Bentangkan layarmu dalam game RPG Pirate Power

13 Mar 2016 08:17 5673 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
game asyik untuk menghabiskan waktu luang

Anda merindukan game RPG dengan nuansa berbeda? Mungkin Pirate Power adalah jawabanya. Dalam game ini anda tidak akan menjadi bajak laut yang suka menjarah dan bertempur dengan angkatan laut, tetapi Anda akan menjadi petualang berjiwa bebas yang akan memerangi monster-monster dan bajak laut jahat lainya. Dengan grafis dan karakter yang lucu, Pirate Power adalah list yang cocok untuk dimainkan. Sayangnya, game ini membuat saya merasa sedikit âmabuk lautâ karena terlalu banyak mondar-mandir dari satu pulau ke pulau lain.

Pirate Power berkisah tentang seorang bajak laut yang amnesia setelah bertarung dengan monster ikan legendaris. Saat dia terbangun di sebuah pulau, dia tidak mengingat apa-apa bahkan namanya sendiri. Kemudian seorang gadis bernama Adel, dan ayahnya memberikan bantuan untuk merakit kembali kapalnya dari sisa puing-puing kapal. Kemudian voila! Petualangan bajak laut reyot andapun dimulai. Namun tenang saja, kapal anda tidak akan reyot selamanya kok. Seiring perjalanan nanti, anda dapat meng-craft kapal anda, yang awalnya reyot menjadi kapal galleon yang perkasa! 

 

Gameplay 3

Anda akan bertemu bajak laut lain yang hendak menyerang kota, sebagian besar memang harus mengalahkan mereka untuk mengikuti alur cerita atau untuk membuka karakter baru. Bajak laut yang anda kalahkan bisa menjadi kru Anda, jika anda memperoleh cukup medali untuk memanggil mereka di Inn, Yup.. Anda dapat mengubah musuh lama menjadi teman baru.

Pirate Power memiliki quest memerangi musuh di laut atau membebaskan pulau yang sedang terjajah bajak laut, dan ini (menurut saya) adalah sedikit membosankan. Anda tidak akan langsung melawan Boss besar, biasanya Anda harus melawan musuh-musuh “kroco” atau lemah sebanyak 3 sampai 5 pertempuran sebelum melawan Boss. Dan yang lebih membuat frustasi adalah tidak banyak strategi yang dapat Anda gunakan dalam pertempuran.

Canon anda akan menembak secara otomatis! Anda hanya bisa menggerakan ke arah mana Canon menembak. Setelah itu, Anda hanya perlu menunggu sampai Anda atau musuh yang kapalnya karam. Meski ada kekuatan khusus yang dahsyat seperti menembakan 3 peluru sekaligus, atau memanggil ikan tombak untuk menyerang musuh Anda. Namun, Anda tidak akan memiliki cukup mana untuk menggunakanya terus menerus. Hal ini menyebabkan setiap pertempuran pasti akan dimenangkan oleh kapal yang memiliki kekuatan unggul, yang juga berarti Anda harus meng-upgrade terus-menerus kapal Anda. Untuk meng-upgrade, Anda perlu mengalahkan musuh supaya mendapat bahan atau anda bisa menjual buah yang anda tanam dipulau anda untuk sedikit koin emas, sehingga Anda terjebak dalam satu lingkaran di mana permainan menjadi lebih banyak mengumpulkan koin emas daripada menyerang musuh.

User Rating

0.0
0 Ratings
5
0
0
4
0
0
3
0
0
2
0
0
1
0
0

Editor Rating

3.5
Average

Summary

game asyik untuk menghabiskan waktu luang
Tags

About The Author

Mas Haidar 36
Ordinary

Mas Haidar

u will See, if u want to know me.. so catch up on me
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel