Spesifikasi Hardware 4
Dalam hal spesifikasi hardware, setidaknya Asus cukup baik memasangkan prosesor Intel Core i3 4030U. Prosesor ini adalah Intel Core generasi keempat berarsitektur Haswell dengan kecepatan 1,9 GHz. Sebagai prosesor berkode “Uâ€, prosesor ini memiliki TDP sangat rendah, hanya 15 watt.
Performa yang diberikan dari prosesor ini seharusnya cukup baik, berhubung cache memory L3-nya sebesar 3MB, memiliki 2 core dan 4 thread. Jika dibandingkan dengan prosesor milik Transformer Book T100 yang menggunakan Intel Atom Quad-Core, prosesor ini jelas lebih baik.
Memori yang diberikan sebesar 4GB, ditancapkan pada slot SODIMM DDR3 yang mampu diupgrade maksimal hingga 8GB. Sementara untuk media penyimpanan data, tersedia HDD berkapasitas 500 GB.