Hp Android Terbaru Pantech Discover - Sistem Operasi Lama dengan Dukungan 3D Surround yang Juara

29 Jan 2013 14:30 2644 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Nampaknya persaingan ponsel Android akan semakin tajam, terutama di negara Korea Selatan yang merupakan rumah bagi LG dan Samsung. Dan kali ini Samsung dan LG harus kedatangan tamu baru senegaranya, Pantech. Pantech memperkenalkan **hp Android terbaru**-nya yang bernama Pantech Discover yang meskipun mengusung sistem operasi lama, namun mengandalkan teknologi suara yang dahsyat. Lalu bagaimana performa hp Android terbaru dari negara ginseng ini?

Nampaknya persaingan ponsel Android akan semakin tajam, terutama di negara Korea Selatan yang merupakan rumah bagi LG dan Samsung. Dan kali ini Samsung dan LG harus kedatangan tamu baru senegaranya, Pantech. Pantech memperkenalkan hp Android terbaru-nya yang bernama Pantech Discover yang meskipun mengusung sistem operasi lama, namun mengandalkan teknologi suara yang dahsyat. Lalu bagaimana performa hp Android terbaru dari negara ginseng ini?

Desain

Desain ponsel asal Korea Selatan ini tergolong unik. Tidak seperti ponsel Android kebanyakan yang mengusung desain candybar dengan sudut yang khas, Pantech justru membuat desainnya di beri garis lekuk yang membuatnya eksotis. Desain yang diusungnya berhasil membuat ponsel ini nampak memiliki penampang layar yang lebar. Di bagian depan penampang dari ponsel ini, Anda akan menemukan tiga tombol sentuh kendali yang khas dari sistem operasi Ice Cream Sandwich. Tepat di bagian bawah dari tombol sentuh kendali ini Anda akan menemukan label dari pabrikan yang merakit ponsel ini secara rapi. Di bagian atas, dana akan menemukan earpiece yang melekat bersama sisi atas ponsel ini yang mana mengingatkan kita pada ponsel Motorola yang memiliki tata letak penempatan earpiece yang sama.

Di bagian belakang ponsel ini Anda akan mendapatkan sisi ponsel yang membentuk pola tertentu agar memantapkan pegangan dari pengguna. Untuk menemukan beberapa tombol kendali lainnya, Anda bisa melihatnya di sisi kiri dari ponsel ini yang mana akan membawa Anda untuk mengendalikan volume di dalam ponsel Anda. Sedangkan di bagian bawah, Anda akan menemukan Port USB kecil yang mana digunakan untuk mengkoneksikan ponsel Anda dengan komputer atau untuk melakukan pengisian daya. Di sisi atas ponsel ini, Anda akan menemukan tombol Power dan juga Port jack 3.5 mm. Ponsel ini juga di kelilingi lis dari aluminium yang memberikan kesan premium pada tampilan ponsel ini. Untuk detail dari dimensinya sendiri, ponsel ini memiliki dimensi sebesar 134.2 x 68.6 x 9.1 mm dan memiliki berat sebesar 135 g.

Layar

Tidak seperti ponsel lainnya yang membawa layar sebesar 5 inci, ponsel ini justru membawa layar sebesar 4.8 inci yang mana jika di lihat sekilas memiliki luas penampang yang sama dengan Samsung Galaxy S3. Layar 4.8 incinya ini mampu memberikan resolusi sebesar 720 x 1280 pixels dan memiliki kerapatan piksel sebesar 306 ppi dan tentu saja layarnya ini mendukung Multitouch di dalamnya. tidak disebutkan apakah layarnya ini diberikan material pelindung di atau tidak.

Performa dan Fitur

Di mana ponsel lain sedang gencarnya menanamkan sistem operasi Android Jelly Bean di dalamnya, Pantech justru masih menanamkan sistem operasi Android OS, v4.0.4 (Ice Cream Sandwich) yang dipertemukan dengan prosesor Qualcomm MSM8960 Snapdragon Dual-core yang memiliki kekuatan hingga 1.5 GHz dan juga disokong oleh RAM yang sebesar 1 GB.

Untuk urusan konektivitas datanya, ponsel ini mampu memacu data hingga HSDPA, HSUPA, LTE dan juga telah dilengkapi dengan kanal Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, DLNA, Wi-Fi hotspot untuk opsional lain dan Bluetooth v4.0 with A2DP dan microUSB v2.0 yang dipercaya untuk mentransfer file antar perangkat yang mendukung dengan kecepatan yang tinggi.

Pada daya simpannya sendiri, ponsel ini dibekali dengan memori internal sebesar 16 GB dan masih bisa Anda ekspansi kembali menggunakan microSD up to 32 GB.
Hal yang menarik ditawarkan oleh ponsel ini di antaranya adalah ponsel ini didukung dengan 3D Surround Sound yang dikenal memiliki hentakan suara yang sangat mumpuni.

Kamera

Beralih ke sektor kamera sebagai fitur untuk mengabadikan gambar untuk para penggunanya. Kamera yang ditanamkan di dalam ponsel ini bisa dibilang sangat tanggung, Pantech hanya menanamkan kamera yang memiliki kekuatan 12.6-megapixel yang dilengkapi dengan fitur autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus dan HDR sebagi pelengkap fitur kamera di dalam ponsel ini. Kamera utamanya ini juga mampu merekam video dengan kualitas 1080p@30fps dan tidak dilengkapi dengan fitur canggih di dalamnya. Tak lupa pula ponsel ini dilengkapi dengan kamera sekunder yang memiliki kekuatan sebesar 2-megapixel di dalamnya.

Kesimpulan

Jika di lihat dari fitur yang ditanamkan di dalamnya, ponsel ini kemungkinan akan berjalan di kelas middle-end. Namun sayangnya belum ada informasi secara resmi dari pihak Pantech perihal harga jual untuk ponsel terbaru mereka ini. [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel