Â
Tidak dapat disangkal lagi jika saat ini teknologi modern seperti komputer, ponsel dan internet semakin berkembang pesat dengan inovasi-inovasi yang lebih baru dan canggih. Layaknya gurita raksasa yang mencengkeram mangsa dengan tentakel-tentakelnya, seperti itulah yang saya bayangkan dengan dunia yang saat ini dicengkeram oleh "gurita teknologi" mutakhir masa kini, yang bahkan tidak membiarkan mangsanya bernafas dengan mengeluarkan produk-produk terbaru yang lebih canggih dan mempesona dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan.
Jangan heran jika kita selalu dikejutkan dengan komputer/laptop keluaran terbaru, begitu pula dengan ponsel yang saat ini lagi banyak yang gandrung smartphone Android. Tidak heran juga bahkan di Plimbi, banyak teman-teman yang rajin memposting komputer/laptop keluaran terbaru yang berbeda-beda, belum lagi smartphone keluaran terbaru yang terus terang buat saya pusing bacanya, soalnya jadi bingung milih yang mana. Hahaha! ^_^
Kemajuan teknologi masa kini yang terus berganti rupa ini sudah pasti mengubur teknologi masa lalu yang juga pernah berjaya pada masanya dan saat itu dianggap sebagai penemuan mutakhir. Lalu apa saja teknologi masa lalu yang diperkirakan bakal punah alias tidak terpakai lagi akibat kecanggihan teknologi sekarang ini?
Berikut ini temuan perangkat teknologi canggih masa lalu yang diperkirakan bakal punah dan tidak akan digunakan lagi versi saya yang dirangkum menjadi 9 temuan, dimulai dari yang masih digunakan sampai yang hampir tidak digunakan lagi. Kira-kira apa saja ya? Ini dia rangkumannya!
Â
9. Telepon Seluler (HP) 5
sumber gambar diambil dari google image
Â
Penemuan telepon genggam atau yang biasa disebut Handphone (HP) boleh jadi merupakan penemuan teknologi komunikasi terbesar abad 20. Awal tahun 2000-an menjadi tahun bersejarah dimana HP ber-evolusi sedemikian rupa menjadi lebih kecil dan fleksibel dibanding nenek moyangnya yang berukuran besar dan berat. Salah satu yang fenomenal dan sempat dijuluki handphone sejuta umat adalah Nokia 3310.
Munculnya aplikasi Facebook, disusul Twitter dan menjamurnya aplikasi-aplikasi lain ikut mengubah wajah HP saat ini yang tidak lagi sebagai alat penghubung komunikasi saja, tapi lebih dari itu. Inilah cikal bakal lahirnya Smartphone yang saat ini sangat digandrungi.
Meskipun saat ini masih banyak orang yang menggunakan HP, namun kedepan diperkirakan tidak akan bertahan lama. Inovasi smartphone yang lebih canggih, lebih modern dan lebih mudah penggunaannya, menyebabkan semakin berkurangnya orang menggunakan HP karena dianggap sudah ketinggalan zaman. Ditambah lagi jika ditemukan perangkat yang lebih canggih lagi dari smartphone, maka HP pasti akan punah.
Â
8. DVD player
Sumber gambar diambil dari kaskus.com
Â
Semakin banyaknya situs media online seperti Soundcloud, Viooz maupun Youtube yang memudahkan banyak orang untuk menikmati musik atau film kesukaannya tanpa harus capek-capek pergi ke toko musik/film, sepertinya membuat DVD player beserta disc-nya bakal menjadi barang rongsokan dan tinggal nama.
Saat ini memang masih banyak dijumpai kaset DVD lagu maupun film di pasaran, terutama kaset bajakan yang masih menggunakan DVD sebagai perangkatnya, tapi 5 – 10 tahun berikutnya benda ini diramal akan mengalami nasib yang sama seperti nenek moyang pendahulunya, VHS.
Â