Ini Rekor-rekor yang Bukan Sekedar Rekor Manchester United

21 Dec 2015 11:00 104289 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Entah itu pembelian pemain, musim yang buruk, kekalahan mengejutkan dan lain sebagainya, tetapi untuk kali ini kita akan membahas rekor-rekor mereka yang membuat menjadi salah satu klub terbesar dunia dengan jumlah fans lebih dari 660 juta orang.

Pemenang Premier League terbanyak

Ini Rekor-rekor yang Bukan Sekedar Rekor Manchester United

Manchester United merupakan tim yang paling banyak memenangkan Liga Utama Inggris, 20 kali. Lebih dari setengah trofi Liga Utama Inggris ini dipersembahkan oleh Sir Alex Ferguson. Mereka mengalahkan Liverpool yang hanya menang 18 kali.

Kemenangan divisi pertama United saat dilatih Ernest Mangnall pada tahun 1903 hingga 1912, dia menyumbangkan dua trofi Liga Utama Inggris. Setelah Mangall pindah ke Manchester City, United pun puasa trofi hingga tahun 1945.

Manchester United kemudian terdegradasi ke Divisi II pada tahun 1922 dan kembali promosi pada 1925. Terdegradasi lagi pada tahun 1931 dan mencapai posisi terendah dalam sejarah, posisi 20 di Divisi II.

Harapan kembali hidup pada tahun 1945 ketika Sir Matt Busby ditunjuk sebagai bos United. 24 tahun memimpin United dia berhasil memerikan 5 trofi Divisi Utama, 2 FA Cup, 5 Charity Shields dan 1 European Cup.

Karier Busby kemudian terhenti karena kecelakaan pesawat yang membawa tim United ke Munich untuk laga European Cup pada tahun 1958 tanggal 6 Februari.

Saat itu 9 pemain tewas beserta 15 penumpang lainnya. Busby selamat walau mendapat cedera parah dan tugasnya diteruskan Jimmy Murphy.

Setelah dua bulan dirawat di rumah sakit, Busby kembali melatih United. Dia kemudian mengundurkan diri pada tahun 1969. Busby digantikan Wilf McGuinnes yang membawa United ke kehancuran hingga tahun 1986 sebelum Ferguson datang.

Di Era Ferguson, 1986-2013 Manchester United meraih kesuksesan tertingginya dan menjadi klub elit Eropa. Namun, setelah eranya hingga kini, Manchester United gagal meraih trofi apa pun baik di bawah David Moyes atau pun Louis van Gaal.

User Rating

0.0
0 Ratings
5
0
0
4
0
0
3
0
0
2
0
0
1
0
0

Editor Rating

0.0
No Rating

Summary

Entah itu pembelian pemain, musim yang buruk, kekalahan mengejutkan dan lain sebagainya, tetapi untuk kali ini kita akan membahas rekor-rekor…
Tags

About The Author

Ricky Sulastomo 74
Expert

Ricky Sulastomo

Gemar menulis, tertarik dibidang teknologi (orang bilang geek) dan sepak bola
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel