Konsumsi Listrik dan Pendinginan 5
HIS adalah vendor yang sangat dikenal dengan pendingin IceQ-nya. Brand IceQ ini sudah melegenda dan terkenal dengan kemampuannya membuat kartu HIS bekerja lebih kencang, namun tetap dingin, dan tidak banyak mengeluarkan suara; sesuai mottonya, “Faster. Cooler, Quieter.â€
Unit pendingin HIS R9 380 IceQ X2 OC 2G DDR5 menutupi seluruh papan kartu grafis, bahkan ukurannya lebih panjang. Empat heat pipe melingkar melewati heatsink, berfungsi menyebar panas yang terkonsentrasi dari bagian bawah heatsink ke permukaan heatsink. Dua kipas berbahan plastik dengan desain bilah yang unik berfungsi mendinginkan heatsink. Namun hebatnya, meskipun memiliki dua kipas, kartu grafis ini relatif senyap ketika bekerja. Bahkan ketika mendapat beban berat, kipas ini memang berputar lebih cepat, tetapi bisa mempertahankan level kebisingan yang rendah.
Namun begitu, soal konsumsi listrik, kartu ini mungkin bukan yang terhemat di antara kartu lain sekelasnya. Kartu ini memiliki 2 konektor power 6-pin yang mampu menarik listrik sekitarl 228 Watt. Maka dari itu, pastikan Anda memiliki power supply yang berkapasitas besar jika berniat menggunakan kartu ini.