Review Angry Birds Fight! Petarungan Burung Pemarah Lewat Puzzle Match-3

22 Apr 2015 16:00 3374 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Kali ini akan dibahas Review Angry Birds Fight! yang merupakan game para burung pemarah dari Rovio dengan konsep permainan pertarungan burung dengan puzzle

Review Angry Birds Fight!-Sebenarnya, agak bosan juga membahas game Angry Birds. Bukan apa-apa, hampir tiap tahun, setidaknya selalu ada game baru dari para burung ini. Entah itu, game mode klasik mereka, game yang bekerja sama dengan franchise lain, ataupun game para burung pemarah  dengan konsep  baru. Tapi, yah, mau bagaimana lagi, frachise Angry Birds terlalu sayang dilewatkan untuk dibahas.

Kali ini, yang akan dibahas adalah franchise Angry Birds berjudul Angry Birds Fight!  Menilik judulnya, tampaknya  game ini akan menawarkan permainan bertarung para burung ala game fighiting. Tidak sepenuhnya salah tetapi juga tidak sepenuhnya benar.

Angry Birds Fight!

Angry Birds Fight! ini hadir terlebih dahulu dalam format soft launching. Artinya, game ini terlebih dahulu hadir di beberapa negara saja sebelum rilis secara global. Dan Indonesia menjadi negara beruntung yang masuk dalam daftar negara yang menerima soft launching game ini. Padahal sebelumnya, Indonesia jarang menjadi negara pertama yang mencicipi game dari Angru Birds.

Deskripsi

Untuk diketahui, pengembangkan game ini tidak hanya dilakukan oleh Rovio saja. Rovio jsutru menggandeng pengembang lain dalam menghadirkan game ini. Dan pengembang yang jadi mitra Rovio adalah Kiteretsu. Pengembang yang satu ini merupakan pengembang yang berbasis di Negeri Sakura. Dan pengembang ini juga cukup punya nama lewat salah satu game terkenal mereka, ZooKeeper Battle. Tampaknya, pemilihan Kiteretsu sebagai mitra kerjasama karena  Angry Birds Fight! menggunakan konsep permainan yang mirip dengan ZooKeeper Battle.

Gameplay

Angry Birds Fight! masuk sebagai jajaran game para burung pemarah dengan genre yang berbeda. Sebelumnya, Rovio sempat menelurkan Angry Birds Go! Yang hadir dengan genre racing, Angry Birds Epic yang berkonsep RPG, Angry Brids Transformer yang hadir dengan gameplay action dan game puzzle pada Angry Birds Stella POP! Nah, Angry Birds ini menawarkan pengalaman bermain yang baru dengan menggabungakn unsur fighting, genre puzzle match-3, dan unsur RPG. Setidaknya, hal itulah yang dirasakan ketika memainkan game ini.

Bagi pemain yang mengharapkan Angry Birds Fight! akan hadir dengan full aksi bertarung baku hantam antar karakter bakalan kecewa.  Memang, game ini menghadirkan aksi pertarungan tetapi pertarungan tersebut diatur oleh puzzle match-3. Tentu yang terbiasa dengan game jenis ini tahu permaianan game genre match-3. Permainan ini mengahruskan pemain untuk mencocokan tiga bentuk atau warna yang sama. Nah, di game ini, pemain diharuskan menggabungkan tiga burung dengan warna sama yang akan menghasilkan poin. Poin inilah yang kemudian akan jadi kekuatan para burung untuk bertarung dengan para musuh. Pola pertarungan dijalankan secara otomatis berdasarkan poin yang didapat ketika memainkan genre match-3.

Agak ribet? Pertama kalinya memang akan meraskan hal tersebut tetapi justru hal ini membuat game Angry Birds Fight! menjadi seru dan berbeda.  Jika ingin menang dalam pertarungan, maka harus mendapatkan poin banyak. Poin tersebut akan terkumpul menjadi  bar darah, bar power atau strenght, dan bar ketahanan (disinilah unsur RPG hadir). Tentu hal ini membuat pemain harus bermain game match-3 dengan cepat agar bisa mendapatkan poin tinggi dan mengalahkan musuh.

Level

Level dalam game ini adalah sebuah pulau sesuai latar cerita game ini. Dikisahkan para burung pemarah harus menaklukan pulau-pulau yang dikuasai oleh raja kepiting berkepala babi. Pemain bisa mengguankan berbagai karakter jenis burung dengan berbagai senjata pilihan untuk mengalahkan musuh di tiap levelnya. Jika kalah kamu, tidak bisa masuk level selanjutnya. Tentu, tiap karakter burung memiliki pola dan kekuatan yang berbeda dalam menyerang.  Hanya saja  awal permainan tidak akan bisa melihat perbedaan kekuatan antar burung, lantaran awal permainan hanya sedikit burung pemarah yang bisa dimainkan

Yang menarik, pemain tidak hanya menaklukan berbagai level tetapi juga memungkinkan pemain untuk beradu karakter dengan pemain lain secara online.  Tentu kamu harus mempersenjatai diri kamu dengan membeli berbagai perlengkapan agar kamu bisa menang. Yap, benar sekali perlengkapan dibeli dengan koin yang didapatkan dengan permainan serta item premium yang bisa dibeli dengan uang asli.

Grafis

Tidak banyak yang bisa dikatakan perihal grafis. Mengapa? Yah karena Rovio tetap menghadirkan tampilan visual yang hampir sama dengan game-game sebelumnya. Apalagi game ini lebih banyak menghadirkan permainan dengan tampilan 2D. Yang sedikit berbeda, mungkin hanyalah pewarnaan karakter burung, lingkungan, dan tampilan lainnya yang lebih cerah dibandingkan game Angry Birds lainnya.

Kesimpulan

Angry Birds Fight! jadi inovasi lain dari Rovio. Tampak bahwa pengembang ini cukup pintar dalam menghadirkan seri burung pemarah ke ranah permainan yang baru. Sayang, bagi mereka yang mengharapkan game ini adalah pertarungan yang bisa dikendalikan secara langsung akan sedikit kecewa. Game ini lebih cocok untuk mereka yang senang dengan RPG puzzle dan genre strategi. Satu hal yang perlu diingat, untuk memainkan game ini, dibutuhkan koneksi internet yang stabil.  [HMN]

Link Download Angry Bird Fight! di Google Play

Link Download Angry Bird Figth! di iTunes

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel