Miliki Software Pembukuan Gratis GNUcash yang Akan Membantu Aktifitas Bisnis Anda

21 Jan 2013 10:30 4016 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Bagi para pelaku bisnis atau usaha yang bergerak di UKM (Usaha Kecil & Menengah), proses dan strategi pengembangan usaha tidak akan terlepas dari bagaimana dan seperti apa disiplinitas serta totalitas perusahaan dalam melakukan kegiatan pembukuan atas segala macam hal yang berhubungan dengan aktifitas bisnis yang dijalankan oleh perusahaan.
Bagi para pelaku bisnis atau usaha yang bergerak di UKM (Usaha Kecil & Menengah), proses dan strategi pengembangan usaha tidak akan terlepas dari bagaimana dan seperti apa disiplinitas serta totalitas perusahaan dalam melakukan kegiatan pembukuan atas segala macam hal yang berhubungan dengan aktifitas bisnis yang dijalankan oleh perusahaan. Namun, sebagai perusahaan yang berkecimpung di dunia modern seperti sekarang ini, mau tidak mau mereka harus mengubah berbagai cara dan metode bisnis mereka agar seimbang dan tak tertinggal oleh kemajuan akan [teknologi modern](http://www.plimbi.com/article/3172/tv-internet "Mengenal Bandwith dan Teknologi Streaming pada TV Internet") yang terus menggerus dunia tradisional khususnya di Indonesia saat ini. Salah satu cara dan metode tersebut tidak lain adalah dengan menerapkan sistem pembukuan aktifitas bisnis secara komputerisasi. Sebagaimana yang kita pahami, dalam melakukan hal tersebut tidaklah hanya bermodalkan seperangkat komputer dan kelengkapannya, kita juga harus menyiapkan sebuah perangkat lunak yang digunakan layaknya sebuah buku dalam sistem pembukuan secara tradisional. Mungkin banyak dari anda para pelaku bisnis mengalami kesulitan dalam menentukan salah satu dari sekian banyak [**software pembukuan gratis**](http://www.plimbi.com/review/22401/software-pembukuan-gratis "Miliki Software Pembukuan Gratis GNUcash yang Akan Membantu Aktifitas Bisnis Anda") yang beredar di media internet. Untuk itu, kali ini Paseban bermaksud untuk memberikan rekomendasi software pembukuan yang cukup berkualitas dan dapat diandalkan, serta disajikan secara Cuma-Cuma, alias Gratis. Apa software pembukuan gratis tersebut? Mari kita simak bersama ulasan di bawah ini! GNUcash, merupakan sebuah [software komputer](http://www.plimbi.com/article/11059/macam-macam-software-komputer-menurut-lisensinya "Kenali Macam-Macam Software Komputer Menurut Lisensinya") yang dirancang dan dibangun untuk mempermudah para pelaku bisnis dalam melakukan aktifitas pembukuan atas kegiatan usaha yang terjadi dalam perusahaan tertentu, dalam wujud dan rupa berbentuk visual / maya, dan fungsi kerjanya tidak berbeda jauh sebagaimana fungsi dari sebuah arsip pembukuan berupa buku fisik yang banyak digunakan pada aktifitas pembukuan tradisional. GNUcash dipublikasikan dan ditawarkan secara Cuma-Cuma layaknya software-software pembukuan gratis lainnya yang banyak beredar di internet. Software pembukuan gratis ini disajikan dengan kelengkapan fitur yang terbilang lengkap. Salah satunya, ia dapat dijalankan pada banyak sistem operasi, diantaranya Windows XP dan Vista, Linux all of editions, Machintosh, OpenBSD, FreeBSD, Unix, dan Solaris. Dengan fitur tersebut, memungkinkan GNUcash dapat digunakan dan dimanfaatkan oleh hampir semua komputer yang dimiliki para penggunanya. Sedangkan, berdasarkan hasil survey yang dilakukan beberapa waktu lalu, sebagian besar para pengguna komputer di Indonesia baik untuk aktifitas studi, bisnis, dan lain sebagainya memanfaatkan sistem operasi Windows 7, XP, dan Vista, serta Linux. Yang disayangkan, software pembukuan gratis ini tidaklah support dengan sistem operasi Windows 7, yang mana sistem operasi ini termasuk salah satu sistem operasi yang paling banyak digunakan sebagaimana hasil survey yang disebutkan sebelumnya. Salah satu kelebihan GNUcash yaitu dapat digunakan oleh perusahaan-perusahaan dari berbagai macam bidang, baik perusahaan kecil dan menengah (UKM), maupun perusahaan-perusahaan yang bergerak di bisnis super besar, seperti industri/manufaktur, supermarket, dan lain sebagainya. Fitur - fitur lain yang dimiliki oleh GNUcash tidak lain adalah small business accounting, double entry accounting, transaksi matching, scheduled transactions, laporan, QIF/OFX/HBCI Import, kalkulasi dan grafik financial, serta stock (saham) atau bond (obligasi) dan mutual fund account. Selain itu, [software pembukuan](http://www.plimbi.com/review/3274/software-windows-7-gratis "Software Windows 7 Gratis: Win7sé, Mac-Like Screen Corners Untuk Windows 7") gratis ini juga menyediakan fitur di mana pengguna dapat membuat suatu data group atau data account yang bisa di bagi dalam beberapa kelompok, seperti kelompok khusus data vendors, data invoices, kemudian data - data customers, jobs, serta kelompok a/r dan a/p. Bagaimana, apakah anda seorang pelaku usaha kecil & menengah (UKM) ataupun telah melangkah ke usaha besar jangka panjang, yang sedang membutuhkan software pembukuan gratis sebagaimana yang Paseban share pada tulisan kali ini? Apabila anda tertarik untuk mencoba ataupun memanfaatkan GNUcash secara jangka panjang demi menjalankan disiplinitas atas kegiatan pembukuan serta pencatatan segala aktifitas dan tindakan yang berkaitan serta dilakukan oleh perusahaan anda, maka anda bisa mengunjungi langsung [web office ](http://www.plimbi.com/review/4543/aplikasi-office "Aplikasi Office untuk Android Gratis")atau situs resmi GNUcash [di sini](www.gnucash.org. "GNUcash") [Paseban ](http://www.plimbi.com "Portal Paseban - Berita dan Informasi Teknologi")harap, tulisan ini dapat bermanfaat dan membantu para Pasebania semua. [HRS]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel