan.
Pada akhir ceritanya, Noah tersebut seperti telah membawa sebuah bahtera yang begitu besar dan membawa seluruh makhluk hidup yang menuruti akan apa yang dia perintahkan. Membawa makhluk tersebut sama halnya dengan makan yaitu terkadang masih ada sisa nasi yang belum masuk ke dalam perut. Begitu juga yang ada pada game ini. Jadi, masih ada tiga orang yang tertinggal, namun ketiganya masih belum jelas jenisnya. Inti dari semua yang ada pada game ini adalah menyelamatkan diri dari air bah yang akan membuat mereka mati.
Game online lucu ini memang dapat digolongkan *game run* seperti [Temple Run](http://www.plimbi.com/review/7970/temple-run "Temple Run - Game Petualangan Populer iOS Hadir di Perangkat Android"), dikatakan demikian karena game ini tidak memiliki garis *finish*. Hal yang bisa dikatakan lebih menguntungkan dari *game run* lainnya adalah memberikan kontrol yang lebih sederhana sehingga Anda pun tidak perlu kesulitan dalam memainkan game ini. Anda hanya tinggal menggeser ke kanan dan ke kiri untuk memainkan game ini pada layar sentuh yang ada pada ponsel.
Hal yang juga telihat menarik dari game ini adalah nyama pada game ini ditentukan oleh tiga hewan yang ada. Dalam permainan ini intinya adalah bagaimana hewan yang ada di atas rakit tidak jatuh. Jika semua hewannya jatuh maka yang akan terjadi adalah *game over*. Anda bisa mendownload game ini [di sini](https://itunes.apple.com/us/app/catch-the-ark/id558506788?mt=8 "Download"). [TFK]
About The Author
999
Administrator
Plimbi Editor
Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel