Samsung GALAXY Xcover 3 – Smartphone Tahan Air dan Tahan Banting

17 Mar 2015 13:00 2491 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Samsung GALAXY Xcover 3 menjadi penerus dari Xcover 2 yang rilis pada tahun 2013 lalu, smartphone ini membawa beberapa perubahan, seperti layar lebih besar dan performansi yang lebih tangguh. Untuk mengenal smartphone ini, simak ulasan berikut!

www.plimbi.com - Beberapa waktu lalu beberapa vendor global meluncurkan smartphone anti air untuk produk premiumnya. Sebut saja Sony melalui Xperia Z series dan Samsung dengan seri GALAXY S5. Jika Sony masih mempertahankan konsep demikian, Samsung sudah meninggalkannya lebih dulu karena seri GALAXY S6 tidak memiliki sertifikasi demikian.

Namun Samsung menyematkan sertifikasi anti air pada produk kelas menengahnya. Smartphone anti air yang baru diluncurkannya tersebut merupakan seri terbaru Xcover. Tidak hanya anti air, smartphone ini pun memiliki ketangguhan lain seperti anti debu, anti benturan dan lainnya.

 

GALAXY Xcover 3

Smarthone ini adalah seri GALAXY Xcover 3. Menjadi penerus seri Xcover 2 yang rilis pada tahun 2013 lalu, smartphone ini membawa beberapa perubahan, seperti layar lebih besar dan performansi yang lebih tangguh. Untuk mengenal smartphone ini, simak ulasan berikut!

 

Desain dan layar

Jika seri  Xcover 2 hanya berbekal sertifikasi anti air, smartphone ini mendapatkan peningkatan melalui adanya kemampuan anti benturan jika jatuh dari ketinggian 1,2 meter. Selain itu, smartphone ini pun dapat menghindari kerusakan yang diakibatkan oleh garam, debu, kelembaban, hujan, getaran, radiasi matahari, dan transportasi.

Hadir dengan berat 154 gram dan sisi 10 mm, smartphone ini pun hadir dengan layar yang lebih besar dibanding pendahulunya dimana luas layar 4 inch pada seri Xcover 2 kini ditingkatkan menjadi 4.5 inch. Namun yang cukup disayangkan, smartphone ini sama-sama memiliki resolusi 480 x 800 piksel sehingga kualitas layar yang ditampilkannya mengalami penurunan.

 

Hardware

GALAXY Xcover 3 dijalankan pada OS Android 4.4 KitKat dan dijanjikan akan segera mendapat update ke OS Lollipop. Jika seri Xcover 2 hanya didukung prosesor dua inti, smartphone ini telah dilengkapi prosesor empat inti berkecepatan 1.2 GHz. Selain itu, ada pula peningkatan RAM dari 1 GB menjadi 1.5 GB dan dilengkapi dengan internal storage yang dapat diekspansi melalui slot microSD.

 

Kamera

Sementara kamera belakang smartphone ini tidak mengalami peningkatan, hanya beresolusi 5 MP, menyerupai pendahulunya. Kamera belakang tersebut telah dilengkapi fitur LED flash serta autofocus untuk menunjang aktivitas Anda. Sedangkan kamera depan yang semula hanya berukuran VGA kini telah menjadi berukuran 2 MP sehingga dapat lebih diandalkan.

 

Konektivitas

Untuk sektor konektivitasnya, Samsung GALAXY Xcover 3 telah dibekali sebuah slot microSIM yang dapat dijalankan melalui jaringan GSM, HSDPA dan LTE, untuk menjamin penggunanya dapat memenuhi kebutuhan akses internet yang cepat. Sedangkan fitur konektivitas dan pendukung yang turut dapat Anda manfaatkan meliputi Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, DLNA, Bluetooth 4.0, microUSB, A-GPS, GLONASS, Radio FM, sensor accelerometer, gyro, proximity, compass serta aplikasi-aplikasi standar bawaan Samsung seperti GALAXY Apps, S Planner, S Memo dan aplikasi Google mulai dari Play Store, Gmail, Google Maps, Google Plus, Chrome dan YouTube.

 

Kesimpulan

Samsung GALAXY Xcover 3 hadir dengan satu pilihan warna, yaitu abu-abu. Selain dibekali sertifikasi tangguh yang dapat menunjang aktivitas berat penggunanya, smartphone ini pun telah dibekali baterai berkapasitas cukup sesuai, 2200 mAh.

Dilansir SamMobile, smartphone anti air ini akan mulai dijual pada bulan April mendatang dengan bandrol $ 282 atau sekitar Rp 3.5 jutaan. Kita tunggu saja update terbaru mengenai ketersediaan perangkat satu ini. [ARD]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel