Gameplay 4
Kemudian, kontrol game ini seperti kebanyakan game Endless Runer lainnya, seperti swipe ke bagian atas untuk melompat, swipe ke sisi bawah untuk sliding, serta swipe kanan dan kiri. Selain kontrol tersebut, ada pula tilt control yang dapat Anda gunakan pada kondisi tertentu, seperti ketika Minios yang Anda mainkan berubah menjadi sosok raksasa, Minions menunggang kuda poni, dan berselancar pada jalur hijau.
Tidak itu saja, Minion Rush pun hadir dengan 2 boss fighting, yang akan membuat Anda semakin tertantang. Lalu, dalam game ini pun tersedia power ups yang cukup beragam, seperti banana vacuum yang berfungsi sebagai magnet, sampai kuda poni. Sementara itu, terdapat 2 mata uang yang dapat Anda gunakan, yakni token dan pisang. Token sendiri dapat digunakan untuk melanjutkan game setelah game over, sementara uang dapat Anda pakai untuk melakukan upgrade atau membeli power ups.Â