Spek CPU 5
Membawa nama “predator†dan memasarkannya sebagai unit gaming desktop PC, Acer tidak tanggung-tanggung merakit spek PC dengan penampilan unik dan garang ini. Tentunya, Acer tidak ingin dicap sebagai produsen PC gaming bermodal tampang semata.
Prosesor yang digunakan adalah Intel Core i7 6700K. Ini adalah CPU generasi paling mutakhir dari Intel, dibuat dengan basis arsitektur Core generasi keenam alias Skylake. Prosesor ini bekerja dengan kecepatan 4 GHz yang sudah superkencang, namun masih bisa dipacu lagi sampai maksimal 4,2 GHz. Â
Prosesor ini adalah salah satu prosesor dengan spek dan performa paling tinggi yang dimiliki Intel saat ini. Harga jual eceran satu unit prosesor ini saja sudah sampai Rp 4,9 jutaan. Ya, nyaris Rp 5 juta hanya untuk prosesor, belum motherboard, belum memori, dan belum komponen jeroan lainnya. Maka jangan heran kalau akhirnya harga jual unit pc Acer Predator G6 terbilang fantastis.