Review Asus Zenbook UX303UB: Laptop Kompak dengan Intel Core i7 Skylake

13 Jun 2016 13:00 37109 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Asus Zenbook UX303UB adalah laptop dengan dimensi kompak dan ringan, dengan desain stylish khas Zenbook, dipertenagai oleh prosesor Intel Core i7 generasi keenam yang powerful dan siap menjalankan segala jenis aplikasi sehari-hari.

Graphics dan Display 4

Laptop yang mantap tentu bukan saja memiliki kemampuan komputasional yang kencang dan andal serta mampu melakukan kegiatan multitasking dengan lancar. Laptop mainstream dengan hardware kencang juga tidak boleh memalukan di sektor grafis.

Sekilas melihat spesifikasi bahwa laptop ini tidak memiliki dedicated graphics processor semacam Nvidia atau AMD Radeon tentu membuat kecewa calon konsumen yang mengekspektasikannya.

Namun begitu, integtrated graphics processor yang terbenam di prosesor Intel Core i7 6500U adalah Intel HD Graphics 520. Graphics procesor ini adalah bagian dari arsitektur Skylake GT2 yang digunakan oleh Intel Core i7 generasi keenam, bekerja dengan clock speed 300 MHz sampai 1050 MHz. Meskipun hanya memiliki 24 shaders unit, catatatan skor benchmark dari Futuremark menunjukkan Intel HD 520 mampu memberikan performa yang kurang lebih setara dengan Nvidia GT 720 atau AMD Radeon HD 8570M. Not bad at all, bukan begitu?

Untuk layar display, Asus memberikan layar display LED berteknologi IPS sehingga memiliki viewing angle yang luas. Layar tersebut juga berteknologi touch screen sehingga memiliki metode interaksi pengguna alternatif selain menggunakan keyboard dan mouse.

User Rating

0.0
0 Ratings
5
0
0
4
0
0
3
0
0
2
0
0
1
0
0

Editor Rating

5.0
Excellent

Summary

Asus Zenbook UX303UB adalah laptop dengan dimensi kompak dan ringan, dengan desain stylish khas Zenbook, dipertenagai oleh prosesor Intel Core…
Tags Asus Laptop

About The Author

Shafwan Nugraha 78
Professional

Shafwan Nugraha

Kontributor Plimbi. Level 70 Conjurer Mage lulusan College of Winterhold.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel