Hardware 3
Sekalipun smartphone ini dirilis pada pertengahan tahun 2015, namun sistem operasi yang dijalankan hanya sebatas Android 4.4 KitKat. Tetapi, Panasonic sendiri menjanjikan bahwa smartphone besutannya ini akan mendapatkan update OS Lollipop setelah penjualan dimulai. Untuk kinerjanya sendiri, smartphone ini dipersenjatai prosesor Octa Core berkecepatan 1.7 GHz, yang dipadukan dengan RAM sebesar 1 GB untuk melancarkan kegiatan multitasking yang dilakukan penggunannya. Kemudian, ada pula dukungan internal storage berkapasitas 8 GB yang dapat diekspansi melalui slot microSD 32 GB, untuk dimanfaatkan Anda menyimpan berbagai file dan data.Â