Kesimpulan 3
Sekalipun Polymer 2 hadir dengan fitur paling oke dikelasnya dan dijual dengan bandrol yang terjangkau, namun Pure 3S akan lebih memuaskan Anda untuk menikmati berbagai konten multimedia, melalui adanya dukungan layar yang lebih besar, memiliki resolusi tinggi serta chipset yang lebih tangguh. Namun, disamping kinerja kamera yang hampir sama, cukup disayangkan karena dukungan baterai smartphone ini tidak jauh berbeda dengan sang saudara, yaitu 2000 mAh saja. Saat ini, Himax belum mengumumkan secara resmi mengenai bandrol yang akan ditawarkan terkait smartphone ini. Tetapi, sudah dipastikan bahwa Himax Pure 3S akan dijual setelah proses pre-order Polymer 2 selesain dilangsungkan. [ARD]