Rohan: Blood Feud atau biasa disebut Rohan saja adalah online yang cukup banyak digemari di Indonesia. Ini adalah game yang dibuat oleh salah satu developer game online terkenal YNK Korea, pertama kali dirilis pada 28 Mei 2008 lalu. Tidak hanya Korea, saat ini Rohan: Blood Feud juga sudah tersedia dalam versi server lain seperti Jepang, Taiwan, Indonesia dan Filipina. Kepopuleran Rohan: Blood Feud juga atas kerjasama antara YNK Korea dengan publisher YNK Interactive dan distributor game lain seperti Aeria Games and Entertaiment, Level Up!, dan Games Philiphines.
Alur game Rohan hampir sama seperti game-game bergenre fantasy lain yang penuh kisah mistis dan hal-hal gaib. Pada mulanya Tuhan menciptakan alam semesta dalam tujuh hari, dan Edoneh terlahir dari sebuah kesunyian dan ketentraman. Seperti yang dinyatakan sebelumnya Tuhan menciptakan alam semesta dalam tujuh hari, namun Ia memberikan alam semesta tersebut kepada Ian sebagai hadiah, dan Ian pada gilirannya melahirkan lima dewa kecil yang dinamai Roha, Gale, Marea, Flox, dan Silva.
Setelah Ian menguasai seluruh jagat, akhirnya ia memerintahkan kepada para dewa bawahannya yang disebut "The Lesser†untuk membuat masing-masing ciptaan. Roha bertugas menciptakan manusia, Gale menciptakan para raksasa, Marea dan Flox menciptakan Elves yakni makhluk gaib yang ditemukan dalam kisah mitologi bangsa Jermanik, sedangkan Silva menciptakan para Halflings. Dan disinilah pula lima dewa tersebut saling berlomba untuk membuat dunia baru dan wilayah mereka disebut Rohan.
Para Dewa menempatkan kreasi mereka pada daerah yang terpisah dari Rohan, namun Ohn yang bertindak sebagai penguasa lain menciptakan seekor Naga untuk mengamankan area dan bertugas patroli wilayah masing-masing dewa. Namun Beberapa waktu kemudian ada bencana dan sesuatu terjadi pada Ohn. Kelima Dewa, dalam upaya untuk menghidupkan memutuskan untuk membunuh Dragons ciptaan Ohn untukmengambil kekuatan yang ia gunakan. Akhirnya kelima dewa berhasil membunuh semua naga kecuali satu, dan satu naga yang tersisa bersembunyi di sisi barat pulau dengan ras Dhan yang sebelumnya telah mendiami. Ras Dhan memiliki musuh bebuyutan bernama ras Dekan dan mereka menjalani perang selama hampir 10 tahun.
Sang naga dijadikan alat perang oleh salah satu ras, inilah yang membuat para dewa memutuskan untuk mengutus makhluk ciptaannya seperti Elves guna membasmi semua ras yang bertikai. Sayangnya, justru Elves yang bergender feminim justru memiliki hubungan dekat dengan ras manusia hingga menghasilkan keturunan lain. Keturunan ini berwujud setengah manusia dan setengah peri, mereka menciptakan peradaban baru jauh didalam hutan Morrisen. Makhluk baru inilah yang nantinya harus dibunuh karena mereka seperti monster yang mengganggu peradaban lain.
Game Rohan: Blood Feud dirancang sebagai game multiplayer yang membuat Anda untuk bermain dengan karakter lebih dari satu dalam menjalankan misi. Dengan menjalankan karakter yang Anda pilih, Anda akan terlibat dalam misi pencarian dan pembunuhan monster, melakukan sihir, mengadopsi hewan peliharaan dan membeli tunggangan untuk memudahkan misi, serta untuk berinteraksi dengan NPC atau pemain lain. Anda juga bisa masuk dalam mode grup dimana kelompok Anda memiliki kuasa untuk mengontrol wilayah yang diduduki.
Dalam tugas perburuan dan pembunuhan monster, setiap karakter akan mendapat bantuan untuk mempermudah menjalankan misi. Salah satunya adalah bantuan dari Hewan guna membantu pertempuran. Hewan yang didapatkan akan naik level jika diberi makan dalam jumlah tertentu, hal ini tentunya akan meningkatkan kemampuan hewan peliharaan tertentu. Selain itu Anda juga akan mendapatkan senjata-senjata tambahan yang bisa dikombinasikan.
Anda bisa mengunduh Rohan: Blood Feud secara gratis dari website resminya di sini
Playrohan.com menyediakan beberapa link sebagai alternatif download dan Anda bisa memilih salah satunya. Untuk requires spesifikasi minimal adalah Windows 2000 keatas, karena game ini sudah tidak bisa dijalankan dengan mulus pada Windows 98. Direkomendasikan PC Anda memiliki CPU Intel Pentium D 915(2.8Ghz), maupun AMD Athlon64-X2 3800(2.0Ghz) atau lebih baik lagi jika lebih tinggi. Sedangkan untuk masalah grafis akan sangat pas jika PC Anda menggunakan Geforce 6x00, Radeon x600 atau lebih tinggi dengan kapasitas minimal 256MB. Dengan requires yang begitu banyak, tentunya game ini memiliki ukuran file yang cukup besar, yakni sekitar 2 GB lebih.[ALX]