LG Tab-Book H160 - Tablet Windows 8 dari LG dengan Desain Slider

5 Jan 2013 11:00 2910 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Tahun 2012 yang lalu merupakan tahun keemasan bagi tablet PC dalam mengisi daftar gadget pintar yang layak Anda dapatkan di tahun 2012. Dan banyak produsen yang berlomba lomba menciptakan tablet yang memiliki fitur unggulan di dalamnya yang pernah diciptakan oleh produsen lainnya.

Tahun 2012 yang lalu merupakan tahun keemasan bagi tablet PC dalam mengisi daftar gadget pintar yang layak Anda dapatkan di tahun 2012. Dan banyak produsen yang berlomba lomba menciptakan tablet yang memiliki fitur unggulan di dalamnya yang pernah diciptakan oleh produsen lainnya. Salah satu tablet yang mampu menarik perhatian para penggemar gadget di luar sana adalah tablet Windows 8 yang selain diproduksi oleh Microsoft sendiri ada beberapa produsen yang mencoba peruntungannya di tablet Windows 8, salah satunya adalah LG. LG beberapa waktu memperkenalkan produk tablet terbarunya yang bernama LG Tab-Book H160. Selain memperkenalkan tablet terbarunya, LG juga memperkenalkan Ulrabook terbarunya yang juga ditenagai dengan prosesor yang mumpuni di dalamnya. Baca terus ulasan Paseban di bawah ini untuk mengetahui lebih lengkap fitur dan performa yang dibawa oleh produk LG terbaru ini.

Desain

Seperti namanya, tablet ini di desain secara sliding, namun juga memungkinkan untuk tidak menggunakan dock keyboard-nya. Ketika disatukan dengan dock keyboard-nya, tablet ini justru terlihat seperti netbook. Desain tablet ini terlihat sangat premium, dari warna gelap layarnya pada saat stand—by, terlihat bahwa layar yang digunakan pada tablet ini merupakan layar premium pula. Warna hitam mendominasi bagian penampang depan tablet ini, dan warna putih ada pada bagian belakang tablet ini dan warna perak serta putih yang berturut turut mewarnai papan dan tuts keyboardnya. Tablet ini sendiri memiliki ketebalan sebesar 15.9 mm dan jika disatukan, maka Anda mendapatkan berat sebesar 1.5 kilogram. Tata letak penempatan tuts ketik di dalam papanya agak di tempatkan sedikit ke sisi tepi, jika layar ini di cabut dari papannya, maka Anda akan menemukan bahwa tuts keyboard ini hanya memenuhi setengah papan dari dock ini. Tuts ketik berwarna putih pun menghiasi papan ini. Di sisi sebelah kiri tablet ini, Anda akan menemukan satu tombol yang mana apabila tombol ini ditekan, maka layar tablet ini akan turun, bahkan hingga menutupi keyboard, jadi Anda bisa menggunakannya sebagai tablet. Atau jika Anda bosan menggunakan media kaca sentuh, maka Anda bisa menggunakan memunculkan tuts ketiknya dengan cara menggeser layar penuh ke atas agar papan ketik dari tablet ini bisa digunakan kayaknya netbook. Dan juga tentu tak ketinggalan dengan USB port, HDMI port, dan slot microSD card sebagai fasilitas penambahan kapasitas penyimpanan memori di dalam desain tablet hybrid ini.

Layar

Tablet hybrid netbook ini membawa layar sebesar 11.6 inci yang mana LG menanamkan layar Premium IPS Panel yang akan memanjakan calon penggunanya yang mengutamakan ketajaman kualitas layar. Layar pada tablet hybrid netbook ini mampu memberikan resolusi sebesar 1366 x 768 pixels. Di bagian bawah layarnya sendiri, Anda akan menemukan satu tombol konvensional yang akan membawa Anda menuju ke tombol Start Windows yang mana sudah memiliki bentuknya yang sangat khas. Tidak disebutkan secara detail apakah layar ini membawa material pelindung untuk melindungi layarnya yang licin dan juga kerapatan piksel yang dibawanya.

Performa dan Fitur

Tentu saja tablet hybrid ini membawa sistem operasi Microsoft Windows 8 di dalamnya yang mana turut di bundling pula dengan prosesor Intel Atom Z2760 Clover Train dengan dukungan RAM sebesar 2GB dan internal memori sebesar 64 GB Solid State Disk. Untuk sementara ini, performa dan fitur yang bisa disimpulkan di dalam ulasan ini hanya sebatas ini saja, selanjutnya pihak LG akan memperkenalkannya di ajang pameran bergengsi CES di Las Vegas dalam hitungan dekat ini.

Informasi Lain

Pihak LG juga menelurkan model yang sama namun dengan performa yang lebih tangguh yakni dengan ditenagai dengan prosesor Intel Core i5 di dalamnya yang mana akan dibanderol dengan harga yang juga tinggi yakni sekitar USD 1395.

Selain menelurkan tablet dengan model yang sama, pabrikan LG juga berencana akan memperkenalkan juga Ultrabook teranyarnya yang bernama Z360 dan all in one PC V325 di Jan pameran CES beberapa waktu nanti, dan juga turut serta phablet Optimus Vu II dan tablet teranyarnya yang memiliki ukuran 7 inci. [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel