Flick Note: Aplikasi Note Yang Akan Membawa Anda Mencatat Dengan Cepat Dan Mudah via Android

4 Feb 2013 10:00 2372 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Aplikasi note pada suatu perangkat mobile akan sangat membantu Anda, terutama pada zaman sekarang ini dimana informasi dapat datang dengan cepat. Dengan aplikasi seperti ini, pelajar bisa mencatat semua hal yang berada di kelas dan merekam pekerjaan rumah.

Aplikasi note pada suatu perangkat mobile akan sangat membantu Anda, terutama pada zaman sekarang ini dimana informasi dapat datang dengan cepat. Dengan aplikasi seperti ini, pelajar bisa mencatat semua hal yang berada di kelas dan merekam pekerjaan rumah. Sedangkan untuk pekerja, aplikasi ini dapat digunakan untuk mencatat aktifitas dan tugas setiap hari, termasuk waktu rapat. Bagi pekerja seni, ide-ide yang ada juga dapat dicatat melalui perangkat mobile.

Bagi Anda pengguna Android, mungkin Anda telah mengenal beberapa aplikasi yang populer seperti Catch Note. Aplikasi seperti ini memiliki banyak fitur yang Anda butuhkan ditambah dengan tampilannya yang rapi. Tetapi ada satu aplikasi yang akan mencuri perhatian, yaitu Flick Note, aplikasi dari developer Teragadgets Jika Anda sedang ingin bereksperimen dengan suatu aplikasi, maka Flick Note akan mengejutkan Anda.

Tampilan dari Flick Note adalah apa yang Anda harapkan dari suatu aplikasi catatan. Ketika Anda membuka program, Anda akan diberikan daftar semua note yang Anda miliki. Aplikasi ini akan memulai dengan memunculkan deskripsi cara bagaimana menggunakan Flick Note. Apa yang akan Anda sukai pada Flick Note terdapat pada baris pertama pada menu aplikasi note ini. Area ini memiliki tampilan yang sederhana, dengan detail yang membuat Flick Note dapat bekerja lebih.

Dengan melakukan swipe kle kiri dan kanan, atau atas dan bawah, Anda dapat membaca note yang berbeda, membuat tag, filter berdasarkan tag, mengganti mode membaca, dan banyak hal lain yang dapat dilakukan. Tidak mengambil cara-cara yang biasa, tindakan seperti ini akan bekerja dengan cepat setelah Anda mempelajarinya.

Flick Note datang dengan fitur standar untuk sebuah aplikasi catatan, dan tentu beberapa hal baru sebagai tambahan. Jika Anda memiliki note yang ingin Anda bagi dengan orang lain, Anda dapat melakukannya melalui email, pesan singkat, Bluetooth, serta fitur lainnya, dan Anda dapat melakukannya dengan menggunakan koneksi internet. Selain itu, Anda juga dapat memindahkan konten note ke aplikasi lainnya. Satu fitur menarik lainnya adalah pop up Note Info, dimana akan memperlihatkan kepada Anda penghitungan jumlah karakter pada note yang sedang Anda buka. Untuk penulis, hal ini akan memudahkan dan akan sangat berguna.

Flick Note juga memiliki kelebihan lain jika Anda menggunakan tablet. Pada tablet, Anda dapat membuka lebih dari satu note menggunakan tampilan split-pane, yang akan memudahkan dalam menavigasi menggunakan swipe gesture. Selain itu, dengan MultiMarkdown, Anda dapat melakukan convert note ke HTML sesuai yang Anda tulis.

Ketika Anda berbicara tentang suatu aplikasi yang menampung semua tulisan Anda, Anda mungkin akan menemui problem dalam mencari note yang Anda inginkan. Untuk kebanyakan aplikasi serupa isu seperti ini dapat diatasi. Namun, Flick Note belum begitu berjalan baik pada area seperti ini. Untungnya Anda dapat mencari database note melalui dua cara lain, yaitu berdasarkan tag dan kata. Setiap note dapat diberi sata atau lebih tag, dimana dapat digunakan agar lebih terorganisasi. Anda juga dapat mencari note yang memuat kata yang dimaksud menggunakan opsi "Search Notes”.

Fitur terbaik dari Flick Note adalah, apliaksi ini tersinkron langsung dengan SimpleNote, sebuah program online untuk note dan bekerja berdasarkan akun yang Anda miliki. Flick Note juga memberikan ruang bagi Anda untuk mengelola dan mengubah hal-hal yang ada di dalamnya.

Flick Note merupakan aplikasi note yang bisa dikatakan versi ringan dan cepat dari Catch Note. Aplikasi ini akan terasa halus saat digunakan pada beberapa area, sehingga Anda dapat membuat note dengan cepat dan mudah. Aplikasi ini dapat diunduh gratis di sini. [DEAS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel